Halo Mas Astrerix J saya coba jawab ya?

1.       Cegukan terjadi akibat ketidak-sinkron an antara otak dengan otot
diafragma (untuk pernafasan).  Diafragma mengira kita kekurangan  oksigen
sehingga terus menerus berkontraksi untuk menarik udara. Sedangkan otak yang
mendeteksi bahwa kita sudah cukup oksigen langsung memberi sinyal ke
diafragma untuk berhenti. Bunyi yang timbul akibat tarikan nafas yang tiba2
dihentikan itu yang member suara cegukan J sebenarnya tida berbahaya, hanya
saja bila terjadi terlalu lama akan terasa menyakitkan. Cegukan biasanya
akan berhenti dengan sendirinya. Namun ada cara untuk menghentikan cegukan,
yang sering saya pakai adalah tutup hidung dan minum air terus menerus
sampai terasa tidak tahan untuk bernafas. Begitu sudah tidak tahan, saya
langsung bernafas dalam, dan dalam beberapa kali menuver seperti itu,
biasanya cegukan saya hilang J

2.       Kalau ada kasus kaki keseleo, memang ada baiknya langsung ke dokter
untuk diberikan terapi. Sebab dokter yang menguasai anatomi dan tahu
tindakan selanjutnya J

3.       Mengenai kadar radioaktif yang aman, dari yang saya dapatkan, untuk
usia 18 tahun kebawah, batasan amannya adalah 300 mrem untuk lensa mata,
kelenjar kelamin, atau sumsum tulang per kali penyinaran dan maksimal 500
mrem pertahun. Untuk yang 18 tahun keatas, adalah 3000 mrem untuk lensa
mata, kelenjar kelamin, atau sumsum tulang per kali penyinaran dan maksimal
5000 mrem per tahun. Juga 5000 mrem untuk penyinaran organ lain dengan batas
maksimal 15000 mrem pertahun.

 

Sedangkan untuk yang Mas khawatirkan, sinar yang sebentar dan dengan kadar
yang kecil umumnya tidak akan menimbulkan masalah kesehatan. Namun bila
terpapar dalam waktu yang lama, akan terjadi efek akumulatif. Oleh karena
itu, para pekerja lab yang mengerjakan radiasi diberikan perlindungan
terhadap sinar ini J

 

4.       Mengenai gigi tambalan , ada baiknya dikonsultasikan ke dokter ggi
mengenai bahan pembuatnya J

 

 

Best Regards,

 

Astrawinata G

 

 

 

 

 

From: dokter_umum@yahoogroups.com [mailto:dokter_u...@yahoogroups.com] On
Behalf Of Baby Asterix
Sent: 13 Mei 2010 4:46
To: Dokter Umum
Subject: [Dokter Umum] Q/A

 

  

Hi Doctors,

1. Cegukan itu sebenarnya kenapa..? berbahaya gak? bagaimana caranya supaya
cegukan berenti?
2. Kalo kaki keseleo sebenarnya lebih baik secepatnya di urut di tukan pijat
untuk ditarik atau ke dokter ahli terapi dulu? Beberapa orang yang sudah
berumur yang saya kenal pernah bilang bahwa kasus keseleo (atau jatuh) dan
tidak ditangani dengan beres pada jaman mereka masih muda , kambuh lagi
sakitnya pada saat mreka sudah tua.
3. Berapa banyak kadar radio aktif yang bisa diterima badan manusia? Apakah
ada effek nya kalo kita kena radiasi radio aktif, walaupun hanya
sebentar/kadar kecil?
4. Bagaimana dengan tambalan gigi berwarna silver yang pecah dan tertelan?
apakah berbahaya atau mungkinkah keluar bersama kotoran
terima kasih sebelumnya untuk jawabannya.

[Non-text portions of this message have been removed]



No virus found in this incoming message.
Checked by AVG - www.avg.com
Version: 9.0.819 / Virus Database: 271.1.1/2871 - Release Date: 05/13/10
23:26:00



[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke