http://m.detik.com/inet/read/2016/03/15/191154/3165602/399/spektrum-bekas-flexi-mau-dipakai-untuk-apa-telkomsel

Operator Telkomsel memiliki lahan di frekuensi 800 MHz dari hasil limpahan
Flexi. Hanya saja spektrum yang dimilikinya terbatas, cuma 7,5 MHz. Lantas
akan digunakan untuk apa?

Pertanyaan tersebut coba dilontarkan kepada Direktur Network Telkomsel,
Sukardi Silalahi. Ia menjawab saat ini frekuensi 800 MHz telah dinetralkan.
Adapun teknologi yang akan diaplikasikan di atasnya tergantung kebutuhan
Telkomsel.

"Jadi bisa 3G atau 4G. Jika daerah rural sudah banyak pakai headset 4G,
kita akan alihkan ke 4G. Tapi kalau banyak 3G, ya 3G dulu. Tapi tidak akan
2G," jelas Sukardi.

Saat ini Telkomsel telah melakukan uji laik operasi (ULO) dan telah
mengantongi sertifikasi kelayakan operasi (SKLO) dari Kementrian Komunikasi
dan Informatika (Kominfo). Hanya saja untuk menggelar layanan di 800 MHz,
belum bisa dilakukan.

Pasalnya, di frekuensi tersebut masih dihuni oleh Smartfren yang hingga
kini belum rampung migrasi dari 850 MHz ke 2,3 GHz. Padahal merujuk pada
surat perjanjian dan kontrak penggunaan frekuensi 850 MHz, waktu penggunaan
Smartfren sudah habis terhitung 14 Desember 2015.

Agar tidak berlarut-larut, saat ini Telkomsel dan Smartfren tengah dalam
pembicaraan dengan Kominfo soal waktu pelaksanaan migrasi.

Pemerintah sendiri berharap waktu migrasi Smartfren dapat rampung sebelum
akhir tahun 2016. Sehingga Telkomsel dapat menggelar layanannya di
frekuensi tersebut.

-- 
==========
Yuk Download Apps MyTelkomsel
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.telkomsel.telkomselcm
---------------------
Toko Headphone & Earphone Terlengkap dan Terbaru
Kunjungi  >> http://bassaudio.net
----------------------
Kontak Admin, Twitter  @agushamonangan
-----------------------
FB Groups     :  https://www.facebook.com/groups/android.or.id

Aturan Umum  ID-ANDROID >> goo.gl/mL1mBT

==========
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android] Indonesian 
Android Community" dari Google Grup.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke id-android+unsubscr...@googlegroups.com.
Kunjungi grup ini di https://groups.google.com/group/id-android.

Kirim email ke