Re: [tanya-jawab] bingung gak bisa transparent proxy

2010-11-30 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 11/24/2010 7:27 AM, alfa alfa wrote:

pertanyaan saya :

1. Benarkah settingan squid saya di atas?
2. Settingan iptables saya
iptables -t nat -A POSTROUTING -s 192.168.1.0/24 -d 0/0 -j MASQUERADE
iptables -A PREROUTING -t nat -p tcp  --dport 80 -j REDIRECT --to-port
3128 (untuk transparent) ==>  tetapi ketika menggunakan ini, semua
komputer tidak bisa mengakses situs, namun ketika melakukan ping ke
google di reply.



Cuma wild guess aja nih pak :)

untuk rule

iptables -A PREROUTING -t nat -p tcp --dport 80 -j REDIRECT --to-port 3128

coba di ganti

iptables -A PREROUTING -t nat *-i eth1* -p tcp --dport 80 -j REDIRECT 
--to-port 3128


eth1 = interface ke arah LAN ( atau eth brp saja yg ke arah LAN )

http://www.faqs.org/docs/Linux-mini/TransparentProxy.html#s5


mudah2an benar tebakannya hehe...

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] anti virus untuk samba server

2010-09-29 Terurut Topik Hari Hendaryanto

 On 9/30/2010 1:02 PM, Fahmi P. Rahman wrote:

Saya pernah dengar clamav bisa di embed di samba pak, jd begitu ada transaksi 
data over protocol samba tsb, secara otomatis av tsb mengecek apakah data tsb 
virus atau bukan, apabila ternyata virus maka akan di decline..

Untuk implementasinya saya kurang tau, mungkin mbah google bisa membantu :)



mungkin di thread ini pak:

http://www.mail-archive.com/tanya-jawab@linux.or.id/msg40335.html

wassalam



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] error

2010-09-29 Terurut Topik Hari Hendaryanto

 On 9/30/2010 10:19 AM, Matthew Hezekiel wrote:

coba di check clamd.sock nya ada atau nggak pak

ls -l /var/spool/amavisd/clamd.sock

mungkin di konfigurasi clamav nya, "LocalSocket" di define sebagai clamd.ctl
atau path nya beda

ls -l /var/spool/amavisd/

jika yg men trigger clamav scanner nya amavis jangan lupa beri hak akses ke
clamav socket nya.

cmiiw



Thanks Pak, sudah OK sekarang, path dari LocalSocketnya salah tadi,
setelah saya benarkan dan coba restart ulang servicenya sudah OK, tapi
begitu saya coba liat log di maillognya setelah restart
clamd.amavisdnya seperti ini:

Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Archive support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Algorithmic detection enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Portable Executable support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: ELF support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Mail files support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: OLE2 support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: PDF support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: HTML support enabled.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Self checking every 600 seconds.
Sep 30 10:11:56 mail clamd[2024]: Can't save PID in file
/var/run/clamd.amavisd/clamd.pid


Pertanyaan saya,
untuk baris terakhir, apakah itu normal?? (Can't save PID in file
/var/run/clamd.amavisd/clamd.pid) atau ada harus saya rubah
permissionnya?


trims,
thew


untuk pid file di konfigurasi clamav di define di sini "PidFile"

betul pak harus di kasih akses le folder clamd.amavisd juga kalau clamav 
nya running sebagai user tertentu..



wassalam




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] error

2010-09-29 Terurut Topik Hari Hendaryanto

 On 9/29/2010 3:01 PM, Matthew Hezekiel wrote:

  (!)ClamAV-clamd: Can't connect to UNIX socket
/var/spool/amavisd/clamd.sock: 2, retrying (2)
Sep 29 14:33:07 mail postfix/smtpd[6354]: disconnect from unknown[192.168.10.12]
Sep 29 14:33:12 mail amavis[6128]: (06128-01) (!)ClamAV-clamd
av-scanner FAILED: run_av error: Too many retries to talk to
/var/spool/amavisd/clamd.sock (Can't connect to UNIX socket
/var/spool/amavisd/clamd.sock: No such file or directory) at (eval
100) line 373.\n




coba di check clamd.sock nya ada atau nggak pak

ls -l /var/spool/amavisd/clamd.sock

mungkin di konfigurasi clamav nya, "LocalSocket" di define sebagai 
clamd.ctl atau path nya beda


ls -l /var/spool/amavisd/

jika yg men trigger clamav scanner nya amavis jangan lupa beri hak akses 
ke clamav socket nya.


cmiiw


wassalam



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-20 Terurut Topik Hari Hendaryanto

 On 9/20/2010 3:01 PM, as...@its.ac.id wrote:


Betul pak Hari, Yahoo memang tidak mempublish record SPF untuk domain2 mereka, 
tapi jika kita publish SPF untuk domain kita, mereka akan mengeceknya. Silakan 
dicek di header email yg diterima di Yahoo. Sebenarnya kita ini tidak tahu 
persis policy seperti apa yg diterapkan oleh Yahoo, hanya sebatas mengira-ngira 
saja.


iya benar pak asik ,saya sudah check :), thanks untuk notice nya


Tutorialnya bagus, sebenarnya cukup dengan dua IP saja, kalau yang utama lagi 
kena delay di Yahoo bisa pakai IP cadangan (tentunya PTR juga sudah ada) dan 
cukup dengan menambahkan/mengubah smtp_bind_address di main.cf untuk 
menggunakannya. Oh iya, dan tidak perlu iptables :-)

kalau dengan smtp_bind_address harus manual edit main.cf/master cf, 
dengan manipulasi source address di stack ip kita gak perlu repot2 edit 
main/master.cf, reload postfix.

tapi ya, tergantung selera masing2..hehehe

bahkan ada yg jual patch untuk ip rotator
http://denixsolutions.com/Scripts/Postfix-Multiple-Interfaces-Patch

tambahin lagi, untuk mendeliver ke site2 seperti yahoo, hotmail usahakan 
concurency connection/recipient jangan terlalu banyak.
di postfix setiap delivery attempt yg gagal secara berurutan, waktu 
tunda schedule delivery nya akan di buat double( secara 
exponensial??..lupa hehehe).
makin sering di deffer yahoo makin lama queue nya ada di spool nunggu 
jadwal buat di kirim ulang.


mungkin pak asfik atau yg lainnya bisa nambahin :)


wassalam

Asfihani




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email ke Yahoo selalu defferred

2010-09-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

 On 9/20/2010 8:57 AM, as...@its.ac.id wrote:

On Sep 18, 2010, at 2:12 PM, nugroho@gmail.com wrote:


Mas Alex dan mas-mas yg tidak sy sebutkan,

Terima kasih sarannya...

Untuk domain yahoo yg defered, itu ke alamat email yahoo yg benar... Saya sdh 
cek
Kemarin saya selain sudah saya gunakan transport table khusus untuk yahoo, saya 
juga sudah daftarkan ptr records ke cbn. Baru pagi tadi dpt info ptrnya sudah 
aktif dan sdh sy cek juga. Dan saya coba send email ke yahoo dng attachment<  
500kb, tidak ada masalah Tp akan saya monitor terus Mudah2an aman dan 
lancar...

