*************************
Laporkan Situasi lingkungan
<[EMAIL PROTECTED]>
Atau Hub Eskol Hot Line
Telp: 031-5479083/84
*************************

Para pembaca yang terhormat,

Lagi, massa memaksa rumah ibadah (Gereja) ditutup. Kali ini terjadi di
Surabaya. Gereja Kristen Oikumene (GKO) Kedurus-Surabaya pada hari ini
(Minggu, 22 April 2001), sekitar pukul 07.15 didatangi ratusan massa yang
meminta gedung ibadah itu ditutup, tidak boleh dipakai untuk beribadah,
walaupun sudah ada ijin resmi tentang penggunaan gedung tersebut untuk
peribadatan.

Peristiwa itu terjadi ketika jemaat mulai melakukan ibadah (puji-pujian dan
doa), massa sudah mulai mendatangi gedung gereja dari berbagai arah
(lorong). Jalan-jalan atau gang menuju masuk ke gereja ditutup massa. Massa
berteriak-teriak histeris meneriakkan agar semua jemaat keluar dan menutup
rumah ibadah itu. Di antara mereka ada yang membawa pengeras suara (mic),
pakai alat tambur dan membawa poster-poster yang berisi penghujatan
terhadap Pdt. Alex (gembala sidang GKO tersebut).

Hingga sekitar pukul 08.00 jemaat masih dalam suasana doa, tiba-tiba massa
memaksa masuk ke dalam gedung gereja. Massa naik pagar dan mendobrak pintu
gereja. Massa hampir melakukan pembakaran gedung, namun dilarang oleh 3
orang aparat (berpakaian preman) yang sebelumnya sudah ada di TKP. Aparat
itu tidak bisa lagi menghadang masuknya massa itu. Lalu, Pdt Alex berdialog
dengan aparat dan akhirnya disepakati agar ibadah distop dan jemaat
dipulangkan. Ketika jemaat mau pulang massa sempat menghadang, namun 20
petugas keamanan berdinas lengkap akhirnya didatangkan ke TKP untuk
membantu jemaat (membuka jalan) keluar dari gedung gereja tersebut. Massa
baru bubar sekitar pukul 10.00 WIB.

Demikian informasi dari Kedurus-Surabaya.

Salam dan doa,
Eskol Net

"Sebab segala sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia:
Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya!" (Roma 11:36)
***********************************************************************
Moderator EskolNet berhak menyeleksi tulisan/artikel yang masuk.
Untuk informasi lebih lanjut, pertanyaan, saran, kritik dan sumbangan
tulisan harap menghubungi [EMAIL PROTECTED]
Bank Danamon Cab. Ambengan Plaza Surabaya,
a.n. Martin Setiabudi Acc.No. 761.000.000.772
atau
BCA Cab. Darmo Surabaya,
a.n. Martin Setiabudi Acc. No. 088.442.8838
***********************************************************************
Kirimkan E-mail ke [EMAIL PROTECTED] dengan pesan:
subscribe eskolnet-l    ATAU    unsubscribe eskolnet-l

Kirim email ke