“BELANDA MENJAJAH INDONESIA 350 TAHUN”

Mitos yangsalah dan tanpa dasar:

 

Catatan BataraR. Hutagalung.

 

Sejakpuluhan tahun masyarakat Indonesia percaya pada mitos, bahwa Belanda 
menjajahIndonesia selama 350 tahun, tanpa ada yang dapat menjelaskan, kapan 
dimulainya “penjajahanBelanda di Indonesia” dan kapan berakhirnya. 

 Adalah Bonifacius Cornelis de Jonge, yangmenjadi Gubernur Jenderal 
India-Belanda ke 63 (12. 9. 1931 – 16. 9.1936), yang menyebutangka 300 tahun. 
Pada tahun 1935 mengatakan:


”Als ik met nationalisten praat, begin ik altijdmet de zin: Wij Nederlanders 
zijn hier al 300 jaar geweest en we zullen nóg minstens300 jaar blijven. Daarna 
kunnen we praten” 

(Apabila saya berbicara denganpara Nasionalis, saya selalu memulai dengan 
kalimat: Kami Belanda telah di sini300 tahun dan kami bahkan
akan tinggal paling sedikit 300 tahun lagi. Kemudian kita bisa bicara).

Dia tidak menyebut kata “Indonesia.”


Para tokoh pribumi kemudian menggunakan kalimat Bonifacius de Jong 
tersebutsebagai slogan yang konon untuk membangkitkan emosi, kemarahan dan 
semangatrakyat Indonesia. 

Tidak diketahui dengan sejak kapan kalimat Bonifaciusde Jonge tersebut mulai 
digunakan. Juga tidak diketahui, siapa yang memulaidengan angka 350 tahun dan 
bagaimana perhitungannya.

Namun tidak disadari, mitos yang salah inijustru menjadi olok-olok antek-antek 
Belanda, yang mengatakan, bahwa sangatmemalukan, negara sebesar Indonesia dapat 
dijajah oleh negara yang BESARNYA“se-TAI UPIL” selama 350 tahun.

Orang-orangBelanda yang pertama kali menginjakkan kaki di Banten adalah 
bersaudara deHoutman, tahun 1596. Masih sebagai pedagang.

VOCdidirikan di Belanda pada 20 Maret 1602. Tahun 1603 VOC diberi izin 
mendirikankantor dagang di Banten. Pieter Both menjadi Gubernur Jenderal 
perrtama (1610 –1614) dari “Kongsi Dagang” tersebut .

Tahun 1611Pieter Both memindahkan kantornya ke Jayakarta. VOC mendapat izin 
mendirikanrumah kayu dengan fondasi batu sebagai kantor..

JanPieterszoon Coen menjadi Gubernur Jenderal VOC keempat (1618 – 1623). Pada 
30Mei 1619 sang  tamu yang tidak diundang menyerangdan mengalahkan Jayakarta, 
yang kemudian namanya diganti menjadi Batavia.

Tanggal 30Mei 1619 dapat ditetapkan sebagai awal penjajahan Belanda di 
Asiatenggara/Nusantara. 

JajahanBelanda kedua adalah Kepulauan Banda tahun 1621.

KemudianBelanda satu-persatu mengalahkan kerajaan-kerajaan dan 
kesultanan-kesultanan diAsia Tenggara/Nusantara.

Kerajaan/kesultananterakhir yang dikuasai Belanda a.l. adalah  Kesultanan Aceh 
(menurutBelanda) tahun 1904, Kerajaan Badung, Bali tahun 1906, Kerajaan Batak 
tahun1907 dan Kerajaan Klungkung tahun 1908.

Di masapenjajahan Belanda, tahun 1850 seorang bangsa Inggris, George Samuel 
WindsorEarl menulis di suatu Journal dan menamakan wilayah jajahan Belanda 
senagaiIndunesia. Namun dia kemudian menggunakan kata Melayunesia.

PemilikJournal, juga seorang Inggris, malanjutkan menggunakan kata Indunesia, 
yang diaubah menjadi Indonesia.

KataIndonesia dipolpulerkan oleh peneliti bangsa jerman, Adolf Bastian, 
yangmenggunakan kata Indonesia dalam buku-buku laporan perjalanannya, 
yangditerbitkan di Jerman antara tahun 1884 – 1904.

PerangPasifik pecah pada 7 Desember 1942 ketika Jepang melancarkan agresi 
militernyake Asia Timur dan Asia Tenggara, untuk menguasai sumber-sumber daya 
alam,terutama minyak, yang sangat diperlukan untuk industri dan angkatan 
perangJepang.

Tanggal 9Maret 1942 di Kalijati dekat Subang, Belanda resmi menyerah kepada 
tentara XVIJepang di bawah komando Letjen Hitoshi Imamura. (ada yang menulis, 
menyerahnyaBelanda kepada Jepamng terjadi tanggal 8 Maret 1942.)

Maka,tanggal 9 Maret 1942 dapat resmi ditetapkan sebagai AKHIR PENJAJAHAN 
BELANDA DIASIA TENGGARA/BUMI NUSANTARA.

KetikaBelanda ikut di boncengan tentara Inggris/Sekutu ke Indonesia 
setelahProklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945, mereka datang ke 
REPUBLIK INDONESIAYANG MERDEKA DAN BERDAULAT.

 ================================

Buku: INDONESIA TIDAK PERNAH DIJAJAH. 

 Karya Batara R. Hutagalung. 

MenghapusMitos “Belanda Menjajah Indonesia 350 Tahun.”

Keteranganlebih lanjut  lihat: 

 
http://batarahutagalung.blogspot.co.id/2017/12/telah-terbit-buku-indonesia-tidak.html

 

PenerbitMatapadi Yogyakarta. 

Tebal buku316 halaman. 

Harga p.70.000,-.
(dIluar ongkos kirim)

Sementarabelum tersedia di Toko Buku.

 Pemesananlangsung kepada Penerbit Matapadi: 
1.    Melalui email:  
    matapadipressi...@gmail.com 

2.    Melalui WA: 0857-43750221 atau 0817-9407446 

 

Khusus untukDKI Jakarta, mulai akhir Maret 2018. 
DENGAN TANDATANGAN PENULIS. 
(pengiriman tercepat dengan Grab/Gojek di DKI): 
1.    Melalui email: batar...@gmail.com : 
2.    Melalui WA: 0812-19547578 

  ********

 


 Kumpulantulisan saya dapat dibaca di weblogs:

http://batarahutagalung.blogspot.com

http://10november1945.blogspot.com

http://indonesiadutch.blogspot.com

 

Ada sekitar200 artikel.

Jumlahpengunjung sejak tahun 2006 hampir mencapai SATU JUTA.

 

 
Re: 
  • [GELORA45] Re: Belanda M... Batara Hutagalung batara4...@yahoo.com [GELORA45]

Kirim email ke