From: sunanto choa

Lawatan Yang Mengubahkan
Oleh: Sunanto

Yeh 36:26 “Kamu akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat.”

Pada tanggal 12 Oktober 2000 di kota Sydney saat itu masih dalam suasana olympiade 2000, saya mengalami sebuah lawatan Tuhan yang mengubah arah hidup saya.
Lawatan tersebut berlangsung cukup lama dan saya terbenam dalam indahnya hadirat Tuhan selama beberapa jam.
Saya sering mengalami lawatan Tuhan ketika berdoa atau menyembah tetapi lawatan pada hari itu terasa berbeda sebab sejak hari itu saya memiliki sebuah hasrat untuk memiliki sebuah kehidupan yang intim dengan Tuhan.
Pada hari itu Tuhan memberikan sebuah hati yang baru kepada saya yaitu hati yang ingin mengenalNya, seperti hati yang dimiliki oleh Maria.
Sebelum lawatan tersebut hidup kekristenan saya lebih cenderung berpusat pada kinerja/kegiatan dibanding pada hubungan.

David Orton menuliskan bahwa suatu virus telah menyerang tubuh Kristus yaitu virus kinerja dan kekuasaan.
Virus kinerja dan kekuasaan ini ditularkan oleh dunia sekuler yang sangat berorientasi pada tujuan, hasil dan penghargaan.
Saya dulu termasuk pelayan Tuhan yang terinfeksi oleh virus kinerja dan kekuasan ini.
Saya melayani dengan sekuat tenaga demi mengejar target pertumbuhan gereja agar diakui sebagai orang yang berhasil.
Bahkan kadang saya marah bila ada pelayan Tuhan lain yang tidak rajin dalam pelayanan.
Waktu itu saya memang mendisiplinkan diri untuk berdoa dan membaca Firman setiap hari tetapi fokus hidup saya lebih pada kinerja daripada hubungan.
Akibatnya saya seringkali kecewa dan tertekan bila hasil dari pelayanan yang saya lakukan tidak mencapai sasaran seperti yang diharapkan.

Hari ini kita mengenal begitu banyak program dan metoda agar sebuah gereja bisa mengalami pertumbuhan.
Saya gembira dengan metoda-metoda tersebut sebab memang hal itu dibutuhkan agar gereja bisa tetap bertumbuh dengan sehat di akhir jaman ini.
Namun kita harus berhati-hati untuk tidak terjebak dengan virus kinerja dan kekuasaan yang bisa termanisfestasi lewat metoda-metoda tersebut.
Saya mengetahui ada sebuah gereja yang selalu berganti-ganti metoda penggembalaan sebab pemimpinnya memiliki ambisi untuk diakui sebagai pemimpin yang berhasil akibat terinfeksi oleh virus kinerja dan kekuasaan.
Setiap kali ada sistem penggembalaan baru yang berhasil di gereja lain maka sang pemimpin akan mengadopsinya dengan harapan itu akan berhasil di gerejanya.
Ingatlah baik-baik, sebuah sistem dan metoda yang berhasil dalam sebuah gereja belum tentu cocok untuk gereja lain.
Misalnya sebuah gereja mungkin akan berhasil dengan memakai sistem  kelompok sel 12 tetapi gereja yang lain belum tentu cocok.
Saya percaya bahwa sistem penggembalaan dan pe muridan dalam sebuah gereja itu sangat penting tetapi kita harus berhati-hati dalam menerapkannya sebab bila tidak, kita bisa terjebak dalam virus kinerja dan kekuasaan. 

Diantara semua rasul yang ada di Alkitab bisa dikatakan Rasul Paulus merupakan rasul yang bekerja paling keras.
Paulus banyak berjerih lelah dan bekerja berat; kerap kali tidak tidur, lapar dan dahaga; kerap kali berpuasa, kedinginan dan tanpa pakaian.
Walaupun dia melayani dengan giat seperti orang gila, Paulus mengatakan “Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya ”.
Inilah kunci keberhasilan hidup dan pelayanan dari Paulus yaitu memusatkan dirinya pada hubungan dengan Tuhan bukan pada kinerja.

Kitab Daniel menubuatkan bahwa di akhir jaman ini tentaranya (tentara musuh/iblis) akan muncul, mereka akan menajiskan tempat kudus, benteng itu, menghapuskan korban sehari-hari dan menegakkan kekejian yang membinasakan.Dan orang-orang yang berlaku fasik terhadap Perjanjian akan dibujuknya sampai murtad dengan kata-kata licin; tetapi umat yang mengenal Tuhannya akan tetap kuat dan akan bertindak.
Hanya orang-orang yang mengenal Tuhan yang akan tetap kuat dan bertindak di akhir jaman ini. 
Orang kristen yang mengenal Tuhan akan dipakai menjadi alat yang sangat efektif untuk memperluas kerajaan Tuhan.
Doa saya agar melalui tulisan ini, Tuhan juga melawat saudara agar hidup anda diubahkan selamanya !
==============================================
From: sunanto choa

Membangun Di atas Dasar Yang Teguh
Oleh: Sunanto

Mat 7:24 "Setiap orang yang mendengar perkataan-Ku ini dan melakukannya, ia sama dengan orang yang bijaksana, yang mendirikan rumahnya di atas batu.”

Di kota-kota besar seperti di Jakarta, kita bisa menemukan banyak gedung-gedung tinggi.
Gedung-gedung tersebut disebut juga gedung pencakar langit karena saking tingginya.
Dibawah gedung-gedung tersebut terdapat dasar (pondasi) yang sangat dalam.
Walaupun dasar bangunan tersebut tidak kelihatan tetapi justru itu merupakan bagian yang terpenting dari sebuah bangunan.
Waktu untuk membangun pondasi lebih lama dan sulit daripada membangun bangunan diatasnya. Yang menentukan kekuatan satu bangunan adalah pondasinya bukan tubuh bangunan yang kelihatan. 
Bila pondasi satu bangunan tidak kuat maka satu saat bila ada gempa/goncangan maka
bangunan tersebut akan mengalami kerusakan atau keruntuhan.
Seberapa dalam dasar yang dibangun menentukan seberapa tinggi bangunan yang didirikan diatasnya.

Banyak orang kristen yang berusaha membangun kehidupan mereka tanpa memiliki dasar yang teguh sehingga ketika terjadi goncangan maka bangunan yang mereka bangun akan terhempas.
Banyak gereja terutama yang sangat memfokuskan pada pertumbuhan jemaat secara kuantitas mendorong jemaat mereka untuk melayani tanpa terlebih dahulu membangun pondasi yang kuat.
Belum lama ini saya bertemu dengan seseorang yang sangat keranjingan pelayanan sehingga menyebabkan tubuhnya menjadi sakit akibat kurang istirahat.
Saya berusaha menasehati dia bahwa apa yang dia lakukan bukanlah kehendak Tuhan.
Karena saya pernah mengalami kecanduan pada pelayanan ini maka saya bisa memahami dengan baik bahwa banyak orang kristen yang melakukannya tanpa sadar.
Bahkan mereka mengira lebih mengasihi Tuhan dibanding orang lain yang tidak aktif pelayanan (ini tipuan dari musuh).
Yang Tuhan inginkan bukanlah pelayanan kita melainkan Dia mengingini kita terlebih dahulu untuk mengenalNya dengan intim.
Dari keintiman tersebut akan lahir sebuah pelayanan yaitu pelayanan yang lahir dari kasih, bukan pelayanan yang untuk memuaskan kecanduan kita akan penghargaan.

Firman Tuhan memberikan standar karakter yang tinggi bagi mereka yang ingin menjadi seorang pelayan Tuhan.
Seorang penilik jemaat atau diaken haruslah memiliki penguasaan diri dan kesabaran, serta bisa mengurus istri dan anak-anak mereka dengan baik.
Hari ini banyak gereja yang tidak lagi memakai standar karakter sesuai Firman Tuhan untuk memilih seseorang menjadi pelayan Tuhan sehingga timbulah kekacauan dimana-mana.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa dalam pemilihan pengurus gereja atau denominasi sering terjadi konflik, intrik dan perpecahan karena perebutan posisi.
Belum lama ini saya membaca dalam sebuah majalah bahwa sebuah partai politik yang memakai atribut kristen sebagai lambangnya juga tidak luput dari konflik yang mengarah pada perpecahan.
Kurangnya kedewasaan merupakan akar dari semua masalah tersebut ( I Kor 3:3).
Hal ini memang sangat menyedihkan sebab bagaimana kita mau menuntut orang lain bisa akur bila kita saja sebagai anak-anak terang tidak akur.

Marilah kit a membangun hidup kita di atas dasar yang teguh agar hidup kerohanian kita menjadi kokoh.
Kejarlah karakter Kristus dan utamakan pengenalan akan Tuhan melebihi yang lainnya.
Temukanlah kepuasan yang sejati dari hubungan intim dengan Tuhan, lalu layanilah orang lain agar mereka juga bisa mengalami kepuasan tersebut.
Jadilah orang yang bijaksana yang membangun rumahnya di atas batu !
__._,_.___

-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-
     Mailing List Jesus-Net Ministry Indonesia - JNM -
Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Keluar : [EMAIL PROTECTED]
Posting: jesus-net@yahoogroups.com

If you have any comment or suggestion about this mailing list,
to : [EMAIL PROTECTED]

Bagi Saudara yang berdomisili di Amerika, saudara dapat bergabung
dengan mailing list Keluarga Kristen USA (KK-USA) dengan mengirimkan
email kosong ke [EMAIL PROTECTED] dan ikuti instruksi
yang ada.
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-





SPONSORED LINKS
Arizona regional mls Regional truck driving jobs Anda networks


YAHOO! GROUPS LINKS




__,_._,___

Kirim email ke