[blogger_makassar] W426OC (Writing 4 to 6 Online Class), 5/17/2007, 4:00 pm

2007-05-17 Terurut Topik blogger_makassar
Reminder from: blogger_makassar Yahoo! Group
 http://groups.yahoo.com/group/blogger_makassar/cal

W426OC (Writing 4 to 6 Online Class)
Thursday May 17, 2007
4:00 pm - 5:00 pm
(This event repeats every month on the third Thursday.)
Location: Yahoo!Messenger's Conference!

Notes:
W426OC? Kode apa itu?
Itu bukan kode atau merek barang apapun :)
Itu adalah singkatan dari Writing 4 To 6 Online Class!!!

Ya, untuk mendukung proyek Novel Kolaburasi Blogger Makassar, kami mengadakan 
kelas online untuk diskusi dan tanya jawab tentang penulisan. Apapun tentang 
kepenulisan!

Kapan W426OC??
Dimulai dari hari Kamis tanggal 19 April 2007 mendatang!
Pukul 16.00 - 18.00 WITA.

Dan akan berlangsung setiap 2 minggu sekali, mulai dari Kamis ini.
Acara ini akan dipandu dan diasuh oleh dg. M. Aan Mansyur, seorang penulis dan 
penyair terkenal di Makassar.

Berminat?
Silakan daftarkan id yahoo kalian di 
http://blog.angingmammiri.org/2007/04/16/w426oc/ dan tentunya siap-siap online 
pada tanggal dan jam di atas agar kami dapat meng-invite kalian! :D


All Rights Reserved
 Copyright © 2007 
 Yahoo! Inc.
 http://www.yahoo.com

Privacy Policy:
 http://privacy.yahoo.com/privacy/us

Terms of Service:
 http://docs.yahoo.com/info/terms/


Re: [blogger_makassar] Kecelakan F1

2007-05-17 Terurut Topik Asri Rachman

terus terang, bagi programmer ataupun pengguna komputer, F1 tombol sakral.
karena itu adalah tombol Help klo ada masalah dgn pemakain komputer.
apalagi klo kecelakaan beruntun, dr F1 sampe F12. (ganti keyboard mi')

2007/5/16, ntan [EMAIL PROTECTED]:


  hahahahaaa... awalnya sa ndak mau buka, pastinya zadz eeh ternyataaa
ck ck ck
dasar Ekoo!!


--
ntan`s - yang SUDAH melepas kangen sama kamu, kamu dan dia
ID Y!M : diamondkoe
ID FS  : by_dur[AT]yahoo[DOT]com
+62 813 375 22669

ntantintoon[DOT]blogspirit[DOT]com
 





--
Asri Rachman

http://www.asrirachman.web.id


[blogger_makassar] Ada yang di Pontianak gak?

2007-05-17 Terurut Topik Irwin Day
Rekans,
Ada yang di pontianak gak? perlu info nih ;)
-- 
Salam,
ID
http://tayuang.blogspot.com
http://irwinday.wordpress.com


Re: [blogger_makassar] Ada yang di Pontianak gak?

2007-05-17 Terurut Topik ntan

piwinG, daeng Nedi kayaknya ada di Pontianak..*apakah saya benar? colek2
daeng Ruslee*

--
ntan`s - yang SUDAH melepas kangen sama kamu, kamu dan dia
ID Y!M : diamondkoe
ID FS  : by_dur[AT]yahoo[DOT]com
+62 813 375 22669

ntantintoon[DOT]blogspirit[DOT]com


Re: [blogger_makassar] ikutan belajar linux

2007-05-17 Terurut Topik ntan

heh?! masa anak Internux ndak bisa linux :
hayoo.. si Boss kan lebih expert hihihihii...
yuk yuk sama2 belajar *wink*_,_._,___






--
ntan`s - yang SUDAH melepas kangen sama kamu, kamu dan dia
ID Y!M : diamondkoe
ID FS  : by_dur[AT]yahoo[DOT]com
+62 813 375 22669

ntantintoon[DOT]blogspirit[DOT]com


[blogger_makassar] FW: Penjelasan Artikel Renungan Peringatan Hari Palang Merah/Bulan Sabit Merah Internasional ke-144 (1863- 2007)

2007-05-17 Terurut Topik Muhammad Ruslailang Noertika
Dear Rekan
Kiranya permasalahan ini telah selesai dengan permohonan maaf Sdr
Bambang Eko N.
terima kasih atas dukungannya semua.
 
