Truba Alam Siap Lakukan Penambangan Batubara di Sumsel 
---------------------------------
 
     Kamis, 8 Februari 2007 11:53:59
 StockWatch (Jakarta) - PT Truba Alam Manunggal Engineering Tbk (TRUB) melalui 
anak usahanya berencana melakukan kegiatan pertambangan batubara di Muara Enim 
(Sumatera Selatan) setelah melaksanakan penyelidikan hasil eksplorasi di daerah 
Darmo dan sekitarnya Kabupaten Muara Enim.

"Berdasarkan surat PT Mintek Dendrill Indonesia pada 7 Februari 2007, PT 
Manunggal Multi Energi - salah satu anak usaha PT Maxima Infrastruktur yang 
merupakan anak usaha PT Truba Alam Manunggal - telah melakukan penyelidikan 
hasil eksplorasi di daerah Darmo dan sekitarnya," ujar Direktur Utama Truba 
Alam, Arifin Wiguna, dalam penjelasannya Kamis (8/2) di Jakarta.

Maxima Infrastruktur adalah anak usaha perseroan dengan kepemilikan saham 
sebesar 99,99%, yang bergerak di bidang industri, perdagangan, jasa, 
pembangunan, kontraktor, pertambangan, keagenan, pertanian dan pengangkutan. 
Maxima yang beroperasi sejak 2001 memiliki aktiva sebesar Rp124,127 miliar per 
September 2006 - naik dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 
Rp9,498 miliar.

Dari hasil eksplorasi tersebut, diketahui terdapat enam lapisan batubara dengan 
luas pit tambang Blok Selatan mencapai 230 hektar. Area pertambangan ini 
diperkirakan memiliki total cadangan batubara sebesar 55.319.355 ton dengan 
stripping ratio 1:22 dan nilai kalori antara 4.733 - 6.212 Kcal/kg.

Selain itu, menurutnya, perseroan pada saat ini juga tengah melakukan 
penyelidikan di Blok Utara dengan total sumberdaya terukur sebesar 38.591.601 
ton, paparnya. (sup)

 
---------------------------------
Finding fabulous fares is fun.
Let Yahoo! FareChase search your favorite travel sites to find flight and hotel 
bargains.

Kirim email ke