[linux-aktivis] Laporan Pandangan mata

2004-03-07 Terurut Topik Cahyo Darujati
# Maaf Cross Posting #

Salam;

Sabtu, 05 Maret 2004, Kami berlima mengunjungi Yayasan Pendidikan Ma'arif
(YPM) sepanjang; untuk mengisi acara seminar sehari yang bertema: Sistem
Operasi Alternatif Handal dalam rangka ulang tahun yayasan tsb ke-40.

Peserta seminar sekitar 150 orang dengan mayoritas pelajar dan pendidik di
YPM, susunan acara sebagai berikut:
1. Presentasi mengenai HAKI yang dibawakan langsung oleh ketua KLAS, Dr.
rer. nat Agus Rubiyanto, M.Eng.Sc
2. Demo Knoppix + Aplikasi Open Office oleh ketua CLRG-ITS, Endarko, S.Si,
M.Si
3. Dual Boot Windows+Knoppix; setting jaringan dan modem oleh Anggota KLAS,
Andit
4. Tanya Jawab seputar linux  dan pengalaman pribadi selama 4 tahun
bercumbu dengan linux oleh saya sendiri
dan dibantu oleh seorang teman yang bernama Roma, S.Si

Acara tersebut terbilang bagus karena antusias peserta dan keinginan kuat
untuk memasukkan Linux ke dalam kurikulum pendidikan di YPM, bahkan salah
seorang anggota KLAS, yaitu Andit. dipercaya untuk mengajar (baca: dosen)
linux di tempat tersebut...

Coming Soon:
Team KLAS akan mengisi acara seminar di Darul 'Ulum Jombang pada bulan April
mendatang...


Sponsor tetap KLAS: RADNET Surabaya.

Foto2 kegiatan dan sponsor akan diupload ke web klas segera :-)

NB:
Kalo memiliki program under linux untuk di implementasikan di sekolah
silahkan hubungi kami via japri

Salam;
Cahyo


-- 
Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php



Re: [linux-aktivis] Laporan Pandangan mata

2004-03-07 Terurut Topik Dedy Hariyadi
-BEGIN PGP SIGNED MESSAGE-
Hash: SHA1
Cahyo Darujati wrote:
~  Coming Soon:
| Team KLAS akan mengisi acara seminar di Darul 'Ulum Jombang pada bulan
April
| mendatang...
wah boleh tuh kalo ke darull 'ulum Jombang kasih tau yaa sekalian pulang
kampung nih :p mungkin aku ikut kalo bisa diusahain gratis yaa
|
| NB:
| Kalo memiliki program under linux untuk di implementasikan di sekolah
| silahkan hubungi kami via japri
ada tuh koneksi gprs with linux coba cek di www.irvan.or.id
ato kstar aja buat nentuin hari besar islam :D


- --
Dedy Hariyadi
- -
Kelompok Studi Linux
Universitas Pembanguan Nasional Veteran Jogjakarta
JL. Babarsari No. 2
Gedung Pattimura Lt. 1 Teknik Informatika
- 
Registered Linux User 347369
-BEGIN PGP SIGNATURE-
Version: GnuPG v1.2.4 (GNU/Linux)
iD8DBQFASyj5uGUKBADFf1QRAlTGAJoDVhppz02LJaN5H+DUkFjxsZwq+wCfecF1
OJWtcH+0dggNkRl41yqbCMQ=
=+Qu2
-END PGP SIGNATURE-
--
Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php


Re: [linux-aktivis] Laporan Pandangan mata

2004-03-07 Terurut Topik Rusmanto
Cahyo Darujati wrote:

NB:
Kalo memiliki program under linux untuk di implementasikan di sekolah
silahkan hubungi kami via japri
Sesuai kurikulum 2004 (SMP dan SMA),
bukankah sudah ada di semua distro?
Memang ada yg bilang, utk SD masih perlu program khusus (?)
Kebetulan saya juga menulis soal kurikulum Linux
di sekolah untuk infolinux edisi depan ini.
Kalau kita bisa saling share, mudah-mudahan
pelaksanaan kurikulum 2004 mata pelajaran komputer
dengan nama TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)
dapat terwujud.
Rus

--
Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php