Dari ridho kusuma:
> 1. Berapakah spesifikasi komputer minimal untuk menjalankan linux ? berapa
> klo menggunakan X ? apa untuk X bisa pentium 200 MMX dengan EDORAM 64M ?
saya pernah install Madrake 7.2 di Pentium 233 dengan 32MB
2.
> Saya punya device sbb: VGA card ALI M3147V A2 PCI, VGA card S3 TRIO 3D/2X,
> sound card YAMAHA J-Bond PCI, modem internal conexant RS56/SP-PCI, modem
> xtrernal Aztech. Apakah mereka itu semua compatible dengan linux ? klo
> tidak bagaimana caranya ?
cari driver/module yang compatible. Compatible tidaknya kan akan lebih jelas
saat instalasi. Kalau tidak kedetect, berarti musti cari drivernya.
3. Karena saya kuliah di jurusan elektro maka
> saya mencari program2 berikut yang sejenisnya yg under linux untuk
> keperluan kuliah. Yaitu: C++, Visual C++, Pascal, Delphi, ORCAD, PROTEL,
> dan klo ada apakah open source?
untuk delphi bisa pakai kylix. Tapi saya sendiri belum berhasil
menginstallnya.
4. Apakah bisa partisi HDD tidak melalui
> diskdruid atau fdisk tetapi melalui Partition Magic, karena saya ingin buat
> bila pada saat boot computer maka akan ada pilihan OS mana yang akan
> digunakan. Saya merencanakan akan menggunakan OS linux dan NT. Klo bisa
> berapa partisi? dan berapa besarnya kapasitas masing2 partisi?
Kenapa tidak pakai fdisk linux saja ? Toh yang anda permasalahkan adalah
bootloadernya. Disini lilo bisa menjadi bootloader utama dan menentukan OS
mana yang akan di boot.
5. Saya baca
> di buku red hat linux karangan Onno. W. Purbo menggunakan 3 partisi klo gak
> salah sih boot, root sama swap sedangkan klo saya baca artikel2 banyak yang
> hanya 2 yaitu root dan swap. Tolong minta penjelasan lebih rinci tentang
> itu semua.
Untuk instalasi, minimal dibutuhkan 2 partisi, yaitu / (root) dan swap.
Sisanya hanya sekedar 'tambahan'. Misalkan, supaya aman untuk instalasi
ulang, anda buat partisi /home, agar data anda tidak perlu hilang setiap kali
instal ulang. Tapi seberapa sering sih kita install ulang Linux ? Kecuali
ganti Distro ...
Menyambung yang nomor 4, bila bisa menggunakan pertition magic
> bagaimana membuat menjadi partisi boot, root dan swap? apakah bisa untuk
> partisi linux itu tidak semua partisinya primary tapi yang extended?
yaaa .. pake fdisk linux juga akhirnya. Nanti saat instalasi akan ditanyakan
mount pointnya kemana ..
> Maaf klo pertanyaan banyak. Biasalah Pemula. Atasjawaban teman2 saya
> ucapkan terima kasih.
btw, lain kali untuk nomor ganti baris kenapa ?
Biar gak pusing baca euy .. :)
-- Believe'in ...
--
Utk berhenti langganan, kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Dapatkan FAQ milis dg mengirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Informasi arsip di http://www.linux.or.id/milis.php3