Dengan Hormat,

Sejalan dengan Lomba Essai dibawah dengan tema menyongsong UU
Perlindungan Konsumen, saya sebagai salah seorang warga konsumen
yang  mengetahui sepak terjang shopping online dengan nama 
Radioclick adalah sebagai berikut :

1. Informasi yang saya peroleh bahwa Radioclik akan mengadakan
IPO dengan sekuritas Trimegah. Perlu sebagai informasi bagi para
investor yang notabene adalah konsumen agar jangan mudah terkecoh
dengan trik-trik bisnis internet saat ini.

2. Pada prinsipnya Radioclick belumlah menghasilkan dari segi jual belinya
karena omzet yang terjadi hanyalah sangat kecil kurang dari 5 juta sebulan
dan itupun kebanyakan pembelinya adalah pemiliknya sendiri alias pemegang
sahamnya.

3. Proses pembayaran dengan kartu kredit yang dikatakan aman tidaklah seratus
persen aman mengingat pemegang seluruh nomer kredit beserta data pribadinya
hanyalah seorang karyawan dengan buku catatan tersendiri. Anda bayangkan
bila karyawan tersebut mengundurkan diri dan seluruh data pribadi itu tentunya
mengandung resiko yang perlu dipikirkan oleh setiap pembeli.

4. Setiap investor harus benar-benar memahami dan jangan hanya mengharapkan
bahwa ketika beli saham akan segera membumbung, karena setiap saat akan
bisa terjadi sebaliknya dimana harga akan jatuh dengan dashyat. Untuk itu
perlu Yayasan Lembaga Konsumen memikirkan hal tersebut untuk melindungi
pihak investor yang notabene adalah konsumen.

5. Selain itu apakah toko online seperti ini juga bebas pajak penjualan?

6. Tidak benar bahwa ongkos pengantaran adalah GRATIS karena dalam
kesatuan harga telah dimasukkan transport, keuntungan sekitar 20%
dan hal-hal tambahan yang lainnya.

7. Gaji karyawan yang sangat minim, dimana seorang webmaster digaji
hanya 250.000 ......dan diminta bekerja tanpa jam kerja yang jelas........


----------:     [ylki-l][7735] Lomba Essai di undur sampai dengan 20 Oktober 2000

Dengan hormat,

Menyongsong pemberlakuan UU no. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan
konsumen, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) bekerja sama dengan
Direktorat Perlindungan Konsumen Depperindag, Media Indonesia, menggelar
Lomba Penulisan Essai dengan tema: "Undang-undang Perlindungan Konsumen
sebagai Pendukung Gerakan Konsumerisme di Indonesia Memasuki Era
Globalisasi".

Lomba ini terbagi atas dua kategori, yaitu Kategori Umum dan Kategori
Wartawan

Persyaratan :
1. Judul bebas.
2. Peserta lomba minimal harus sudah berumur 17 tahun ke atas
(dibuktikan dengan photocopy KTP/SIM, atau bukti diri lainnya).
3. Naskah lomba, untuk semua kategori, belum pernah diikutsertakan dalam
lomba yang sejenis.
4. Untuk kategori wartawan, tulisan harus pernah dimuat di media cetak,
paling lambat tanggal 30 September 2000.(Diundur sampai dengan 20
Oktober 2000).
5. Peserta diperbolehkan mengirimkan lebih dari satu naskah tulisan.
6. Naskah lomba diketik dalam spasi rangkap di atas kertas kuarto,
paling banyak 5-10 halaman.
7. Naskah lomba dikirm ke YLKI dengan alamat: Jl. Pancoran Barat VII
No.1 Duren Tiga, Jakarta Selatan 12760.
8. Naskah paling lambat diterima tanggal 30 September 2000, jam 18.00
WIB. (Diundur sampai dengan 20 Oktober 2000).
9. Pemenang lomba akan diumumkan di harian Media  Indonesia, dan panitia
akan menghubungi pemenag via surat resmi. Pajak hadiah sepenuhnya
ditanggung oleh pemenang.
10. Pemenang lomba dari luar Jawa, hadiah akan dikirim via pos.
11. Peserta lomba terbuka untuk seluruh warga negara Indonesia.
12. Lomba ini tidak berlaku bagi staf dan 'alumni' YLKI (beserta
keluarga), serta karyawan Depperindag dan keluarga, wartawan Media
Indonesia.

Hadiah Tiap-tiap Kategori:
Pemenang I : Uang Rp. 2.000.000,-
Pemenang II : Uang Rp. 1.000.000,-
Pemenang III : Uang Rp. 750.000,-
Hadiah Hiburan : Uang @ Rp. 250.000,- (Untuk 5 pemenang)

Demikian pemberitahuan ini atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

Salam,

YLKI




---------------------------------------------------------------------
Mulai langganan: kirim e-mail ke [EMAIL PROTECTED]
Stop langganan: kirim e-mail ke [EMAIL PROTECTED]
Archive ada di http://www.mail-archive.com/envorum@ypb.or.id

Kirim email ke