-- rusle' --
http://noertika.wordpress.com http://noertika.wordpress.com/ 
 



From: Redaksi KabarIndonesia [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Friday, May 18, 2007 12:12 AM
To: Muhammad Ruslailang Noertika
Subject: FW: Penjelasan Artikel Renungan Peringatan Hari Palang
Merah/Bulan Sabit Merah Internasional ke-144 (1863- 2007)


Yth Sdr. Muhammad Ruslailang Noertika (Daeng Rusle),
 
Bersama ini kami kirimkan tanggapan dari Sdr. Bambang Eko N. yang
diterima oleh kami.
 
Dalam kesempatan ini juga kami dari Dewan Redaksi KabarIndonesia MOHON
MAAF yang sebesar-besarnya atas kekurangan kami yang tidak dapat
memeriksa keaslian dari setiap artikel yang dikirimkan untuk ditayangkan
di www.kabarindonesia.com http://www.kabarindonesia.com 
 
Hormat kami,
Redaksi KabarIndonesia
 

-Oorspronkelijk bericht-
Van: Bambang Eko Nugrahanto  
Onderwerp: Penjelasan Artikel Renungan Peringatan Hari Palang
Merah/Bulan Sabit Merah Internasional ke-144 (1863- 2007) 


Depok, 12 Mei 2007

Kepada Yth;
Redaksi KabarIndonesia
di 
tempat

Sebelumnya, saya ingin menyampaikan penjelasan atas pemuatan
artikel oleh pihak redaksi yang berjudul  Renungan Peringatan Hari
Palang Merah/Bulan Sabit Merah Internasional ke-144 (1863-2007), yang
memang artikel tersebut, adalah hak dan karya tulis Sdr. Muhammad
Ruslailang Noertika dari Makassar yang pernah dimuat oleh yang
bersangkutan lewat postingannya di salah satu milis : Forum Pembaca
Kompas [EMAIL PROTECTED] tanggal 7 Mei 2007;
3:57pm.

   Terus terang, di saat awal saya membaca artikel tersebut,
saya sangat tertarik dengan isi tulisannya. Tapi ada beberapa hal yang
agak janggal terdapat pada isi tulisan Sdr. Muhammad Rusli. Saya pun
bermaksud ingin memberikan revisi atas artikelnya tersebut. Akibat
tergesa-gesa, saya tidak menyadari kalau artikel tambahan tersebut malah
tak ter- copy  paste secara benar dan lengkap di artikel yang saya
kirimkan. Malah akhirnya, yang muncul adalah tulisan Bung Muhammad
Rusli, tanpa adanya artikel tambahan dari saya. 

Dan saat saya akan mengedit ulang artikel untuk pengecekan
tersebut. Artikel tersebut sudah tak tercantum dalam kolom ' Edit
Berita' yang terdapat di Kolom 'Redaksi - Penulis' pada website Kabar
Indonesia. Saat itu pun, saya sudah menyadari akan kelalaian saya dalam
mencantumkan sumber artikel  penulisnya. Dengan kejadian ini, maka
lengkaplah sudah kesilapan saya yang teramat fatal. 

