http://www.balipost.co.id/balipostcetak/2005/10/17/n6.htm


Wapres Kritik Mahasiswa
* Selalu Berseberangan dengan Pemerintah 
Jakarta (Bali Post) -
Wapres Jusuf Kalla mengisyaratkan muncul sikap asal berseberangan dengan 
pemerintah dari sejumlah organisasi kemahasiswaan, terutama setelah reformasi 
bergulir. ''Mahasiswa juga malu jika tidak melawan pemerintah. Sejak reformasi, 
spirit yang dikembangkan adalah yang terbaik bukan pemerintah, tetapi civil 
society,'' kata Wapres usai buka puasa bersama dengan Korps Alumni Himpunan 
Mahasiswa Islam (KAHMI) di Jakarta, Minggu (16/10) kemarin. Hadir dalam acara 
tersebut Ketua Harian Presidium KAHMI Sahar L Hasan serta sejumlah alumni HMI 
yang menjadi pejabat negara seperti Ketua BPK Anwar Nasution, Mensos Bahtiar 
Chamsyah dan Wakil Ketua DPR Zainal Ma'arif. 

Atas dasar itulah, Wapres mengharapkan organisasi-organisasi kemasyarakatan 
tidak hanya bisa mengkritik pemerintah dalam berbagai hal, juga mampu 
memberikan kontribusi yang membangun bagi kemajuan bangsa. ''Setelah reformasi, 
terkesan organisasi apa saja di luar pemerintah, harus melawan pemerintah. 
Kalau tidak dikatakan organisasi tidak baik,'' katanya.

Kalla mencontohkan, DPR yang mendukung pemerintah disebut ''DPR macam apa itu'' 
oleh kalangan tertentu di luar pemerintahan. Ia mengajukan pertanyaan apakah 
KAHMI dikatakan eksis jika habis-habisan mengkritik pemerintah. ''Saya ingatkan 
organisasi intelektual apa pun hendaknya memberi masukan yang baik terhadap 
pemerintah,'' kata Kalla.

Wapres menyebut sejumlah posisi penting pejabat negara yang bertugas 
menertibkan bangsa berasal dari HMI seperti Ketua BPK dan Menteri Hukum dan 
HAM. ''Jadi, kalau bangsa ini tetap tidak tertib, siapa yang harus bertanggung 
jawab,'' kata Kalla.  

Sementara itu, Sahal mengemukakan hubungan Islam dengan negara terus mengalami 
pasang-surut. Di akhir Orde Baru dan di awal reformasi, hubungan akomodatif 
antara Islam dan negara masih ditunjukkan. ''Ke depan, kita berharap ada 
hubungan kohesif karena banyak tokoh Islam berada di posisi yang menentukan di 
republik ini,'' katanya. (010)




[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Get fast access to your favorite Yahoo! Groups. Make Yahoo! your home page
http://us.click.yahoo.com/dpRU5A/wUILAA/yQLSAA/uTGrlB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Post message: [EMAIL PROTECTED]
Subscribe   :  [EMAIL PROTECTED]
Unsubscribe :  [EMAIL PROTECTED]
List owner  :  [EMAIL PROTECTED]
Homepage    :  http://proletar.8m.com/ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 




Kirim email ke