07/04/2010 - 14:07

Adaro Belum Ditetapkan Jadi Mitra BHP Billiton
Makarius Paru

INILAH.COM, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melalui 
Dirjen Minerbapabum belum juga menerima laporan resmi BHP Billiton atas 
ditunjuknya PT Adaro Energy Tbkl (ADRO) sebagai mitra di tambang Meruwai.

"Mereka (BHP Billiton) belum melaporkan ke pemerintah soal selesai penunjukan 
mitra di tambang batubara, Meruwai," kata Direktur Pengusahaan Mineral Batubara 
dan Panas Bumi, Dirjen Minerba, Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (7/4)?

Sebelumnya, Manager Hubungan Eksternal Affairs BHP Billiton Indra Diananjaya 
menjelaskan BHP sudah secara resmi melepaskan 25% kepemilikan sahamnya di 
tambang batubara, Meruwai.

PT Adaro Tbk dipercaya sebagai mitra strategis BHP untuk mengembangkan tambang 
batubara Meruwai. Sayangnya hingga kini Kementerian ESDM belum juga menerima 
laporan pemberitahuan dari BHP soal masuknya Adaro. [san/cms]


--- In obrolan-bandar@yahoogroups.com, "kangduren" <kangdu...@...> wrote:
>
> ampir aja tuh, keneknya sempet lupa pasang ganjel di belakang........
>


Kirim email ke