LONDON - Hilir mudik mengenai keberadaan tablet penantang iPad
akhirnya dibuktikan juga oleh Archos. Perusahan yang berbasis di Paris
tersebut bersiap untuk menghadirkan tablet pertama yang menggunakan
sistem operasi Android.

Dijelaskan melalui keterangan resminya, yang dikutip News Factor,
Senin (10/5/2010), tablet Archos ini akan hadir pada Juni mendatang.
Menurut mereka, spesifikasi tablet Android ini akan datang dengan
ukuran layar touchscreen tujuh inci, atau lebih kecil dua inci dari
iPad. Prosesor yang digunakan pun sudah terpasang ARM 600 Mhz, tidak
terlalu buruk untuk kendati saat ini, sudah banyak perangkat
menggunakan prosesor 1Ghz.

Fitur lain yang disematkan adalah wi fi, USB port, dan kemampuan
baterai yang mampu mendukung hingga 7 jam untuk memutar video dan 44
jam jika memutar lagu. Sayangnya, tablet ini masih menggunakan Android
versi 1.6, bukan versi 2.1 yang merupakan OS Google paling baru.

Selain menggunakan sistem operasi Android, Archos akan dimasukkan
dengan beberapa aplikasi seperti kualitas gambar High Definition (HD)
720p, ditambah dengan fitur TV recording untuk merekam siaran program
televisi. Ini belum termasuk dengan GPS navigasi dengan format 3
dimensi.

Banyak orang memprediksi tablet Archos ini bakal sukses besar di
pasaran. Pasalnya, perangkat ini merupakan Internet tablet pertama
yang menggunakan sistem operasi Android, yang sebelumnya lebih dulu
sukses sebagai sistem operasi yang berbasis peranti genggam.

Soal aplikasi, sudah pasti Android menjadi penantang serius Apple
karena tablet ini dipastikan akan terhubung dengan toko aplikasi
Android Market yang mempunya lebih dari 50 ribu aplikasi baru. Baik
yang berbayar maupun gratis.
(tyo)

http://techno.okezone.com/read/2010/05/10/57/331089/57/archos-tablet-android-pertama-meluncur-juni

-- 
Salam,


Agus Hamonangan

http://groups.google.com/group/id-android
Gtalk :  agus.hamonangan
Tweet :@agushamonangan
Japri  :  id.andr...@gmail.com

-- 
"Indonesian Android Community [id-android]" 

Join: http://groups.google.com/group/id-android/subscribe?hl=en-GB  
Moderator: id.andr...@gmail.com
ID Android Developer: http://groups.google.com/group/id-android-dev
ID Android Surabaya: http://groups.google.com/group/id-android-sby
ID Android on FB: http://www.facebook.com/group.php?gid=112207700729

Kirim email ke