Halo Mas Tomy.allopurinol bila dipakai dalam jangka panjang akan menimbulkan
demam pada 10% pemakai, diare dan kesulitan bernafas pada 5% pasien. Ini
diuji dari kurang lebih 4000 orang yang menggunakannya.

 

Saya ingin bertanya, apakah Mas sudah pernah timbul serangan asam urat di
sendi? Sebab pada beberapa orang, kadar asam urat yang tinggi belum tentu
menyebabkan munculnya Kristal asam urat di sendi.

 

Mengenai herbal, memang tidak dianjurkan untuk mencoba sembarangan jamu yang
tidak jelas pembuat maupun bahannya. Kalau buatan sendiri sih tidak masalah,
asal memang mengerti bahwa obat tradisional bukannya tanpa efek samping,
maka harus diperhatikan juga aturan minum dan efek sampingnya.

 

Kalau untuk membatasi asupan makanan, Mas harus mengerti bahwa ini bisa
menyebabkan asam urat naik. Ujung2nya memang  self-control Mas J

 

 

 

Best regards, 

 

Astrawinata G

 

 

 

From: dokter_umum@yahoogroups.com [mailto:dokter_u...@yahoogroups.com] On
Behalf Of Tomy Handaka
Sent: Thursday, August 12, 2010 1:22 PM
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Subject: [Dokter Umum] Allopurinol vs Daun Salam untuk Asam Urat

 

  


Rekan-rekan Yth,

Saya sudah menderita asam urat sejak 3 tahun lalu (FYI, usia saya saat ini
blm 30 thn). Ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan mengenai asam urat:

1. Apakah penggunaan allopurinol (misal: Zyloric) secara rutin dalam jangka
panjang tidak ada efek samping yang membahayakan? Soalnya saya baca dari
beberapa sumber di Internet, penggunaan allopurinol secara rutin dianjurkan
untuk penderita asam urat. Saat ini saya mengkonsumsi berdasar petunjuk
dokter saja (waktu sakit), tetapi bkn dalam jangka panjang.

2. Apakah ada efek sampingnya juga jika menggunakan obat herbal secara rutin
tiap hari? Misal rebusan daun salam atau obat herbal bikinan sendiri, bukan
beli buatan pabrik.

3. Bagaimana ya cara membatasi makan secara efektif.. Skrg ini sering
tergoda utk mencoba2 macam2 makanan, jadi sering kambuh, hehe :)

Terima kasih atas sharing-nya.

-Tomy Handaka-

[Non-text portions of this message have been removed]



No virus found in this incoming message.
Checked by AVG - www.avg.com
Version: 9.0.851 / Virus Database: 271.1.1/3064 - Release Date: 08/12/10
01:34:00



[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke