Setelah tertunda selama berminggu-minggu karena kesibukan, baru hari ini
saya bisa menceritakan pengalaman singkat selama menggunakan baterai
Dellcell untuk BlackBerry 83xx. 

Cerita bermula dari posting Pak Denny Dellcell pada bulan lalu. Ia
menawarkan baterai versi beta tester untuk BlackBerry 83xx. Gayung pun
bersambut. Beberapa rekan, termasuk saya, berminat dengan baterai itu. 

Baterai datang dalam kondisi masih terbungkus plastik. Di-wrap seperti
saat kita membeli rokok, jenang Mubarok buatan Kudus, dan beberapa
barang lain. 

Tampilan sisi mukanya sama dengan baterai orisinal BlackBerry. Silakan
melihat fotonya di http://hsw9900.multiply.com/photos/photo/78/1.

Sedangkan di bagian belakangnya terdapat stiker hologram bertuliskan
Delcell. Fotonya bisa dilihat di
http://hsw9900.multiply.com/photos/photo/78/2.

Sepintas baterai Dellcell memiliki ketebalan yang sama dengan baterai
orisinal. Tetapi, praktiknya tidak demikian. Buktinya, ketika baterai
sudah terpasang ke BlackBerry 8300 dan saya hendak memasangkan penutup
baterai, prosesnya tak semulus biasanya. Saya harus menekan sekaligus
mendorongnya sedikit lebih keras. 

Selama berhari-hari saya mencoba baterai Delcell tersebut. Hasilnya,
bila layanan BlackBerry aktif dan dengan perilaku pemakaian ala saya,
baterai Delcell sanggup menemani saya hingga pukul 21.00. Baterai
orisinal biasanya sudah mengibarkan bendera putih pada sekitar pukul
17.00. 

Sementara itu, bila layanan BlackBerry tidak aktif dan handheld
BlackBerry 8300 sebatas saya gunakan untuk telepon plus SMS, baterai
Delcell mampu bertahan hingga dua hari. Biasanya, baterai orisinal telah
habis pada pertengahan hari kedua alias berarti cuma bertahan 1,5 hari. 

Dengan kata lain, kalau dipersentasekan secara kasar, baterai Delcell
untuk BlackBerry 83xx itu memiliki daya tahan 25 persen lebih lama
daripada baterai orisinal. 

Sekian review singkat ala kadarnya dari saya. 



Salam,


Herry SW

Kirim email ke