Bapak-Ibu Yang terhormat,

Beberapa hari ini saya membaca e-mail di milist kita dengan subyek : Jawaban
RS. Pondok Indah, yang hampir semua mengeluhkan tentang "Jawaban atau Cara
menjawab" pihak RS tersebut. Bahkan ada yang hanya menjawab 1 baris saja
tetapi dengan tetap mengikutkan jawaban2 sebelumnya dan hal ini tentu saja
tidak efisien. Menurut saya daripada kita ngedumel nggak jelas di sini
kenapa tidak dilayangkan saja "Surat Resmi" terhadap RS tersebut dengan
tembusan ke pihak yang terkait, saya nggak ngerti sepenuhnya apakah harus ke
YLKI atau ke Ikatan RS di Indonesia (kalau ada) dll, sehingga hal ini akan
jelas. Kalau kita hanya ribut-ribut di sini mungkin mereka juga tidak akan
menghiraukannya. Itu saja usulan saya. Maaf bukan maksud saya menyalahkan
rekan-rekan akan tetapi supaya masalah ini dapat terselesaikan dengan baik
dan mungkin bisa memuaskan kedua belah pihak dan kita dapat menggunakan
milis kita untuk berdiskusi hal-hal yang lebih jelas.

Terimakasih


>> Kirim bunga dukacita, ucapan selamat dll ke mancanegara? Klik, 
>http://www.indokado.com/international/
>> Info balita, http://www.balita-anda.indoglobal.com
Etika berinternet, email ke: [EMAIL PROTECTED]
Stop berlangganan, e-mail ke: [EMAIL PROTECTED]







Kirim email ke