>
>Sains dan agama bertentangan, sufi dengan salaf bertentangan, semuanya
>saling bertentangan ................................., bagaimana ini pak
>?!?!?!

Mas Indra yang di rahmati Alloh, saya yakin mas Indra memiliki dasar 
atas pandangan bahwa sains bertentangan dengan agama, pemikiran ini 
biasanya disampaikan oleh mereka mereka kaum sekuler, saya pikir 
Islam sama sekali tidak bertentangan dengans sains, silahkan tengok 
ayat tentang penciptaan manusia, bagaimana Alloh dengan akurat 
mengabarkan proses penciptaan bayi dari nutfah yang dipancarkan, yang 
baru pada abad ke dua puluh bisa dijelaskan oleh para saintis.

Mengenai pertentangan dan perbedaan dalam memahami Islam, tidak bisa 
dijadikan sebagai acuan untuk semakin meperbesar pertentangn dan 
perbedaan yang akhirnya akan memecah belah umat. Tapi pertentangan 
dan perbedaan pendapat ini kita jadikan cermin untuk kita 
mengembalikan semua urusan kepada Alloh dan Rosul Nya.


>Semua fakta2 itu seringkali membingungkan karena ternyata fakta2 lain
>adalah sekuat apapun kita mengingkari sains, kenyataannya yang merubah
>wajah dunia dan bumi saat ini adalah sains, dan email2an yang seperti kita
>lakukan sekarang ini tidak lepas pula dari berkembangnya sains.

Janganlah mengingkari sains karena apapun yang diciptakan Alloh baik 
dibumi maupun dilangit hanya bisa dicapai dan digali dengan sains, 
janganlah pula berendah hati jika sains saat ini dikuasai oleh kaum 
kafir dan uamat Islam hanya sebagai end user saja. Alloh menurunkah 
rahmat dan barokah Nya kepada umat Islam lewat apasaja yang 
dikehendaki Nya termasuk tangan dan otak para ilmuwan kafir melalui 
hasil karya sains mereka. Syukurillah sepanjang semua itu semakin 
menambah keimanan kita, termasuk syukurilah email emailan ini yang 
bisa kita pakai untuk kegiatan dakwah universal. Alhamdulillah.

>Bisa dipastikan kalo keributan2 semacam ini saja yang dipertahankan, pada
>masa beberapa puluh tahun yang lalu, pasti hari ini kita tidak bakalan
>menikmati email2an seperti ini ................

memang semestinya kita coba untuk menghentikan pertentangan dan 
hujjah dalam urusan agama ini karena Alloh sajlah yang mengetahui 
segala urusan. Coba kita belokkan seluruh tenaga dan pikiran kita 
untuk kemajuan umat dan untuk menagkal serangan kaum kafir yang mulai 
terang terangan seperti sekarang ini.


>Saya pikir memang sih bagus kita kuat2 memegang sunnah2 dari Nabi SAW dan
>hadis2nya, tapi masalah ikhlas, iman, ihsan, cinta apakah tercermin secara
>explisit dari  naskah2 itu ?!?!?!  Sedangkan keadaan2 itu sangat terkait
>sekali dengan kondisi kekinian, misalnya ekonomi, sosial, psikologis yang
>secara explisit tidak dinyatakan dalam naskah2 salaf terdahulu itu.

Masalah yang kita hadapi sekarang bukan lah tugas para ulama 
terdahulu untuk menyelesaikan nya, tapi tugas kita semualah yang 
hidup jaman sekarang untuk menghadapi segala tantangan yang ada 
dengan tuntunan Alloh dan Rosul Nya. Pemikiran Ulama terdahulu bisa 
kita jadikan acuan untuk kita memecahkan masalah yang kita hadapi 
sekarang ini namun tidak bisa secara bulat kita menggunakan hasil 
pemikiran ulama terdahulu untuk menyelesaikan permasalah jaman 
sekarang. Kitalah dan hanya kita yang sekarang mengemban tugas 
sebagai khalifah di muka bumi .

Salam
Ari 

[Non-text portions of this message have been removed]






------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/TXWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke