From: <Walsinur...>

Talmud adalah sebuah buku suci berisi adat-istiadat dan penjelasan-penjelasan di 
kalangan Yahudi. Dikumpulkan dalam volume yang amat tebal dan siapa saja berminat 
dapat melihatnya.
Di dalam penerbitan tahun 1943 di Amsterdam, dapat dibaca pada halaman 42:
Yesus disalibkan sehari sebelum hari Paskah. Kami memperingatkan Dia selama
40 hari bahwa Dia akan dibunuh karena Dia seorang tukang sihir dan berencana menipu 
bangsa Israel dengan Khayalan-Nya,. Barang siapa yang hendak mengikuti-Nya diminta 
untuk membelaNyadan karena tidak ada yang mau membelaNya, Dia disalibkan sebelum 
paskah. Adakah yang berani membela Dia?
Apakah Dia bukan pengacau berasal dari iblis? Disebutkan dalam kitab
nabi-nabi Ulangan bab 13,ayat 8-9.
"Kau tidak akan berkenan kepada dia atau mendengar kepada dia  atau matamu merasa 
kasihan kepada dia juga tidak menyelamatkan dia atau menyembunyikan dia, tetapi engkau 
akan benar-benar membunuh dia.

Ahli-ahli sejarah Roma dan Yunani.
Kematian Kristus di kayu salib juga dilaporkan oleh ahli-ahli sejarah purba, kaum 
penyembah-penyembah berhala dan orang-orang yahudi.
Tacitus, sejarahwan,seorang penyembah berhala menulis tahun 55 masehi, memperinci 
ceritera tentang penyaliban Kristus dan penderitaan-penderitaannya. Juga ahli-ahli  
sejarah Romawi Plini The Younger dan Seutonius bersama-sama dengan ahli-ahli sejarah 
bukan Romawi Thallus, Phelegon dan penyair Lucian of Samsota, mengkaitkan penyaliban 
Yesus di dalam tulisan-tulisan mereka. (buku Marthin Hengel:"Crusifixion in Ancient 
World", memberi uraian-uraian terperinci).

Ahli sejarah Yunani, Lucien, hidup sekitar tahun 100 Masehi adalah seorang
penulis terkenal. Dia menceritakan kematian kristus dan pertumbuhan umat
Kristen. Dia adalah seorang Epicurean,seorang yang tidak dapat mengerti mengenai iman 
Kristen dan mengapa mereka bersedia mati untuk Kristus.
Didalam tulisan-tulisannya dia mengejek kepercayaan Kristen tentang keabadian
roh dan kerinduannya untuk sorga. Dia memandang mereka sebagai orang-orang
yang ditipu, yang lebih bergantung kepada ketidakpastian setelah mati daripada 
kehidupan sekarang. Salah satu sindiran yang sangat tajam tentang Kristus di dalam 
tulisan-tulisannya ialah: "Orang-orang Kristen terus menyembah orang besar itu yang 
telah disalibkan di Palestina karena dia membawa agama baru ke dunia".

Dokter modern melihat pada penyaliban.
*************************************************
Dalam "Jurnal of The American Medical Association"yaitu laporan ilmiah
harian dari Persatuan Medis Amerika tanggal 21-3-1986 ,hal 1455
dst terdapat tulisan sebanyak 9 halaman yang mencengangkan,berjudul"Kematian jasmani 
Yesus Kristus" (on the Physical Death of Jesus Christ). Penelitian yang luas dan luar 
biasa itu ditulis oleh William D.Edwards, M.D.Wesley J.Gabel,M.Div dan Floyd 
E.Hosmer.M.S.AMI. Saya sarankan Anda membaca seluruh artikel tersebut. 
 
Ringkasannya begini:

Yesus dari Nazareth menjalani pengadilan yahudi dan Romawi, dicambuk dan
dihukum mati dan digantung. Pemukulan meninggalkan goresan-goresan dalam
seperti garis dan kehilangan cukup banyak darah dan hal itu dapat menimbulkan tahap 
kekagetan (hypovoolemic), dibuktikan oleh kenyataan bahwa yesus sangat lemah untuk 
membawa kayu salib ke Golgotha. Di tempat penyaliban ,pergelangan tangan dipaku ke 
palang dan setelah palang diangkat ke tiang atas, kakinya dipaku. Akibat utama 
pathophypsiologi penyaliban ialah gangguan pernafasan normal.Berdasarkan itu kematian 
terutama diakibatkan oleh kekagetan hypovolemic dan sesak dada oleh kelelahan yang 
amat sangat. Kematian Yesus diyakinkan dengan penusukan lembing serdadu ke lambung-Nya.
Tafsiran kesehatan modern atas bukti yang bersejarah itu menunjukkan,bahwa
yesus telah mati ketika diturunkan dari kayu salib.

Salam
Walsinur.


[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor ---------------------~-->
Buy Ink Cartridges or Refill Kits for your HP, Epson, Canon or Lexmark
Printer at MyInks.com.  Free s/h on orders $50 or more to the US & Canada.
http://www.c1tracking.com/l.asp?cid=5511
http://us.click.yahoo.com/mOAaAA/3exGAA/qnsNAA/IYOolB/TM
---------------------------------------------------------------------~->

-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-
     Mailing List Jesus-Net Ministry Indonesia - JNM -
Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Keluar : [EMAIL PROTECTED]
Posting: [EMAIL PROTECTED]

Bantuan Moderator : [EMAIL PROTECTED]
WebSite: http://jnm.clear-net.com (Webmaster wanted!)
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=- 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
     http://groups.yahoo.com/group/jesus-net/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
     [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
     http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke