Help Palestine [hidayahnet] PONDOK YATIM

2010-08-26 Terurut Topik Gunawan Setyabudi
Asslm,

Mohon saudara-saudaraku sudi meluangkan waktu untuk mampir di PONDOK YATIM kami 
di:www.akhlaqulkharimah.com, disana insya Allah akan menemukan penyejuk hati 
dari artikel-artikel yang kami tampilkan.

Kami menerima uluran tangan / sumbangan untuk kelangsungan PONDOK kami baik 
berupa zakat, infaq, sadakah ke rekening: a/n YYS. AKHLAQUL KHARIMAH
Bank. Syariah Mandiri No rek: 1260033009
ataupun pemesanan buku-buku Islami yang kami tulis.

Selamat menjalankan Ibadah Syiam, semoga kita termasuk Hamba-hamba Allah yang 
bertaqwa, amin

Wassl,
Aa Ghoen



  

Help Palestine [hidayahnet] Re: zakat,infaq dan sadakoh sibulan Ramadhan

2010-08-31 Terurut Topik Gunawan Setyabudi
Asslm,
Saudara-saudaraku yang dirahmati Allah...
Bulan Ramadhan ini adalah bulan ujian bagi hamba2 Allah yang diberi kelebihan 
rejeki oleh Allah SWT agar bersedia dengan ikhlas u/ memperbanyak infaq, 
sadakah 
maupun zakat MAL yang sudah mencapai nizabnya.

Ada 4 tanda2 seseorang dalam katagori sakit hatinya, yaitu:
1. Kalau Bicara bohong
   Kebiasaan bohong(tidak jujur) kalau terus dipelihara akan menjadi orang yang 
munafik. Munafik inilah
   yang sangat dibenci Allah SWT.

2. Pelupa. Orang pelupa ini sebenarnya berilmu...tapi ilmunya tidak 
dimanfaatkan 
untuk kemaslahatan orang 

   banyak, hanya u/ diri sendiri. Sebagai contoh seseorang yang mengejar titel 
S1, ataupun S2 hanya sekedar 

   mengejar titel (gelar), tapi ilmunya tidak dimanfaatkan u/ orang banyak..shg 
ilmu2 yang dia peroleh itu
   mubadzir (banyak yang lupa)

3. sombong dan riya' dalam ibadah
   Allah amat benci kpd orang2 yang sombong dan membanggakan diri. Orang yg 
sombong tidak akan dibuka
   kan pintu langit maupun pintu surga hingga unta bisa masuk lubang jarum.

4. Orang Kaya yang kikir  bakhil
   Kita lahir tidak tahu apa2 dan tidak punya apa2. setelah seseorang diberi 
kelebihan Allah berupa rejeki...dia l
   lupa bahwa ada sebagian rejekinya (2,5%) yang dititipkan Allah u/ 
disampaikan 
kepada yatim,  fakir miskin, dhu'afa dan yang berhak menerima.

Kami menghimbau u/ point 4 tersebut...sudi menyisihkan sebagian rejeki u/anak2 
yatim,  kaum fakir  dhu'afa
PONDOK YATIM kami di Madiun siap menerima zakat,infaq dan sadakah dan insya 
Allah kami salurkan kpd yang berhak. webset kami: www.akhlaqulkharimah.com 

Dana bisa ditransfer langsung ke rekening pondok Bank Syariah Mandiri a/n 
YYS.AKHLAQUL KHARIMAH
No. rek : 1260033009
Smg amal saudara2ku diterima  diridhai Allah SWT, amin

wasslm,
gunawan setyabudi
(pendiri  pengasuh pondok)  



  

Help Palestine [hidayahnet] RAMADHAN YANG ISTIMEWA

2010-09-01 Terurut Topik Gunawan Setyabudi
Asslm,


Waktu berjalan sesuai dengan sunatullah. Detik menjadi menit, menit menjadi jam,
jam menjadi hari dan begitu seterusnya. Siang dan malampun datang silih
berganti.
Allah berfirman,
”Dan Dialah yang menjadikan malam dan siang silih berganti bagi orang yang ingin
mengambil pelajaran atau orang yang ingin bersyukur.” (Al-Furqaan [25]: ayat
62).
Mudah-mudahan kita termasuk orang-orang yang bisa mengambil pelajaran dan
bersyukur terhadap kenikmatan yang Allah anugerahkan kepada kita, yakni nikmat
berupa Iman, Islam, dan Ihsan termasuk juga nikmat kesehatan, nikmat umur
panjang, dan nikmat bisa bertemu dan beribadah di bulan suci Ramadhan tahun ini.
Bulan Ramadhan adalah bulan untuk beribadah, meratap kepada Allah SWT agar
segala kesusahan, kedlaliman dijauhkan dari kita, serta bulan peningkatan amal
ibadah kepada Allah SWT untuk meraih predikat ”laallakum tattaqun” yakni
benar-benar menjadi orang-orang yang “bertaqwa”.
Allah berfirman,
Wahai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kalian berpuasa sebagaimana
diwajibkan kepada orang-orang sebelum kalian, agar kalian menjadi orang-orang
yang bertaqwa. (Al-Baqarah [2]: ayat 183)
Bulan Ramadhan adalah bulan yang istimewa bagi umat muslim, karena Al-Qur’an
diturunkan pada bulan Ramadhan. Selain itu di dalam bulan Ramadhan ini Allah SWT
menjauhkan semua penyebab kehancuran dan kemaksiatan, syaitan laknatullah
diikat, hingga tidak kuasa untuk membujuk manusia melakukan kemaksiatan yang
keji dan terlarang, karena manusia sibuk melakukan ibadah, mengekang hawa nafsu
mereka dengan beribadah, berdzikir dan membaca Al-Qur’an. Ini sekaligus
penggugah hamba beriman bahwa tidak ada alasan lagi untuk meninggalkan ibadah
dan taat kepada Allah SWT ataupun melakukan maksiat karena sumber utama penyebab
kemaksiatan, yaitu syaitan laknatullah telah dibelenggu.
Kalau syaitan sudah dibelenggu, akan tetapi masih banyak orang-orang yang
berbuat maksiat, maka mereka itulah yang tingkah lakunya sudah sama seperti
syaitan, hati mereka sudah buta dan di akhirat nanti akan jauh lebih buta dan
tersesat. Orang-orang seperti ini yang sudah tidak bisa membedakan mana yang haq
dan mana yang bathil, yang ada dibenaknya hanya dunia dan dunia, mereka tidak
peduli kesudahan di akhirat nanti, balasan bagi mereka tidak lain siksa Neraka
yang abadi. Maka sangat beruntunglah bagi mereka yang mau memanfaatkan
kesempatan tersebut, dan mudah-mudahan menjadi salah satu dari mereka yang
dimuliakan dan diselamatkan dari api Neraka.
Sesungguhnya Allah SWT membebaskan hamba-hamba-Nya dari siksa Neraka karena
beberapa amal:
* ada yang karena mentauhidkan Allah SWT
* ada yang karena shalat dan zakat
* ada yang memperbanyak dengan dzikir
* ada yang benar-benar bertaubat dengan taubatan nashuha
Rasulullah Muhammad SAW bersabda:
“Siapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan dalam keadaan iman dan mengharapkan
pahala, akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Oleh karena itu mari kita isi bulan Ramadhan ini dengan peningkatan diri kita
dalam berbagai kegiatan ibadah kepada Allah SWT, karena bulan ramadhan itu
adalah:
Pertama : Bulan Ibadah
Ibadah Ramadhan dari tahun ke tahun harus meningkat. Tahun depan harus lebih
baik dari tahun ini, dan tahun ini harus lebih baik dari tahun lalu. Ibadah
Ramadhan yang kita lakukan harus dapat merubah dan memberikan output yang
positif (bermanfaat). Berniat untuk berhijrah menjadi lebih baik, perubahan
pribadi, perubahan keluarga, perubahan masyarakat dan kalau bisa perubahan
sebuah bangsa untuk lebih baik. Allah berfirman,
“Sesungguhnya Allah tidak mengubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka mengubah
keadaan yang ada pada diri mereka sendiri “. (Ar- Raad [13] : ayat 11)
Diantara bentuk-bentuk peningkatan amal Ibadah seorang muslim di bulan Ramadhan,
antara lain :
* peningkatan ibadah puasa dan shalat-shalat malam
* peningkatan dalam tilawah Al-Qur’an, hafalan, pemahaman dan 
pengamalan.
* Peningkatan dalam aktifitas sosial, seperti: infak dan shadakah, 
memberi
makan kepada tetangga dan fakir-miskin, santunan terhadap anak yatim, beasiswa
terhadap siswa yang tidak mampu dan meringankan beban kaum dhuafaa.
Kedua : Bulan Taubat
Bulan Ramadhan adalah bulan dimana syaitan dibelenggu, hawa nafsu dikendalikan
dengan puasa, pintu Neraka ditutup dan pintu Surga dibuka. Sehingga bulan
Ramadhan adalah bulan yang sangat kondusif untuk bertaubat dan memulai hidup
baru dengan langkah baru yang lebih Islami. Taubat berarti meninggalkan
kemaksiatan, dosa dan kesalahan dan menyesal atas dosa-dosa yang pernah
diperbuatnya serta kembali kepada kebenaran. Dengan taubat yang sungguh-sungguh
(taubatan nashuha), maka jiwa ini kembali suci, sebagai hamba  Allah yang
bertaqwa, yang senantiasa menjalankan perintah-perintah Allah dan meninggalkan
larangan-larangan Allah. Taubat bukan hanya terkait dengan meninggalkan
kemaksiatan, tetapi juga terkait dengan pelaksanaan perintah Allah. Orang yang
suka bertaubat