Dalam krisis Merapi 2010 kemarin, sebagian material berada di hulu K Opak
dan K Gendol, dan sejak kemarin K Opak sudah mulai menggeliat. K. Gendol dan
K Opak akan bertemu di sebelah utara candi Prambanan.

Apakah IAGI Pengda DIY punya agenda kegiatan yang berkaitan dengan potensi
lahat hujan yang bisa mengancam Sleman-Jogja-Bantul?

salam,
tomo
warga Turi, Sleman


Waspada Aliran Baru Kali Opak!

Aliran Kali Opak di lereng Merapi yang sejak puluhan tahun mati, kini
membentuk aliran baru. Air yang harusnya masuk ke Kali Gendol justru
mengalir ke Kali Opak.

Aliran baru ini muncul pada Minggu (26/12) petang kemarin. Arus lahar dingin
ini mengakibatkan beberapa jembatan diantaranya jembatan Petung dan
Pagerjurang di Desa Kepuharjo serta jembatan Kliwang dan Teplok Desa
Argomulyo putus. "Sejak 60 tahun saya tinggal disini, namun baru kali ini
Kali Opak banjir lahar dingin," ungkap Kepala Desa Argomulyo, Sutrisno saat
ditemui di aliran Kali Opak di Panggung, Argomulyo, Cangkringan, Senin
(27/12).

Tanah Kas Desa Argomulyo sebanyak 5 hektar di Dusun Panggung kini sudah
menjadi aliran baru Kali Opak. Warga sepanjang Kali Opak di pedukuhan
Argomulyo juga terancam. "Sedikitnya ada 5 dusun kami yang terancam, yakni
Panggung, Kliwang, Teplok, Kebur Lor dan Kebur Kidul. Saat kejadian tadi
malam, sebanyak 328 KK mengungsi di dusun sebelah barat," lanjut Sutrisno.

Beruntung, pada banjir lahar dingin semalam tidak menimbulkan korban jiwa.
Pihaknya menghimbau masyarakat agar tetap waspada dan berada di zona aman
dari Kali Opak. "Pokoknya, yang saya minta saat ini, warga harus siaga
setiap saat. Terlebih kalau di puncak Merapi turun hujan. Karena, saat ini
airnya lebih banyak menuju Kali Opak ketimbang Kali Gendol," pinta Sutrisno.

Selain luapan Kali Opak, Sutrisno menjelaskan, banjir lahar dingin kemarin
malam juga terjadi di Kali Gendol. Tepatnya di Dusun Cawiran dan Guling
Gadingan terkena imbas luapan Kali Gendol. "Ada sekitar 3 hektar lahan milik
warga yang terendam pasir. Namun, banjir belum sempat masuk kawasan
penduduk," tandasnya. *(Dhi)*

http://www.krjogja.com/news/detail/63964/Waspada.Aliran.Baru.Kali.Opak..html

Kirim email ke