Kota Wisata Bukittinggi
Dipercantik dengan Lampu Hias 

Jam Gadang 

Selasa, 12 Agustus 2008

Dalam rangka mempercantik wajah kota wisata Bukittinggi di Sumatera
Barat, pemerintah Kota Bukittinggi memutuskan akan melengkapi suasana
malam kota wisata itu dengan sejumlah lampu hias. Lampu berharga mahal
itu akan ditempatkan di sejumlah jalan dalam kota, terutama jalan-jalan
protokol yang menghubungkan satu tempat wisata dengan tempat wisata
lainnya di dalam kota. 

Dengan hadirnya lampu-lampu hias tersebut, warga Kota Bukittinggi
berkeyakinan suasana kota wisata itu akan makin semarak. Suasana itu
membuat wisatawan Nusantara dan mancanegara yang selalu berkunjung ke
Bukittinggi di siang hari akan memanfaatkan suasana malam sebagai ajang
berkeliling kota itu. 

"Memang saat ini kalau malam suasana Kota Bukittinggi tidak seramai di
siang hari. Wisatawan lebih banyak melakukan kegiatan di hotel. Tapi
nanti, jika lampu-lampu hias sudah menghiasi Kota Bukittingi, pastilah
wisatawan akan ramai-ramai keliling kota," ujar Darsiel, salah seorang
pedagang asongan di kawasan objek wisata Jam Gadang. 

H Sudirman Dj, Kepala Kantor Informasi Wisata di kawasan wisata Jam
Gadang, kepada Suara Karya menginformasikan, saat ini lampu-lampu hias
itu memang belum dipasang. Tapi, suasana kota wisata Bukittinggi di
malam hari sudah semarak. Pedagang buah durian juga selalu dikerubuti
wisatawan yang mengelilingi kota di malam hari. "Pasti suasana malam di
kota itu akan makin meriah jika lampu-lampu hias tersebut sudah
menghiasi kota. Saya juga yakin, banyak warga pedagang yang akan senang
dengan kehadiran lampu-lampu hias Kota Bukittinggi," ujar Sudirman. 

Pembicaraan soal penambahan lampu hias itu sudah mendapat persetujuan
DPRD untuk masuk anggaran tahun 2009. "Itu artinya, pemerintah kota
memang serius ingin membuat kota wisata Bukittinggi tampil makin
menarik," kata Kasi Penerangan Jalan Umum (PJU) Kota Bukittinggi, Surya
Agusta. 

Sejumlah ruas jalan utama di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, yang
sudah memiliki lampu hias itu adalah Jalan Ahmad Yani di kawasan Kampung
Cino. 

Terkait solusi hemat listrik untuk sejumlah lampu hias di kota wisata
itu, distributor akan mencarikan lampu hemat energi. "Kami akan cari
lampu hemat energi, guna menghemat daya listrik," kata Surya. 

Tahun 2007 sudah dianggarkan Rp 190 juta untuk pengadaan lampu hias di
kota wisata itu, dengan lokasi pemasangan di balai kota, taman DPRD,
lapangan kantin, taman panorama, Jam Gadang, dan benteng. 

Pemerintah setempat kini membentuk kawasan percontohan di kawasan
Kampung Cino, sebagai satu lokasi yang terkesan hidup pada malam hari
dengan melengkapinya dengan sejumlah lampu taman. 

Di kawasan ini terdapat sejumlah lampu hias dan atribut pendukung lain
seperti papan iklan yang tertata rapi dan bercahaya di malam hari. 

Kota wisata Bukittinggi terkenal sebagai satu daerah tujuan wisata
unggulan, terkenal memiliki sejumlah objek wisata. Di antaranya, Jam
Gadang, benteng, panorama Ngarai Sianok, Lubang Jepang, serta pusat
wisata belanja seperti Pasar Atas, Aur Kuning, dan Pasar Lereng. 

Di daerah berhawa sejuk itu juga terdapat pusat wisata kuliner yakni
Pasar Lambuang, satu lokasi menjual nasi serta aneka lauk pauk khas
Sumbar. Di antaranya, dendeng batokok, goreng ayam, kalio daging, dan
tambusu. (Ami Herman) 

 

Copy Right (c)2000 Suara Karya Online

 



--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting
- Dilarang mengirim email attachment! Tawarkan kepada yg berminat & kirim 
melalui jalur pribadi
- Dilarang posting email besar dari >200KB. Jika melanggar akan dimoderasi atau 
dibanned
- Hapus footer & bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Jangan menggunakan reply utk topik/subjek baru
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 
Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

<<inline: image001.jpg>>

Kirim email ke