https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20180518133115-532-299234/pemerintah-bayar-bunga-utang-rp7931-triliun-hingga-april
Pemerintah Bayar Bunga Utang Rp79,31 Triliun Hingga April

*Agustiyanti*, CNN Indonesia | Jumat, 18/05/2018 19:26 WIB

Bagikan :

[image: Pemerintah Bayar Bunga Utang Rp79,31 Triliun Hingga April] Menteri
Keuangan Sri Mulyani menyebut total utang baru yang ditarik pemerintah pada
Januari-April 2018 lebih sebesar Rp187,2 triliun lebih rendah dibanding
periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp193,6 triliun. (CNN
Indonesia/Safir Makki)

Jakarta, CNN Indonesia -- *Kementerian Keuangan*
<https://www.cnnindonesia.com/tag/kementerian-keuangan>mencatat realisasi
pembayaran* bunga utang <https://www.cnnindonesia.com/tag/bunga-utang> *hingga
April 2018 mencapai Rp79,31 triliun. Jumlah tersebut sudah mencapai 33,24
persen dari alokasi belanja pembayaran bunga utang tahun ini sebesar
Rp238,1 triliun.

Berdasarkan data APBN Kita edisi Mei 2018 yang baru dirilis Kemarin (17/5),
realisasi pembayaran bunga utang tersebut nyaris mencapai separuh belanja
non-Kementerian/Lembaga (KL) yang mencapai Rp165,14 triliun pada periode
yang sama.

Hingga akhir April 2018, total utang pemerintah tercatat mencapai Rp4.180
triliun, naik 13,99 persen dibanding periode yang sama tahun lalu
Rp3.667,41 triliun. Kenaikan utang tertinggi terjadi pada jenis Surat
Berharga Negara (SBN) yang tumbuh 16,18 persen menjadi Rp3.407 triliun.
Lihat juga:

Rupiah Kian Terjerembab Sentuh Rp14.124 per Dolar AS
<https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20180518101509-78-299167/rupiah-kian-terjerembab-sentuh-rp14124-per-dolar-as/>


Jika dirinci, SBN dalam rupiah mendominasi dengan total Rp2.427,8 triliun
atau tumbuh 13,42 persen. Sedangkan SBN denominasi valas mencapai Rp979,38
triliun atau tumbuh 23,62 persen.

Selain SBN, pemerintah juga memiliki utang pinjaman yang didominasi
pinjaman luar negeri mencapai Rp773,91 triliun dan tumbuh 5,28 persen
dibanding periode yang sama tahun lalu. Sedangkan pinjaman dalam negeri
hanya mencapai Rp5,78 triliun.
Lihat juga:

BEI: Suku Bunga Acuan Cuma Penyesuaian, Tak Pengaruhi IHSG
<https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20180518121508-92-299210/bei-suku-bunga-acuan-cuma-penyesuaian-tak-pengaruhi-ihsg/>


Kendati total utang tumbuh cukup tinggi, Menteri Keuangan Sri Mulyani
menyebut total utang baru yang ditarik pemerintah pada Januari-April 2018
lebih sebesar Rp187,2 triliun lebih rendah dibanding periode yang sama
tahun lalu yang mencapai Rp193,6 triliun.

"Jadi dengan menurunnya penarikan pembiayaan antara Januari hingga April
bisa dibilang APBN semakin sehat. Ini menunjukkan konsistensi keuangan
negara, utamanya kebijakan utang yang selama dijadikan sorotan berbagai
pihak," ujar Sri Mulyani. *(agi/bir)*

Bagikan :

Kirim email ke