On Wed, 16 Jun 2004, Sharif Dayan wrote:

> At 21:27 11-06-2004 +0200, "IMW" wrote:
> 
> >Bakuan : standard
> 
> Rasanya dulu kita pernah membicarakan hal mengenai ini. Apakah Pak IMW
> mendapatkan masukan baru sehingga akhirnya 'menetapkan' bahwa mereka memang
> sepadan ?

Standard adalah kata yg memiliki banyak makna ketika diterjemahkan ke bhs
Indonesia.  Sebagai contoh 

- Bakuan
- "default"

Saya berani menggunakan kata bakuan karena "obyek" tersebut memang telah
ada di dalam khasanah Indonesia dan kita memiliki kata itu sejak lama
(jadi tinggal faktor mempopulerkan).  Dan kata bakuan relatif sudah
banyak digunakan.  Berbeda dg arti standard sebagai "default"

> Sekalian Pak, apakah cocok juga kalau saya menggunakan "cakram keras"
> dan "cakram lunak" alih-alih "hard disk" dan "soft disk / diskette".

Utk ini saya agak berebda, suatu "obyek" yg memang tidak ada (tidak
dibuat) di lingkunga kitan, mungkin lebih mudah diserap istilah aslinya,
karena sudah terlanjur populer.

Kalau orang Inggris, Jerman merasa tidak gengsi menyerap istilah "Tofu,
tempe, batik, orang utan"  Mengapa kita harus memaksakan dengan "cakram
keras" dsb.

Toh kita juga menggunakan kata "kabel", "supir", "mobil"

IMW


* Gunadarma Mailing List -----------------------------------------------
* Archives     : http://milis-archives.gunadarma.ac.id
* Langganan    : Kirim Email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
* Berhenti     : Kirim Email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
* Administrator: [EMAIL PROTECTED]

Kirim email ke