Pekan lalu, diwarnai dengan skandal penggelapan dana naskah di Sarijaya
Securities, dan rontoknya saham BUMI, IHSG masih ditutup di atas angka
1400, tepatnya di 1416, 67. Bagaimana kondisi IHSG di minggu ini.
Apakah IHSG akan terus naik ataukah akan terjadi koreksi? Artikel ini
akan mencoba untuk mengetengahkan analisa apa yang akan terjadi pada
pertengahan bulan Januari 2009 ini.


Gambar terlampir adalah grafik IHSG sampai tanggal 10 Januari 2009.
Jika kita lihat IHSG telah mencapai garis atas dalam Price channel
(lingkaran merah). Kemudian dilihat dari event, January Effect sudah
lewat, pengumuman suku bunga BI pun sudah lewat. Selanjutnya minggu ini
adalah pengumuman berbagai indikator ekonomi termasuk di AS, termasuk
pengumuman penjualan perusahaan di AS. Bila dilihat dari berbagai
prediksi, pengumuman tersebut hanya akan menegaskan dunia sedang berada
dalam resesi. Jadi tidak ada sentimen positif yang kuat dalam minggu
ini. Dengan demikian IHSG juga akan bergerak cenderung melemah. Kisaran
IHSG minggu ini kemungkinan besar berada di bawah level 1400 
Dilihat dari teori Elliot wave, mid term IHSG sekarang sudah berada dalam
puncak wave 3, dan sekarang sedang mengalami fase Wave 4, yaitu fase
koreksi. Koreksi IHSG akan dimulai dari sektor perbankan yang pada wave
3 sudah naik cukup banyak. 


Disclaimer:
Penulis tidak bertanggung jawab atas apa pun keputusan investasi yang
Anda ambil setelah membaca artikel ini. Artikel ini hanya merupakan
analisis dan prediksi pribadi penulis. 


Artikel asli diposting di 

http://www.escamoney.com/ihsg/analisis-ihsg-12-januari-2009.html


      

<<attachment: ihsg_2009_01_12.gif>>

Kirim email ke