Untuk itu, saya ingin menyampaikan PERMOHONAN MAAF dan RASA
PENUH PENYESALAN atas insiden yang kurang menyenangkan ini. Khususnya,
kepada Bung Muhammad Ruslailang Noertika (Daeng Rusli) Dan juga, untuk
pihak Redaksi KabarIndonesia yang kiranya telah sudi menyampaikan
teguran ini, saya mengucapkan TERIMA KASIH SEBESAR-BESARNYA atas
perhatiannya selama ini. 
 
Dengan diliputi segala kekurangan dan kesilapan...sebagai
seorang manusia biasa yang memiliki kelemahan : 
SAYA MENYAMPAIKAN PERMOHONAN MAAF YANG SEBESAR-BESAR  RASA
PENYESALAN YANG TERAMAT DALAM ATAS KESILAPAN INI... SEMOGA HAL INI,
TIADA AKAN PERNAH TERULANG KEMBALI DI KEMUDIAN HARI...

Yang Menyampaikan 
Permohonan Maaf  Rasa Penyesalan :
Bambang Eko Nugrahanto 



 


No virus found in this outgoing message.
Checked by AVG Free Edition.
Version: 7.5.467 / Virus Database: 269.7.1/807 - Release Date: 5/16/2007
6:05 PM




[blogger_makassar] [Fwd: LOOKING FOR VOLUNTEER..]

2007-05-17 Terurut Topik Tiza Asterinadewi
siapa tau ada yang tertarik...

 Original Message 



http://groups.yahoo.com/group/cidahu/message/415;_ylc=X3oDMTJxY25jaGxyBF9TAzk3MzU5NzE1BGdycElkAzE0MzU4OTgxBGdycHNwSWQDMTcwNTA2MzEwNwRtc2dJZAM0MTUEc2VjA2Rtc2cEc2xrA3Ztc2cEc3RpbWUDMTE3OTIxNzMzNA--



LOOKING FOR VOLUNTEER!

Dibutuhkan Volunteer!!!
Kalau kamu suka dengan kegiatan kepemudaan

Kalau kamu suka dengan kegiatan lintas SARA dan bangsa

Kalau kamu rela nyisihin waktu 1 hari per minggu

(plus 3 minggu di bulan Juli/Agustus untuk persiapan di Bali)

Kalau kamu suka dengan Pulau BALI

Silahkan daftarkan nama kamu untuk jadi

 VOLUNTEER BRIDGE of YOUTH 2007: ASEAN in our hands

Apa sih Bridge of Youth 2007?

Bridge of Youth 2007 (BoY) adalah suatu acara yang dibuat oleh Gerakan 
Positif dengan mengumpulkan anak-anak muda seluruh ASEAN untuk belajar, 
berdiskusi dan mencari solusi mengenai ASEAN dan permasalahan- 
permasalahan yang sedang kita hadapi. Tema yang diusung tahun ini adalah 
In Diversity We Unite. Acara ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa saling 
memiliki antar seluruh penghuni ASEAN yang beraneka ragam. Meskipun 
kedengarannya berat, tapi acara ini akan dikemas dengan asyik dan fun, 
sehingga kita akan belajar dan bekerja sama tanpa kesan kaku dan formil.

Di BoY 2007 ini kita akan diajak untuk mengenal ASEAN melalui acara:

· Positive Thinking

Belajar jadi lebih positif lewat Positive Thinking dan Yoga. Sekali-kali 
boleh kan kita melakukannya pagi hari di Pantai Kuta.

· Burn The Brain

Membahas permasalahan- permasalahan ASEAN lewat pembicara yang oke!

· Amazing Bali

Belajar team work dan nambah wawasan lewat Outbound, games-games dan 
field trip ke tempat-tempat menarik di BALI

· Nite Show

Belajar budaya negara-negara di ASEAN lewat Malam Budaya.

· Be Local

Siapa yang ingin jadi orang BALI dalam sehari? Kita bisa melakukannya di 
acara ini.

· and many more….

Apa yang kami harapkan dari Kamu?

· Komitmen

· Mau bekerja sama dan dapat bekerja dengan team.

· Menaati peraturan dan kesepakatan yang dibuat oleh kepanitiaan ini.

· Bersikap positif terhadap apa saja dan siapa saja.

· Mau menjadi tenaga sukarela dengan tidak dibayar untuk acara ini.

· Mau bergabung dan membantu mensukseskan acara BoY 2007

Kapan kami membutuhkan Kamu?
Sekarang juga, kami membutuhkan sumberdaya relawan dengan ketrampilan- 
ketrampilan berikut ini:

· Kreatif, inofatif dan energetik

· Komunikatif

· Desain dan Layout

· Cepat, cekatan dan kuat

· Jago mendata

Para volunteer nantinya akan menempati berbagai seksi kepanitiaan yakni :

· Acara

· Kesekretariatan

· Perlengkapan

· Akomodasi

· Konsumsi

· Transportasi

· Publikasi dan Dokumentasi

· Keamanan

· Kesehatan

Silahkan pilih sendiri jabatan yang disukai. Nantinya setiap seksi akan 
di pimpin oleh seorang Penanggung Jawab (PJ). PJ inilah yang akan 
memberikan dan membantu job desk setiap relawan.

Apa yang bisa Kamu dapatkan dengan menjadi relawan acara BoY 2007 ini?

· 'Sebuah pengalaman sepanjang hidup'. Pengalaman berkenalan, bekerja 
sama dan bersenang-senang bersama orang-orang yang baru dari berbagai 
negara ASEAN.

· Belajar mengenai ASEAN dan orang-orangnya (dari sumber native langsung!)

· Menggali potensi diri yang selama ini belum banyak keluar.

· Menikmati udara dan keindahan Bali, menambah jam terbang pengalaman 
bekerja dan tentunya menikmati acara BoY 2007.

· Sertifikat BoY 2007

· Bebas biaya pendaftaran

· Ke BALI GRATIS!!!

Kapan dan dimana acaranya?
Tanggal : 5 - 11 Agustus 2007
Tempat : Bali , Indonesia

Kemana harus daftar?
Daftarkan nama, nomor telfon atau email kamu melalui email atau telfon:
Inayah : 0811949594 ( Jakarta )
Arief : 021 93579186 ( Jakarta )
Seno : 0815 13131982 ( Jakarta )
Agus : 0812 8233206 (Khusus Panitia Bali)

Atau Via Email Panitia: bridgeofyouth2007@ yahoo.com 
mailto:bridgeofyouth2007%40yahoo.com

Atau langsung datang ke:

Sekretariat Gerakan Positif

Jl. Taman Amir Hamzah No. 8, Matraman, Jakarta Pusat, Indonesia 10320. 
Fax: 021 392 8233.

Sekilas Gerakan Positif

Gerakan Positif merupakan sebuah lembaga non-profit yang bergerak untuk 
menyebarkan nilai-nilai positif dalam kehidupan serta mengajak 
masyarakat untuk hidup lebih bertanggungjawab terhadap komunitasnya.

Gerakan Positif memiliki visi dan misi untuk membangun komitmen bersama, 
dimulai dari tiap individu hingga ke tingkat masyarakat melalui gerakan 
yang positif, transformatif, dan komunikatif. Gerakan Positif didirikan 
pada bulan September 2005 oleh anak- anak muda yang berharap dapat 
mengajak komunitas mereka untuk mau mengubah keadaan menjadi lebih 
positif. Awalnya mereka seringkali mengeluhkan kondisi di sekitar mereka 
yang buruk. Kesadaran bahwa perubahan yang kita inginkan hanya akan 
terjadi apabila kita mau bergerak untuk mengubahnya, akhirnya membawa 
anak-anak muda ini untuk membentuk satu wadah yang tidak bergerak dalam 
satu bidang khusus, tetapi lebih banyak mengajak masyarakat untuk mau 
melakukan perubahan positif apapun bentuknya,