Coba kalau ada waktu dipertimbangkan lagi untuk:

- Menggunakan DKIM
- Publish record SPF

Asfihani
pak asfik, kalau domainkey yahoo memang pakai, tapi kalo SPF saya ragu. 
karena yahoo sendiri tidak mempublish SPF record di dns mereka.
saya pernah punya masalah seperti ini, ribuan email2 yg direlay dari 
customer ke arah domain yahoo stuck di queue smtp backends kami sampai 
berhari hari.


saya coba workaround dengan metode me rotate source ip yg di gunakan 
postfix sebagai smtp backend. hasil nya lumayan. sampai saat ini belum 
ada masalah yg significant ke arah domain yahoo, kecuali jika broadcast 
virus dari arah salah satu customer.yg bikin reputasi ip2 smtp jadi 
jeblok hehehe. dokumentasi nya ada di sini:


http://www.kutukupret.com/2009/11/30/postfix-smtp-outgoing-ip-rotator-using-iptables/

(cuma coretan kasar aja, tidak mendetail, bisa di kembangkan sesuai 
kebutuhan)

kelemahannya, butuh lebih dari 1 ip address.

wassalam









PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] POSTFIX ERROR

2010-07-23 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 7/22/2010 12:20 PM, Gatot Setiawan wrote:

Mau nanya sama temen 2x semua mungkin ada yang bisa bantu masalah di
postfix dengan error spt:

Jul 22 11:56:28 srv1 postfix/master[26357]: warning: process
/usr/lib/postfix/trivial-rewrite pid 27013 exit status 1
Jul 22 11:57:28 srv1 postfix/trivial-rewrite[27030]: warning: connect
to mysql server localhost: Can't connect to local MySQL server through
socket '/var/run/mysqld/mysqld.sock' (2)
Jul 22 11:57:28 srv1 postfix/trivial-rewrite[27030]: fatal:
mysql:/etc/postfix/mysql-virtual_relaydomains.cf(0,lock|fold_fix):
table lookup problem
Jul 22 11:57:29 srv1 postfix/cleanup[26362]: warning: problem talking
to service rewrite: Connection reset by peer
Jul 22 11:57:29 srv1 postfix/smtpd[26368]: warning: problem talking to
service rewrite: Success

Thk

   


postfix nya di chroot? lebih gampang running postfix di not chroot 
environtment


# ==
# service type  private unpriv  chroot  wakeup  maxproc command + args
#   (yes)   (yes)   (yes)   (never) (100)
# ==
smtp  inet  n   -   n   --   smtpd


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Acl Squid

2010-06-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 6/15/2010 11:47 AM, Edi Sujono wrote:



Dear Linuxer,

Ada kebijakan baru dari perusahaan yg melarang
   

beberapa stafnya menggunaan internet untuk browsing. Kalau
untuk Send&   Received email bisa dilakukan pakai
applikasi mail client. Pertanyaan saya, bisa tidak squid
melakukan pemblokiran seluruh website untuk beberapa user
kecuali untuk mail.yahoo.com saja yang bisa diakses.
 

Kalau bisa, bagaimana caranya.

Thanks
ES


   

Bisa donk deny all !allow.web(daftar web yang di allow)

dan untuk email only allow port2 tertentu aja.. yang biasa
di pake email
110 143 25 dst

saya pake webmin jadi lebih mudah configurasinya.

 

Terima kasih pak, karena yg akan diblock ini hanya beberapa saja (tidak termasuk 
direktur&  manager) jadi saya tambahin begini :

acl ediMc arp 00:19:5b:d0:f5:3d
http_access deny all ediMc !allow.web

Hasilnya tetap saja tidak bisa diakses pak.

brgds
es

   


seingat saya acl squid berdasarkan AND logic
suatu baris acl di anggap true/match kalo dua buah kondisi atau lebih 
nilainya true semua


contoh:

acl yahoo dstdomain .yahoo.com .yimg.com
acl dir_dan_man src 192.168.0.2 192.168.0.3 192.168.0.4
acl only_yahoo src 192.168.0.100 192.168.0.200

# allow src ip direktur dan manager kesemua tujuan
http_access allow dir_dan_man

# allow karyawan tertentu akses hanya ke yahoo
http_access allow yahoo only_yahoo

http_access deny all

cmiiw



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] ip dalam iptables

2010-06-14 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 6/15/2010 8:54 AM, Jan wrote:

Hallo Semua,

Saya ada kesulitan mendefinisikan bnyak ip dalam iptables, sehingga
tidak perlu ditulis satu persatu baris
contoh:

IP="192.168.5.2"

iptables -I INPUT -s $IP --dport 25 -j DROP

jika ada 10 ip yang di blok dan tidak berurutan apakah saya harus tulis 10x?
sebab saya tulis seperti ini
IP="192.168.5.2 , 192.168.5.9 , 192.168.5.21"
tidak berhasil, mohon pencerahan teman2 sekalian

Terimakasih

   
sepertinya nggak ada module iptables untuk multiple source ip address 
(kalo iprange ada, iptables -m iprange --help)

kalo alasannya karena nggak mau repetitive nulis rule, coba seperti ini pak:

IP= "192.168.5.2  192.168.5.9  192.168.5.21"
for ip in $IP; do
  iptables -I INPUT -s $ip --dport 25 -j DROP
done

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Chmod direktory tertentu tapi ada pengecualian di dalam direktory nya

2010-06-08 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 6/8/2010 5:29 PM, ikhsan alisyahbani wrote:

hehehe sayangnya foldernya buanyak
   



wah masih kurang sreg ya, coba lagi nih pak .. :)

find /home/mican/ -maxdepth 1 -iregex '.*[^(siput)]' -type d -exec chmod 
-R 555 {} \;




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Chmod direktory tertentu tapi ada pengecualian di dalam direktory nya

2010-06-07 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 6/8/2010 1:34 PM, ikhsan alisyahbani wrote:

ngga ngerti maksudnya  rencananya mo ditaro di crontab

2010/6/8 Hari Hendaryanto:
   

On 6/8/2010 8:59 AM, ikhsan alisyahbani wrote:
 

Gan numpang tanya dunk. ku mao merubah proviledge suatu directory
dengan chmod misalkan

chmod -R 555  /home/mican

dibawah direktori mican ada ratusan direktori lainnya
/home/mican/kucing
/home/mican/anjing
/home/mican/siput
/home/mican/kuda
/home/mican/.
nah aku pengennya /home/mican/siput ngga ikut berubah privilige nya
gimana ya caranya ?


   

coba begini,

for i in `ls -I siput /home/mican/`;do chmod -R 555 /home/mican/${i};done

cmiiw

 


ini kan bahasa bash biasa?? coba aja ketik di shell.

for i in `ls -I siput /home/mican/`

list semua directory yg ada di /home/mican, kecuali directory siput 
(lihat manual ls untuk option -I). masukan ke variable i.


do chmod -R 555 /home/mican/${i}

chmod 555 /home/mican/{semua list directory yg ada di variable i kecuali 
siput}





PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Chmod direktory tertentu tapi ada pengecualian di dalam direktory nya

2010-06-07 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 6/8/2010 8:59 AM, ikhsan alisyahbani wrote:

Gan numpang tanya dunk. ku mao merubah proviledge suatu directory
dengan chmod misalkan

chmod -R 555  /home/mican

dibawah direktori mican ada ratusan direktori lainnya
/home/mican/kucing
/home/mican/anjing
/home/mican/siput
/home/mican/kuda
/home/mican/.
nah aku pengennya /home/mican/siput ngga ikut berubah privilige nya
gimana ya caranya ?

   


coba begini,

for i in `ls -I siput /home/mican/`;do chmod -R 555 /home/mican/${i};done

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] [Tanya-Jawab]Hati2 memakai openwebmail

2010-05-22 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 5/22/2010 3:19 AM, Yudhi Kusnanto wrote:

On Fri, 21 May 2010, Hari Hendaryanto wrote:

   
 

Jadi trojan kirim email langsung ke server tujuan berdasarkan data email.
Dia bisa lookup ini email address, mail servernya apa.
   

[hapus...]
   
   

betul betul betul, DROP aja port 25 di gateway :)
di smtp server nya sendiri don't trust any IP coming from LAN, semua harus
pakai SMTP AUTH.
 

tidak bisa semudah itu! skenario-nya kurang lebih seperti ini:
- Kita menyediakan layanan webmail, yang bisa diakses dari internet.
- Layanan webmail ini merupakan 'trusted source' oleh SMTP server.
- Semua akses ke port 25 ditutup, kecuali menggunakan SMTP Auth (relay)
   atau terima email untuk lokal mailbox.
- Ada klien dari internet akses ke webmail dan kirim email menggunakan
   layanan tersebut (authenticated).

Pertanyaan 1: Apakah email ini akan ditolak oleh SMTP server? TIDAK
   
betul, tapi yg saya bicarakan di atas case kalo ada infected pc di dalam 
LAN.

 bukan akses email dari luar :)

- blok alamat IP yang bermasalah (lihat log-akses webmail), bisa pada
   layanan webmailnya atau gateway (blacklist).

salam
   
ini yg biasanya saya lakukan, merestrict ip yg boleh mengakses webmail 
pak, biasanya saya cuma memblok akses webmail dari semua negara kecuali 
dari indonesia.(pakai goip modules).
yg sering saya liat di log, ip2 dari luar semua yg mencoba bruteforce 
pop3/imap/smtp auth(non webmail), saya pakai fail2ban untuk case ini, 
dan lumayan efektif.


menurut saya tidak ada metode yg 100% ampuh dalam hal ini.semua ada 
kekurangan dan kelebihan.


wassalam



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Artikel: tutorial tcpdump+wireshark dan blok ultrasurf dengan iptables

2010-05-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto

On 5/19/2010 6:51 PM, Arief Yudhawarman wrote:

Berikut ini dua artikel baru dari penulis:

1. tcpdump dan wireshark untuk sniffing network
Pengenalan mulai dari level dummy sampai advanced. Berguna untuk packet
filtering dan untuk lebih memahami tcp/ip.

http://awarmanf.wordpress.com/2010/04/29/tcpdump-dan-wireshark-untuk-sniffing-network/

2. Drop koneksi ultrasurf dengan iptables
Topik ini awalnya ramai dibicarakan di milis tanya-jawab@linux.or.id
sehingga membuat penulis "tertantang" untuk mengupas ultrasurf dan mengenali
cara untuk memblok koneksinya. Pembaca diharapkan sudah memahami tcpdump dan
dasar2 tcp/ip.
http://awarmanf.wordpress.com/2010/05/01/drop-ultrasurf-dengan-iptables/

   
wow, hebat pak arif, ada kemungkinankah aplikasi ULTRASURF ini punya 
signature/footprint yg bisa di trap sama iptables layer7?



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] [Tanya-Jawab]Hati2 memakai openwebmail

2010-05-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto



Jadi trojan kirim email langsung ke server tujuan berdasarkan data email.
Dia bisa lookup ini email address, mail servernya apa.
Di sisi firewall kalau ingin aman biasanya forwarding ke port 25 di DROP.
Hal ini juga mencegah ip publik user dimasukkan ke blacklist oleh spamhaus
atau rbl apabila ip ini sering dipakai trojan untuk kirim email spam/virus 
keluar.

   

betul betul betul, DROP aja port 25 di gateway :)
di smtp server nya sendiri don't trust any IP coming from LAN, semua 
harus pakai SMTP AUTH.



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] [Tanya-Jawab]Pake grep untuk kasus ini bisa ngak

2010-04-29 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Samuel Sappa wrote:

Mohon bantuannya teman2 semuanya,
dari log postfix saya ingin menampilkan hasil seperti ini ?

Apr 26 07:19:29 ns1-pakpos postfix/qmgr[9082]: F05CAB0228:
from=, size=118055, nrcpt=5 (queue active)
Apr 26 07:19:29 ns1-pakpos postfix/local[15844]: F05CAB0228:
to=, relay=local, delay=8, status=sent
(delivered to mailbox)
Apr 26 07:19:29 ns1-pakpos postfix/qmgr[9082]: F05CAB0228: removed

kalo saya pake
cat info | grep "from=, size=118055, nrcpt=5 (queue active)

begitu juga kalo pake cat info | grep "to=, relay=local, delay=8, status=sent
(delivered to mailbox)

sedangkan yang saya inginkan adalah baik TO dan FROM nya bisa saya dapatkan
kira2 regex apa yang harus saya pakai
itu saja dari saya atas bantuan teman - teman semuanya saya ucapkan
banyak terima kasih
  

coba pakai awk

awk '/from=/' /var/log/maillog

atau keyword queue id

grep F05CAB0228 /var/log/maillog

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tcpdump (analisa data) dan tcpdfilter

2010-03-24 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Arief Yudhawarman wrote:

Saya sudah cari tcpdfilter di freshmeat dan google tapi tidak berhasil.

TIA.

  

http://packetstormsecurity.nl/sniffers/tcpdump/
http://packetstormsecurity.nl/sniffers/tcpdump/tcpdfilter_2.0.tar.gz

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Mail Server Software

2010-03-10 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ferry Kristianto wrote:

Friends,

Lebih bagus mana, zimbra, scalix, atau mungkin yang lain?
Maksudnya dari kemudahan instalasi, management, feature, dsb. Apakah 
ada yang sudah pernah mencoba?


thanks

ferry


http://en.wikipedia.org/wiki/Comparison_of_mail_servers

sol

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] [ASK] Membangun SSH yang Aman

2010-03-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Matthew Hezekiel wrote:


Trims buat masukan teman2,..

kondisinya adalah sebagai berikut:

Ada website customer kami yang bisa di akses dari IP yang di daftarkan
ke mereka, dalam hal ini yang di daftarkan adalah salah satu IP kantor
kami, sementara beberapa user harus bisa mengakses situs tersebut dari
mana saja untuk kepentingan kantor (disini jadi agak sulit membatasi
ip client yang boleh mengakses, mengingat user2 ini sering tugas2 ke
luar kota) makanya di requestlah ssh tunnel, namun saya ingin mereka
hanya bisa menggunakan ssh untuk keperluan tunnel saja.

Trims buat tanggapan dari teman2, sangat bermanfaat buat saya infonya

Salam,
Thew

  


oww, kalo seperti ini sih biasanya saya pakai vpn pak.

wassalam



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] [ASK] Membangun SSH yang Aman

2010-03-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Matthew Hezekiel wrote:

Sore teman2 milis,

Saat user sedang melakukan ssh ke server kita, apakah ada konfigurasi
tertentu atau software tambahan yang bisa merekam semua kegiatan yang
dilakukan user tersebut? dari mulai dia login sampai folder apa saja
yang dia buka, melakukan koneksi kemana saja (karena ssh ini akan
dibuat menjadi tunnel nantinya). tujuannya biar bisa tidur nyenyak di
malam hari dan besok pagi ngecek log ssh, user siapa saja yang login
dan melakukan koneksi kemana saja :D


Mohon masukan dari teman2 yang lebih berpengalaman.


Salam dashyat
thew
  

port sshd di ganti dengan non standard.
pakai kombinasi huruf/angka/upper case/lower case yg rumit untuk 
user/pass, atau sekalian aja authentication nya pakai certificate.
allow ip dari client yg boleh konek ke sshd selain ip dari client 
reject, pakai tcp wrapper(allow|deny.host), atau pakai fail2ban.


sshd nya di chroot, batasi yg bisa user lakukan/execute aja di shell mereka.
lebih baik membatasi apa aja yg bisa di lakukan user dari pada harus 
melototi log yg se abrek abrek :D


ini contoh chrooting di debian, prinsip nya sama aja untuk semua distro.

http://www.howtoforge.com/chrooted_ssh_howto_debian

cmiiw

wassalam

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Transparant proxy

2010-02-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto




apakah settingan iptablesnya harus di taruh di /etc/rc.local ya mas???
saya menggunakan ubuntu 8.04

  


ini pak ada tutorial tentang iptables di ubuntu, ada cara nge save 
setingan iptables nya juga


https://help.ubuntu.com/community/IptablesHowTo

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Transparant proxy

2010-02-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto

mu'ammal hamidy wrote:

-- maaf mudah-mudahan tidak ngebajak tret orang --
saya juga lagi bikin transparancy proxy nich
udah bisa, hanya saja masih ngeset proxynya di browser client
maaf mas setelah ke alamat ini [0] saya mau nanyak tentang arti dri
iptables di bawah ini

* iptables -t nat -A PREROUTING -i eth0 -s ! squid-box -p tcp --dport
80 -j DNAT --to squid-box:3128
* iptables -t nat -A POSTROUTING -o eth0 -s local-network -d squid-box
-j SNAT --to iptables-box
* iptables -A FORWARD -s local-network -d squid-box -i eth0 -o eth0 -p
tcp --dport 3128 -j ACCEPT

yang tidak saya mengerti arti dari squid-box, local-network dan
iptables-box dri iptables diatas
makasih atas perhatiannya dan waktunya
maaf klo terkesan ngebajak tret orang

[0] http://www.faqs.org/docs/Linux-mini/TransparentProxy.html#ss6.1

  

squid-box = ip dari mesin squid, misalnya: 192.168.0.2
local-network = subnet di LAN, misalnya 192.168.0.0/24
iptables-box = gateway, di isi ip gateway, misalnya 192.168.0.1



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Transparant proxy

2010-02-13 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Iyan D wrote:

Mau nanya lagi nih

Jika transparant proxy squid di aktifkan pada server local...
Apakah setiap browser pada client, harus tetap di setting lagi ip dan port 
proxy server localnya?
  


transparent proxy nggak perlu setting2 browser di client. Semua traffic 
dengan destinasi port 80 dari client di intercept oleh gateway dan di 
redirect oleh gateway ke mesin cache/squid.
kalo mesin cache/squid anda ada di local/LAN, traffic dengan destinasi 
port 80 dari mesin squid nya nggak boleh ikutan di redirect di gateway nya.


http://www.faqs.org/docs/Linux-mini/TransparentProxy.html#ss6.1

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: Bls: [tanya-jawab] Load Balancing dengan nth+connmark (MultiWAN)

2010-02-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hari Hendaryanto wrote:


sayangnya xtables-addons tidak akur di centos :D, silahkan lihat 
sourcesnya :)


bisa di buat akur kok pak, saya pakai centos 5.2, kernel 
2.6.18-8.1.15.el5, xtables-addons-1.20 bisa compile.
cuma module rawnat aja yg nggak bisa di compile, saya exclude dari 
mconfig xtables nya


cuma harus nge-hack script configure sama compat_xtables.c sedikit 
kalau saya nggak salah


saya cuma ngambil match geoip module nya aja sih hehehe

wassalam

upss, ada yg lupa iptables stok centos versinya 1.3.5 saya compile src 
rpm iptables v1.4.3.2 punya fedora.



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: Bls: [tanya-jawab] Load Balancing dengan nth+connmark (MultiWAN)

2010-02-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto


sayangnya xtables-addons tidak akur di centos :D, silahkan lihat 
sourcesnya :)


bisa di buat akur kok pak, saya pakai centos 5.2, kernel 
2.6.18-8.1.15.el5, xtables-addons-1.20 bisa compile.
cuma module rawnat aja yg nggak bisa di compile, saya exclude dari 
mconfig xtables nya


cuma harus nge-hack script configure sama compat_xtables.c sedikit kalau 
saya nggak salah


saya cuma ngambil match geoip module nya aja sih hehehe

wassalam

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] PostFix+Courier+MySQL

2010-01-12 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Willy Mularto wrote:

Ternyata ISP saya yang ngeblok port 25 :(
Sekarang ada tantangan baru, setelah dipasang amavis dan spamasassin 
muncul begini nih:

via squirrelmail:
Jan 12 15:35:29 fw1 amavis[4532]: (04532-02) Blocked SPAM, LOCAL 
[127.0.0.1] [202.147.*.*]  -> , 
quarantine: Z/spam-ZtAqQgbgQBMV.gz, Message-ID: 
<64480.202.147.*.*.1263285325.squir...@202.158.*.*>, mail_id: 
ZtAqQgbgQBMV, Hits: 7.744, size: 725, 4226 ms



di /etc/mail/spamassassin/local.cf  (di system anda mungkin beda path nya)

header LOCAL_RCVD_WILLY Received =~ 
/.*\(\S+\.domainwilly\.web\.id\s+\[.*\]\)/

describe LOCAL_RCVD_WILLY Received from local machine
score LOCAL_RCVD_WILLY -999

restart amavis/spamassasin

via mailclient:
an 12 15:37:37 fw1 postfix/smtpd[6127]: NOQUEUE: reject: RCPT from 
unknown[202.147.*.*]: 554 5.7.1 : Relay access 
denied; from= to= proto=ESMTP 
helo=<[172.24.9.165]>


Kenapa kah? Mohon bantuannya yah ;)



tambah gateway 202.147.*.* di mynetworks

atau lebih baik lagi:

http://www.postfix.org/SASL_README.html

cmiiw


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] iptables linux vs ip firewall mikrotik

2009-12-09 Terurut Topik Hari Hendaryanto

nonong wrote:

Hari Hendaryanto wrote:

nonong wrote:

Salam Hangat,

kalau di linux (iptabales) kita bisa ngeblog web berdasar nama 
domain-nya bukan IP-nya seperti


iptables -I FORWARD -s 192.168.4.0/24 -d porno.com -j DROP

nah kalau di mikrotik bisa ga ya... blok pakai nama domain seperti 
di atas, kan form yang tersedia hanya untuk IP tuh (kalau diisi nama 
domain ga mau)


Mohon share-nya

di Linux juga setelah di INSERT ,iptables akan meresolve nama 
domain/hostname ke IP pak :)


# iptables -I FORWARD -s 192.168.4.0/24 -d porno.com -j DROP

Chain FORWARD (policy ACCEPT 163K packets, 52M bytes)

pkts bytes target prot opt in out source   
destination   0 0 DROP   all  --  *  *   
192.168.4.0/24   66.154.32.207 (porno.com)




kalo mikrotik men-sanitize inputan (via winbox/cli) supaya hanya bisa 
memasukan destinations dalam format ip address aja, mustinya gak bisa


CMIIW

ya... tapi dengan hanya memasukkan nama domain itu akan mempermudah 
pengeblokan ketika sebuah domain mempunyai ip banyak semisal 
games.co.id (yang mempunyai tidak kurang dari 8 ip) dengan demikian 
kita tidak perlu memasukkan ip satu-satu, cukup nama domainnya saja, 
demikian juga kalau kita mau buka lagi blok dari domain tersebut juga 
tidak perlu mengingat ip mana saja yang harus dibuka.


kalau mikrotik bisa juga kan lumayan enak tuh soalnya lebih murah, 
harga maupun konsumsi listriknya (sekarang Rp. 410.000 dah dapat 
mikrotik routerboard, RB 750). maaf nih bukan promosi mikrotik :D


saya coba pakai winbox ternyata bisa kok pak, jika kita masukan 
porno.com misalnya, winbox akan otomatis meresolve ip, domain/hostname 
langsung berubah jadi ip.
cuma ya formatnya masih tetap ip :) bukan domain/hostname. menurut saya 
paling gampang sih di kasih comment aja pak, di list address yg mau di DROP.


iptables yg di linux sendiri sepertinya gak ada yg destinationnya 
"match" nama hostname atau domain. untuk hal2 seperti ini mustinya sih 
enak nya masuk di ACL squid atau DNSBL seperti proyek nya nawala.


cmiiw

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] iptables linux vs ip firewall mikrotik

2009-12-09 Terurut Topik Hari Hendaryanto

nonong wrote:

Salam Hangat,

kalau di linux (iptabales) kita bisa ngeblog web berdasar nama 
domain-nya bukan IP-nya seperti


iptables -I FORWARD -s 192.168.4.0/24 -d porno.com -j DROP

nah kalau di mikrotik bisa ga ya... blok pakai nama domain seperti di 
atas, kan form yang tersedia hanya untuk IP tuh (kalau diisi nama 
domain ga mau)


Mohon share-nya

di Linux juga setelah di INSERT ,iptables akan meresolve nama 
domain/hostname ke IP pak :)


# iptables -I FORWARD -s 192.168.4.0/24 -d porno.com -j DROP 



Chain FORWARD (policy ACCEPT 163K packets, 52M bytes)

pkts bytes target prot opt in out source   destination 


   0 0 DROP   all  --  *  *   192.168.4.0/24   
66.154.32.207 (porno.com)



kalo mikrotik men-sanitize inputan (via winbox/cli) supaya hanya bisa 
memasukan destinations dalam format ip address aja, mustinya gak bisa


CMIIW

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] quota notify

2009-11-11 Terurut Topik Hari Hendaryanto

hdismanto wrote:

hehehe ... siapa tau temen2x ada yang punya? mohon bantuannya.


  

quota notify seperti ini?

#!/usr/bin/perl -w

# Author 
#
# This script assumes that virtual_mailbox_base in defined
# in postfix's main.cf file. This directory is assumed to contain
# directories which themselves contain your virtual user's maildirs.
# For example:
#
# ---/
#|
#|
#home/vmail/domains/
#|  |
#|  |
#  example.com/  foo.com/
#   |
#   |
#   -
#   |   |   |
#   |   |   |
# user1/   user2/  user3/
#   |
#   |
#maildirsize
#

use strict;

my $POSTFIX_CF = "/etc/postfix/main.cf";
my $MAILPROG = "/usr/sbin/sendmail.postfix -t";
my $WARNPERCENT = 90;
my @POSTMASTERS = ('postmas...@domain.com');
my $CONAME = 'PT. BLABLA';
my $COADDR = 'postmas...@domain.com';
my $SUADDR = 'postmas...@domain.com';
my $MAIL_REPORT = 1;
my $MAIL_WARNING = 0;

#get virtual mailbox base from postfix config
open(PCF, "< $POSTFIX_CF") or die $!;
my $mboxBase;
while () {
  next unless /virtual_mailbox_base\s*=\s*(.*)\s*/;
  $mboxBase = $1;
}
close(PCF);

#assume one level of subdirectories for domain names
my @domains;
opendir(DIR, $mboxBase) or die $!;
while (defined(my $name = readdir(DIR))) {
  next if $name =~ /^\.\.?$/;#skip '.' and '..'
  next unless (-d "$mboxBase/$name");
  push(@domains, $name);
}
closedir(DIR);
#iterate through domains for username/maildirsize files
my @users;
chdir($mboxBase);
foreach my $domain (@domains) {
   opendir(DIR, $domain) or die $!;
   while (defined(my $name = readdir(DIR))) {
  next if $name =~ /^\.\.?$/;#skip '.' and '..'
  next unless (-d "$domain/$name");
 push(@users, {"$na...@$domain" => "$mboxBase/$domain/$name"});
   }
}
closedir(DIR);
  
#get user quotas and percent used

my (%lusers, $report);
foreach my $href (@users) {
  foreach my $user (keys %$href) {
 my $quotafile = "$href->{$user}/maildirsize";
 next unless (-f $quotafile);
 open(QF, "< $quotafile") or die $!;
 my ($firstln, $quota, $used);
 while () {
my $line = $_;
 if (! $firstln) {
$firstln = 1;
die "Error: corrupt quotafile $quotafile" 
   unless ($line =~ /^(\d+)S/);

$quota = $1;
   last if (! $quota);
   next;
}
die "Error: corrupt quotafile $quotafile"
   unless ($line =~ /\s*(-?\d+)/);
$used += $1;
 }
 close(QF);
 next if (! $used);
 my $percent = int($used / $quota * 100); 
 $lusers{$user} = $percent unless not $percent;

  }
}

#send a report to the postmasters
if ($MAIL_REPORT) {
  open(MAIL, "| $MAILPROG"); 
  select(MAIL);

  map {print "To: $_\n"} @POSTMASTERS;
  print "From: $COADDR\n";
  print "Subject: Daily Quota Report.\n";
  print "DAILY QUOTA REPORT:\n\n";
  print "--\n";
  print "| % USAGE |ACCOUNT NAME  |\n";
  print "--\n";
  foreach my $luser ( sort { $lusers{$b} <=> $lusers{$a} } keys %lusers ) {
 printf("|   %3d   | %32s |\n", $lusers{$luser}, $luser);
 print "-\n";
  }
   print "\n--\n";
   print "$CONAME\n";
   close(MAIL);
}

