Selamat ya, semoga kehidupan Aa jadi lebih tenang dari lima tahun lalu,..

Ida arimurti <[EMAIL PROTECTED]> wrote:                                  Aa Gym 
Mengaku Nikahi Janda Beranak Tiga 
 
 Laporan Wartawan KCM Eko Hendrawan Sofyan
 
 JAKARTA, KCM- Da'i kondang Abdullah Yan Gymnastiar akhirnya mengakui bahwa
 dirinya telah mempersunting seorang janda beranak tiga sebagai istri
 keduanya. "Usianya 38 tahun. Dia janda beranak tiga," kata Aa Gym didampingi
 istri pertamanya Ninih Muthmainnah Muhsin dalam jumpa pers di Jalan Cipaku,
 Jakarta, Sabtu (2/12).
 
 Hanya saja, saat ditanya nama dari istri barunya, pemimpin Pondok Pesantren
 Daarut Tauhiid ini, hanya menjawabnya dengan senyum. Seperti diberitakan
 sebelumnya, pria kelahiran Bandung, Jawa Barat, 29 Januari 1962 yang telah
 dikarunia enam anak ini diisukan menikah dengan mantan model bernama
 Alfarini Eridani alias Rini.
 
 Dalam jumpa pers singkat petang ini, Aa Gym hanya mengungkapkan bahwa
 keputusannya untuk menikah lagi bukan keputusan mendadak, tapi telah melalui
 pertimbangan yang matang. Menurutnya, keputusan ini memerlukan pertimbangan
 hingga lima tahun. "Sudah lima tahun dipikirkan melalui proses diskusi
 dengan teh Ninih dan beberapa bulan lalu baru diputuskan," ungkapnya.
 
 Rencananya, besok pagi (Minggu, 4/12) Aa Gym akan kembali menggelar jumpa
 pers di kawasan Ponpes DT, Jalan Gegerkalong Girang 30 D, Bandung.
 Setidaknya itulah yang diungkapkan Zakaria salah satu staf di ponpes DT,
 Sabtu pagi. "Insyaa Allah, Aa Gym mau kasih keterangan antara pukul
 06.00-09.00 wib," begitu kata Zakaria.
 
 Sebelum menjadi pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhiid, Aa Gym sempat
 menimba ilmu di sejumlah perguruan tinggi di Bandung, yakni Pendidikan Ahli
 Administrasi Pendidikan (PAAP) Universitas Padjajaran (Unpad), Bandung,
 PTKSI Institut Teknologi Bandung (ITB), Bandung, Jurusan Teknik Elektro,
 Fakultas Teknik Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani), Bandung. Ia lalu
 menjalani pendidikan keagamaan di Pondok Pesantren Miftahul Huda Manjonjaya,
 Tasikmalaya  
   
 Perjalanan karirnya pun terbilang cemerlang. Ia sukses menjalankan ponpes
 berikut sejumlah unit usaha. Antara lain, pendiri Koperasi Pondok Pesantren
 (Kopontren) Daarut Tauhiid (1994),pendiri Kelompok Mahasiswa Islam
 Wiraswasta (KMIW) Jawa Barat (1987), pendiri Asrama Daarul Muthmainnah 2000,
 Bandung (1999), pendiri Radio Bening Hati, Bandung (1999), pendiri Radio
 Ummat, Bandung (1999), pendiri CV House and Building (HNB), Bandung (1999),
 pendiri PT MQs (Mutiata Qolbun Salim), Bandung (1999) dan pendiri PT Tabloid
 MQ, Bandung (1999).  
 
 [Non-text portions of this message have been removed]
 
 
     
                       

 
---------------------------------
Want to start your own business? Learn how on Yahoo! Small Business.

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke