Terima kasih atas infromasi ini !

--- On Sun, 5/31/09, andri zakarias <a_zakar...@yahoo.com> wrote:


From: andri zakarias <a_zakar...@yahoo.com>
Subject: [ob] Pandangan Saham & IHSG (01 - 05 Juni)
To: obrolan-bandar@yahoogroups.com
Date: Sunday, May 31, 2009, 4:20 PM








Semoga bermanfaat.. ..

Market Review

Euphoria pembagian dividen emiten lokal (PTBA, INTA, BDMN, SCTV, BBNI, TINS, 
ANTM, HMSP, ASII), diikuti asing kembali upgrade saham lokal & ekonomi RI (BNP 
Paribas upgrade target IHSG - 2,200, Merrill Lynch merevisi naik target harga 
saham komoditi, Morgan Stanley meningkatkan prediksi pertumbuhan GDP 2009 RI 
menjadi 3.7% dari 1.9%, Citigroup upgrade target harga TLKM) dan spekulasi 
penurunan inflasi & BI rate, memberikan momentum kenaikan kepada IHSG pekan 
lalu. Sementara kenaikan indeks komoditi CRB (19 komoditi termasuk harga minyak 
capai tertinggi $66.56/barel, emas capai tertinggi $ 980/ons, cpo capai 
tertinggi $ 760/ton) meningkat 14% di pekan lalu, karena melemahnya dolar AS 
terhadap mata uang global dan meredanya ketegangan geopolitik regional Asia 
dari isu latihan militer Korea Utara, diikuti Indeks saham regional Asia 
menguat ke level tertinggi 8-bulan, ikut memberikan sentimen kepada IHSG. IHSG 
mengalami kenaikan 26.55 poin (1.4%) pada pekan
lalu, ditutup di 1,916.83. IHSG menguat 13,955 poin (0.73%) menjadi 1916.83 
hari Jumat (29/05). 

Indeks saham MSCI Asia-Pacific menguat ke level tertinggi 8-bulan, yang 
merupakan kenaikan mingguan untuk pekan ke-4 dari 5 pekan terakhir, karena 
laporan keyakinan konsumen AS dan produksi Jepang meningkatkan harapan untuk 
pemulihan ekonomi dan harga komoditi global. 

IHSG Outlook

IHSG diperkirakan dapat melanjutkan laju kenaikan pekan ini, berkat potensi 
kenaikan saham komoditi, finansial dan saham yang memiliki fundamental solid, 
setelah harga minyak dan logam mencapai level tertinggi 6-bulan (minyak $ 
66.56/barel, emas $ 980/ons), masih kuatnya euphoria pembagian dividen emiten 
lokal dan kuatnya inflow ke pasar saham lokal berkat penguatan rupiah terhadap 
dolar (Rp 10,280; 29/05) dan meningkatnya keyakinan investor asing dengan 
meningkatkan rating dan target indeks maupun harga saham lokal, diikuti hasil 
uji kelayakan BI menunjukan sehatnya sektor perbankan lokal, meredam 
kekhawatiran terhadap isu penurunan rating 10 bank lokal oleh Moody’s. Meski 
faktor resistansi teknikal yang kuat di 1,950 dan telah diantisipasinya (buy on 
rumor, sell on the news) perkiraan penurunan inflasi Indonesia bulan Mei dan BI 
rate (diperkirakan -25 bsp menjadi 7.0%) pada awal pekan ini, serta menjelang 
data tenaga kerja AS dan isu kebangkrutan
General Motor Corp AS, masih dapat menahan laju kenaikan IHSG.

Stock Picks This Week: (Potential Yield > +10%; Risk <-10%) 

* Commodity: UNSP,BUMI,INCO, INDY,ELSA, ENRG,PGAS 
* TLKM,TRUB,ELTY, ISAT,SULI, BBRI,BMRI, BBNI,CTRA, KIJA 

Global Outlook

Masih kuatnya sentimen positif untuk indeks regional Asia masih tingginya 
inflow ke pasar saham regional berkat spekulasi pemulihan ekonomi Asia (GDP Q1 
India tercatat lebih baik dari perkiraan: 5.8% y/y) lebih cepat dari ekonomi 
negara maju, imbas kenaikan harga komoditi global (harga minyak dapat capai $ 
74, setelah OPEC pertahankan output pekan lalu dan inventory minyak AS capai 
level terendah 5-tahun) dapat menopang kinerja saham komoditi (batubara, logam, 
cpo, energi) serta perkiraan data ekonomi AS (ISM, Home Sales, ADP Employer, 
Payroll)) dan testimony Fed Bernanke (Rabu-Kamis) dapat angkat keyakinan 
diantara investor saham regional Asia pekan ini. Kekhawatiran terhadap latihan 
militer Korea Utara, isu kebangkrutan General Motor Corp (Senin), data revisi 
GDP Q1 Euro dapat membatasi potensi kenaikan indeks regional Asia pekan ini.

Technical Analysis:

IHSG diperkirakan dapat melanjutkan laju kenaikan, berkat indikator teknikal 
weekly menunjukkan momentum kenaikan yang kuat, dimana stochastic dan MACD 
berada dalam teritorial bullish, ADX trending up convergence dengan laju 
kenaikan. IHSG ditutup diatas 1,821 (10-weekly MA) & 1,678 (20-week MA) 
mendukung trend bullish jangka pendek. Meski laju kenaikan terbatas karena 
candle weekly menunjukan advanced block, adanya tahanan kuat di 1,950 (50.0% 
Fibonacci retracement 2,831-1,089) /2,000 (strong resistance)/ 2,085 (upper 
channel). Untuk mempertahankan trend bullish IHSG harus ditutup mingguan diatas 
1,810 (uptrend line) & 1,738 (downward channel). Elliot Wave memperlihatkan 
IHSG dalam minor wave motive 5 – dalam subwave wave intermediate 3 dalam siklus 
koreksi wave 4 untuk kisaran target 2,150/2,390.
Resistance: 2037.92/1993. 15/1974.07/ 1954.99. PP 1903.62
Support : 1884.54/1865. 46/1839.78/ 1814.09
(Perkiraan Range Pekan Ini 1,860-1,995)

Disclaimer: 

Informasi terkait yang dikemukakan oleh Universal Broker berasal dari berbagai 
sumber terpercaya dan aktual. Kami tidak bertanggung jawab atas tingkat akurasi 
dan kerugian dan penyalahgunaan informasi yang telah disajikan. Semua saran dan 
transaksi tidak mengikat.

www.universalbroker .co.id (UBI Newsletter vol 214 Page 1). Code TF
www.strategydesk. co.id

















      

Kirim email ke