#email a warning to people over quota
if ($MAIL_WARNING) {
   foreach my $luser (keys (%lusers)) {
  next unless $lusers{$luser} >= $WARNPERCENT;   # skip those under 
quota
  open(MAIL, "| $MAILPROG"); 
  select(MAIL);

  print "To: $luser\n";
 map {print "BCC: $_\n"} @POSTMASTERS;
  print "From: $SUADDR\n";
  print "Subject: WARNING: Your mailbox is $lusers{$luser} full.\n";
  print "Reply-to: $SUADDR\n";
  print "Your mailbox: $luser is $lusers{$luser} full.\n\n";
  print "Once your e-mail box has exceeded your storage quota\n";
 print "your account will be automatically adjusted/disabled.\n";
 print "Please consider deleting e-mail and emptying your trash folder to clear 
some space.\n\n";
  print "Contact <$SUADDR> for further assistance.\n\n";
  print "Thank You.\n\n";
  print "--\n";
  print "$CONAME\n";
  close(MAIL);
   }
}







PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] === Tanya Masalah Hak Akses

2009-11-10 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Jamal wrote:

Halo semua Rekan-Rekan,
mohon pencerahannya.
saya adalah masalah bagaimana caranya untuk memproteksi suatu file 
agar tidak bisa di-edit.


ilustrasi :
/test/file01.txt

didalam  /test terdapat banyak file, akan tetapi hanya file01.txt saja 
yg tidak bisa di-edit selain file ini bisa.


yang sudah saya coba adalah :

   /test dibuat : drwxrwx---rootgroup_test
   /test/file01.txt dibuat : rwxr-x---rootgroup_test
   hasilnya = file01.txt masih tetap bisa diedit (lewat command vi)

   /test dibuat : drwxr-x--- root   group_test
   /test/file01.txt dibuat : rwxr-x---   root   group_test
  hasilnya = semua file dalam /test tidak bisa diedit, sedangkan 
yg saya inginkan hanya file01.txt saja yg tidak bisa diedit.



permission file2 yg lainnya gimana?

coba seperti ini

for i in `ls | grep -v "file01\.txt$"`; do chmod g+w $i;done

semua file di buat group writable kecuali file01.txt

cmiiw






PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] ketika reboot inittab tidak berjalan sempurna

2009-10-09 Terurut Topik Hari Hendaryanto

riza x wrote:

teman,

beberapa hari lalu server centos 4 kami hang dan direboot.

proses reboot berjalan normal, hanya saja ketika selesai reboot ternyata 
virtual terminal tidak muncul di layar dan proses svscanboot yang ada di 
/etc/inittab tidak berhasil dijalankan.

saya beranggapan proses berikut gagal di jalankan:

# Run gettys in standard runlevels
1:2345:respawn:/sbin/mingetty tty1
2:2345:respawn:/sbin/mingetty tty2
3:2345:respawn:/sbin/mingetty tty3
4:2345:respawn:/sbin/mingetty tty4
5:2345:respawn:/sbin/mingetty tty5
6:2345:respawn:/sbin/mingetty tty6

# Run xdm in runlevel 5
x:5:respawn:/etc/X11/prefdm -nodaemon

SV:123456:respawn:/command/svscanboot

apakah ada yang pernah mengalami seperti ini dan solusinya? 
kira-kira penyebabnya apa ya?
  


coba ubah "SV" menjadi "sv" terus reboot


cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] nanya iptables

2009-10-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ferry Kristianto wrote:

Dear all,

aku buat firewall script, rencananya hanya IP tertentu yang bisa 
konek, yang

lainnya di-DROP atau di-DENY tapi kok masih bisa lolos ya?? Apa ada rule
yang tertumpuk?
INPUT nya saya pengen buat DROP kalo tidak terdaftar, server memang tidak
bisa diakses saat firewall aktif, tapi paket2 internet kok lolos ke 
server

berikut nya ya?

firewall_flush()
{
 iptables -P INPUT ACCEPT
 iptables -P FORWARD ACCEPT
 iptables -P OUTPUT ACCEPT

firewall_input()
{
 # A. DEFAULT AND BASIC
 # A.1. Setting default filter policy
 iptables -P INPUT DROP
 iptables -P OUTPUT ACCEPT
 #iptables -P FORWARD DROP


#iptables -P FORWARD DROP
ini di comment? default Policy FORWARD jadi ACCEPT kalau di comment.



 # DROP UNLISTED IP
 iptables -A INPUT -s 192.168.2.1 -j ACCEPT
 iptables -A INPUT -s 192.168.2.2 -j ACCEPT
 iptables -A INPUT -s 192.168.2.3 -j ACCEPT
 iptables -A INPUT -s 192.168.2.4 -j ACCEPT

cuma ip 192.168.2.1 - 192.168.2.4 dengan tujuan server yg di ACCEPT. 
lainnya di DROP.( ini betul karena default policy INPUT = DROP)


[192.168.2.1 - 192.168.2.4] --> PREROUTING chains --> filter tables 
INPUT chains --> Local Processing


tapi menurut iptables packet flow sendiri, packet dengan tujuan outside 
output IF(bukan firewall itu sendiri) akan langsung menuju OUTPUT chains.


LAN --> PREROUTING chains --> filter table OUTPUT chains --> POSTROUTING 
chains --> INTERNET


karena FORWARD table default policy = ACCEPT, packet dari LAN masih bisa 
menuju internet.


cmiiw





PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] help - send mail menggunakan mailx

2009-09-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto

yudi shiddiq wrote:

Sudah di coba seperti command di bawah
echo "bla bla bla" | mailx  -s "test" t...@domain.com
atau
mailx -s "test" t...@domain.com < file.txt

Tapi masih kosong melompong,termasuk tidak ada alamat pengirim 


Please help....



--- On Mon, 9/14/09, Hari Hendaryanto  wrote:

  

From: Hari Hendaryanto 
Subject: Re: [tanya-jawab] help - send mail menggunakan mailx
To: tanya-jawab@linux.or.id
Date: Monday, September 14, 2009, 7:18 PM
yudi shiddiq wrote:


Hallo semua,

Kirim email di solaris10 menggunakan mailx, dengan
  

perintah "mailx -s "test" t...@domain.com",
tapi waktu di cek di sisi penerima, email nya ko kosong ya
tanpa subject dan isi apapun..


Kira2 apanya ya yg salah...

Thx



   
   
  

mungkin coba seperti ini pak

echo "bla bla bla" | mailx  -s "test" t...@domain.com
atau
mailx -s "test" t...@domain.com
< file.txt

cmiiw






bisa  trace di maillog, kalo di postfix email yg di submit oleh mailx 
akan seperti ini


command di bawah ini saya submit di console dengan user root

mailx -s "test" har...@domain.com < hello.php

Sep 16 10:02:48 mx postfix/pickup[9070]: 9CE4F300097: uid=0 from=
Sep 16 10:02:48 mx postfix/cleanup[10974]: 9CE4F300097: warning: header 
Subject: test from local; from= to=
Sep 16 10:02:48 mx postfix/cleanup[10974]: 9CE4F300097: 
message-id=<20090916030248.9ce4f300...@mx.domain.com>
Sep 16 10:02:48 mx postfix/qmgr[21016]: 9CE4F300097: 
from=, size=2666, nrcpt=1 (queue active)
Sep 16 10:02:48 mx postfix/virtual[10341]: 9CE4F300097: 
to=, relay=virtual, delay=0.08, delays=0.08/0/0/0, 
dsn=2.0.0, status=sent (delive

red to maildir)

sender nya akan di ambil dari UID user yg mensubmit mailx

mungkin bisa di liat2 dulu mail log nya pak
dan liat2 di sini
http://en.wikipedia.org/wiki/Mailx

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] help - send mail menggunakan mailx

2009-09-14 Terurut Topik Hari Hendaryanto

yudi shiddiq wrote:

Hallo semua,

Kirim email di solaris10 menggunakan mailx, dengan perintah "mailx -s "test" 
t...@domain.com", tapi waktu di cek di sisi penerima, email nya ko kosong ya tanpa subject dan 
isi apapun..

