Kira-kira berapa orang yg demo Anti PK Ahok?Apa ada 5000 orang seperti yg di 
gembar-gemborkan?
---In GELORA45@yahoogroups.com, <j.gedearka@...> wrote :





https://metro.tempo.co/read/1064813/demo-sidang-pk-ahok-sepi-ruhut-sitompul-kaitkan-anies-baswedan


Demo Sidang PK Ahok Sepi, Ruhut Sitompul 


Kaitkan Anies Baswedan
Reporter:
M Rosseno Aji
Editor:
Dwi Arjanto
Selasa, 27 Februari 2018 11:58 WIB19 komentar11205Font:Ukuran Font: - + 


Massa yang tergabung dalam organisasi masyarakat Front Pembela Islam (FPI) dan 
presidium 212 saat melakukan demo terkait sidang peninjauan kembali (PK) 
Terpidana kasus penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pengadilan 
Negeri Jakarta Utara, 26 Februari 2018. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta -Praktisi hukum Ruhut Sitompul menilai tekanan publik menolak 
peninjauan kembali (PK) Ahok lebih lemah ketimbang yang terjadi saat mencuatnya 
kasus itu pada 2017 silam. 

Menurut Ruhut, melemahnya tekanan publik dapat dilihat dari jumlah orang yang 
berdemo saat sidang pemeriksaan berkas memori PK digelar di Pengadilan Negeri 
Jakarta Utara, Senin, 26 Februari 2018.

Baca : Hakim PN Jakarta Utara Loloskan Memori PK ke Mahkamah Agung.

"Nyatanya mereka mau kumpulin massa yang datang cuma hitungan jari saja, sepi," 
kata Ruhut Senin, 26 Februari 2018.

Ruhut menduga, sepi demo anti PK Ahok ada hubungannya dengan kinerja Anies 
Baswedan selama menjabat Gubernur DKI Jakarta. Menurut dia, kinerja Anies 
Baswedan buruk.

Simak: Vonis Ahok Soal Penistaan Agama, Berat Hukuman Dibanding Hukuman

Ruhut menuturkan, program yang diluncurkan Anies Baswedan seringkali hanya 
mengganti istilah untuk program yang sebenarnya telah dicanangkan oleh Ahok.. 
"Dibilang tidak menggusur tapi menggeser, ya sama saja. Dibilang rumah susun 
tapi rumah lapis, ya sama saja."

Ruhut juga menilai sejumlah kebijakan Anies Baswedan justru hanya mendatangkan 
masalah baru. Semisal soal kebijakan Rumah DP 0 rupiah yang kemudian dilaporkan 
ke Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU). Selain itu, ada pula kebijakan 
penutupan Jalan Jatibaru Raya, Tanah Abang, yang dilaporkan ke polisi.


Simak : Aksi Demonstrasi Massa Pro dan Kontra PK Ahok Berakhir Damai 

Soal PK Ahok, Relawan Jamin Ahok Tak akan Nyapres

"Akhirnya sekarang para pendukung Anies Baswedan sadar, ternyata Ahok juga yang 
bener. Kalau masih ada yang memuja Anies itu mungkin karena malu aja," kata 
Ruhut lagi.

Selain itu, menurut Ruhut, sepinya demo Anti PK Ahok juga disebabkan tidak 
adanya muatan politis dalam pengajuan PK ini. Hal itu, kata dia, berbeda dari 
demo 212 yang bermuatan politik Pilkada DKI 2017. Demo 212 menuntut Ahok 
dipenjara karena dianggap telah menistakan agama.

"Percayalah Ahok sudah tegas mengatakan tak mau lagi berpolitik. Hormatilah 
dia," kata Ruhut Sitompul memohon masyarakat menghormati langkah hukum yang 
tengah ditempuh Ahok.






Kirim email ke