Kira2 apanya ya yg salah...

Thx



  
  

mungkin coba seperti ini pak

echo "bla bla bla" | mailx  -s "test" t...@domain.com
atau
mailx -s "test" t...@domain.com < file.txt

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Mail server Zimbra di blacklist oleh CBL.abuseat.org

2009-09-06 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Welly wrote:

Dear All,
Saya punya masalah dengan mail server saya.
Sudah hampir 3 minggu, email saya di blok oleh : cbl.abuseat.org.
beberapa kali saya request_deletting ip ke cbl.abuseat.org. 
hasilnya berhasil  mail server saya tidak di blok lagi.

Hari ini saya di blok lagi dan saya mencoba untuk request deleting IP saya. 
Hasilnya :

Specified IP has been removed an excessive number of times from the CBL 
already. FIX THE PROBLEM FIRST, then contact c...@cbl.abuseat.org for 
assistance.

Apa solusinya dan Apa yang harus saya lakukan supaya tidak di blok lagi  
seterusnya.



 Best regards,


Welly


  
  

mungkin karena reverse dns nya belum di namain pak :)

misalnya

mail.domain.tld -> 1.2.3.4
1.2.3.4 -> mail.domain.tld

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tanya x server

2009-07-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto



nyo...@nyoman:~$ ssh -X -p 2112 r...@hg
Last login: Sun Jul  5 23:25:56 2009 from 125.167.YX7.1XY
/usr/bin/xauth:  creating new authority file /root/.Xauthority
r...@elite [~]#

Kok saya coba muncul itu doang ya ?
Apa computer yang di remote tidak ada X servernya ?

Thanks

Nyoman
  


setelah ssh -X

coba di console tempat ssh ketik:

# xterm

kalo X di remote jalan mustinya nanti di display local keluar 
xterm(aplikasi X di remote bisa di jalankan di local/X11 forwarding)



cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] agar email zimbra tidak masuk spam yahoo

2009-07-02 Terurut Topik Hari Hendaryanto

nonong wrote:

Hari Hendaryanto wrote:

nonong wrote:

Hari Hendaryanto wrote:
nah itu masalahnya mas, padahal di reverse dns dah di-set tapi 
waktu saya lihat di intodns.com/mydomain.com pada baris Reverse MX 
A records (PTR), masih keluar pesan






pak nonong pegang authoritative untuk reverse nya?atau masih di 
ISP( belum/tidak di delegasikan ke NS pak nonong)?
jika belum di delegasikan ke pak nonong tetap harus ISP yg bikin 
PTR record nya.

nah sampai di sini kayaknya saya mulai "gak nyambung" :)

pertanyaannya, kalau saya sudah dikasih IP public dan sudah punya NS 
yang sudah aktif apakah masih harus ada pendelegasian untuk 
authoritative reverse. kalau masih harus ada pendelegasian 
authoritative reverse, siapa yang memberikan, ISP atau penyedia 
domain..?


makasih banyak


betul pak, reverse authoritative jika mau di pegang sendiri, harus di 
delegasikan juga.
biasanya ISP pegang reverse authoritative dalam blok CIDR besar.ini 
bisa di pecah2 dan di delegasikan ke customer, supaya bisa di handle 
oleh NS masing2 customer.
dan biasanya sih ISP mau mendelegasikan kalo customernya pegang CIDR 
yg lumayan besar, /29 dengan 8 ip minus network dan broadcast mungkin 
masih di layani oleh ISP.
makasih infonya mas, saya coba komunikasikan dengan ISP. tapi waktu 
saya cek kok domain punya isp di mana IP mail server di bawah layanan 
dia masih error Reverse MX A records (PTR)-nya. tapi di ISP satunya 
ok. kebetulan saya pakai dua ISP yang masing2 kasih /29. apakah kalau 
nantinya saya berhasil meminta di salah satun ISP (kalau tidak bisa 
keduanya) pendelegasian authoritative reverse tersebut lantas saya 
bisa mendelegasikan ke IP yang satunya. IP saya 203.xx.xx.xx/29 dan 
119.xx.xx.xx/29
secara teory bisa saja, mendelegasikan dari CIDR ISP yg satu ke NS anda 
dengan ISP yg beda. di NS ISP toh mereka cuma create blok IP yg akan di 
delegasikan.


contoh (di ambil dari link yg pernah saya kasih):

---di sisi NS ISP---

64/27 IN  NS  ns1.example.com. ;(bisa ip dari ISP yg mana saja)<- ns 
primary authoritative pak nonong forward & reverse
64/27 IN  NS  ns2.example.com. ;(bisa ip dari ISP yg mana saja)<- ns 
secondary authoritative pak nonong forward & reverse

; IPs addresses in the subnet - all need to be defined

; except 64 and 95 since they are the subnets
; broadcast and multicast addresses not hosts/nodes
65IN  CNAME   65.64/27.23.168.192.IN-ADDR.ARPA. ;qualified
66IN  CNAME   66.64/27 ;unqualified name
67IN  CNAME   67.64/27 

93IN  CNAME   93.64/27 
94IN  CNAME   94.64/27 
; end of 192.168.23.64/27 subnet




dan kalo dari 2 ISP tersebut bisa di delegasikan reversenya pak nonong bisa 
buat di NS authoritative yg sama. tinggal creata reverse zone aja.

sorry nggak bisa kasih actual config, pak nonong sendiri cuma ngasih ip yg 
belakangnya xxx hehehe :)

cmiiw
kalo cuma punya satu ip public.kemungkinan besar nggak akan di 
layani.( minta aja di set PTR nya ke ISP).


dulu saya baca tentang DNS/bind karangan cricket Liu, di situ ada 
cara delegasi reverse.di internet juga banyak contohnya


http://www.zytrax.com/books/dns/ch9/reverse.html

cmiiw









PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] agar email zimbra tidak masuk spam yahoo

2009-07-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto

nonong wrote:

Hari Hendaryanto wrote:
nah itu masalahnya mas, padahal di reverse dns dah di-set tapi waktu 
saya lihat di intodns.com/mydomain.com pada baris Reverse MX A 
records (PTR), masih keluar pesan






pak nonong pegang authoritative untuk reverse nya?atau masih di ISP( 
belum/tidak di delegasikan ke NS pak nonong)?
jika belum di delegasikan ke pak nonong tetap harus ISP yg bikin PTR 
record nya.

nah sampai di sini kayaknya saya mulai "gak nyambung" :)

pertanyaannya, kalau saya sudah dikasih IP public dan sudah punya NS 
yang sudah aktif apakah masih harus ada pendelegasian untuk 
authoritative reverse. kalau masih harus ada pendelegasian 
authoritative reverse, siapa yang memberikan, ISP atau penyedia domain..?


makasih banyak


betul pak, reverse authoritative jika mau di pegang sendiri, harus di 
delegasikan juga.
biasanya ISP pegang reverse authoritative dalam blok CIDR besar.ini bisa 
di pecah2 dan di delegasikan ke customer, supaya bisa di handle oleh NS 
masing2 customer.
dan biasanya sih ISP mau mendelegasikan kalo customernya pegang CIDR yg 
lumayan besar, /29 dengan 8 ip minus network dan broadcast mungkin masih 
di layani oleh ISP.
kalo cuma punya satu ip public.kemungkinan besar nggak akan di layani.( 
minta aja di set PTR nya ke ISP).


dulu saya baca tentang DNS/bind karangan cricket Liu, di situ ada cara 
delegasi reverse.di internet juga banyak contohnya


http://www.zytrax.com/books/dns/ch9/reverse.html

cmiiw


kalo pak nonong yg pegang authoritative nya tinggal set ptr nya.

102IN PTR mx1.csmcom.com.

ini PTR saya, kebetulan authoritative nya juga ada di sini.

wassalam.





PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] agar email zimbra tidak masuk spam yahoo

2009-07-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto
nah itu masalahnya mas, padahal di reverse dns dah di-set tapi waktu 
saya lihat di intodns.com/mydomain.com pada baris Reverse MX A records 
(PTR), masih keluar pesan


ERROR: No reverse DNS (PTR) entries. The problem MX records are:
*xx.xx.xx.203.in-addr.arpa* -> *no reverse (PTR) detected

padahal di /etc/bind/host.db dah diset sbb:

mydomain.com   IN   A   203.xx.xx.xx

dan di /etc/bind/203.xx.xx.xx.rev diisi

xx.xx.xx.203.in-addr.arpa.INNSmydomain.com.
**xx.xx.xx.203.in-addr.arpa.INPTR  mydomain.com.*


salahnya di mana, kalau boleh saya ngintip isi 
/etc/bind/202.127.97.rev-nya yang ada *102.97.127.202.in-addr.arpa* -> 
*mx1.csmcom.com dan ns1.csmcom.com-nya kalau boleh sih :) japri aja 
biar saya bandingkan kira2 di mana salahnya punya saya



Makasih banyak

regards

Nonong
*



pak nonong pegang authoritative untuk reverse nya?atau masih di ISP( 
belum/tidak di delegasikan ke NS pak nonong)?
jika belum di delegasikan ke pak nonong tetap harus ISP yg bikin PTR 
record nya.


kalo pak nonong yg pegang authoritative nya tinggal set ptr nya.

102IN PTR mx1.csmcom.com.

ini PTR saya, kebetulan authoritative nya juga ada di sini.

wassalam.




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] agar email zimbra tidak masuk spam yahoo

2009-07-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto

nonong wrote:

Vincent wrote:

itu mah bukan masalah di zimbra nya ...mungkin IP kamu bermasalah

2009/7/1 nonong :
 
gimana ya agar email dari mail server zimbra tidak masuk spam yahoo. 
kalo ke

gmail sih dah mau masuk inbox tanpa klik not spam




bermasalah gimana, kalau di postfix biasanya mesti di-install domain-key
saya sendiri gak pakai domain key kirim ke yahoo tetap masuk inbox..(ini 
saya sendiri yg test kirim email ke yahoo, entah user lain)

lagi pula antispam yahoo juga pasti ada false positive nya.

yg penting ip yg di gunakan sebagai smtpnya di set baik reverse maupun 
forward nya di dns authoritative.


cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Disable Opsi Single di Parameter Kernel Grub

2009-06-30 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Utian Ayuba wrote:

distro: centos, fedora
klo kita tambahin opsi single di parameter kernel grub nya lalu kita boot kan 
akan masuk ke init 1.
gimana cara mendisable opsi tersebut supaya walaupun ditambahkan opsi tersebut, 
sistem linux tidak akan masuk ke init 1?

trims.

  


sepertinya kalo di disable gak bisa pak,
mungkin bisa di paksa supaya run level 1 masuk login.

coba ini pak

add di /etc/inittab

~:S:wait:/sbin/sulogin
1:2345:respawn:/sbin/mingetty tty1
...


cmiiw





PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] memutus koneksi jaringan client

2009-06-30 Terurut Topik Hari Hendaryanto

mu'ammal hamidy wrote:

salam
mo nayak nich
di kantor, saya menggunakan ubuntu 8.04 HH sebagai router internet
gimana caranya untuk kill koneksinya yaa???
supaya client tersebut gak bisa internetan dan saring file2 yang ada
garis besarnya semua koneksinya mati / tidak dapet IP sama sekali!!!
router udah saya set sebagai DHCP
mohon bantuannya
dah googling tapi belum nemu yang pas dan bisa diterapin diubuntu
  

jangan di putus pak client nya, kasihan hehehe :)
di shaping aja bandwithnya..
ini contohnya:

http://lartc.org/howto/index.html

selamat ngutak atik :)



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Kirim Terima Imil dari BB

2009-06-17 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hari Hendaryanto wrote:

Emmile Juniarta wrote:

selamat siang rekan-rekan milis,

saya ingin tanya seputar kirim email dari BB. mail server kantor
menggunakan qmail-toaster. apabila ada user yang terima kirim imil
dari BB ke suatu mailing list yang permissionnya hanya subscribers
yang bisa mem-post message dan alamat user tsb, misal: abc[at]def.com
sudah dimasukkan sebagai subscribers, tapi masih tetap dianggap
sebagai bukan subscribers. mailer daemon-nya ada di bagian bawah.

apabila saya coba masukkan alamat terjemahan BB , misal:
SRS0=d9xE/t=cl=carsurin.com=di...@srs.bis.ap.blackberry.com
yang terjadi adalah alamat tsb dianggap tidak valid: Invalid email 
address


kira-kira apa yang harus dilakukan? mohon petunjuknya. terima kasih.
--
emmile
  
di tempat saya juga sepertinya jika pengguna BB kirim kemailist pasti 
di reject.

saya menggunakan MTA postfix + mailman.

sepertinya ada hubungannya dengan SRS(sender rewriting scheme)
http://www.openspf.org/SRS

jika pengguna BB mengirim langsung ke account email di system, masih 
bisa di terima.biarpun system saya menerapkan SAV(sender access 
verification).


mungkin ada yg pernah bikin filter untuk extract mail address dari MTA 
BB dengan menggunakan SRS(libsrs)?


SRS0=d9xE/t=cl=carsurin.com=di...@srs.bis.ap.blackberry.com -> 
di...@carsurin.com


sehingga email yg di forward MTA ke mailing list system sudah 
berbentuk email asli subscribernya.


sharing dong kalo gak keberatan :)

(sorry nggak bisa bantu malah ikutan nanya hehehe..)

wassalam


sorry saya ralat, sepertinya sender rewriting scheme untuk mailist 
dengan sender dari BB is bad idea.
bisa mengakibatkan mail forwarding service seperti mailing list menjadi 
open relay.


referensi dari old thread(SPF related):

http://www.irbs.net/internet/postfix/0401/1004.html

no wonder SRS nggak begitu populer.

wassalam.


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Kirim Terima Imil dari BB

2009-06-17 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Emmile Juniarta wrote:

selamat siang rekan-rekan milis,

saya ingin tanya seputar kirim email dari BB. mail server kantor
menggunakan qmail-toaster. apabila ada user yang terima kirim imil
dari BB ke suatu mailing list yang permissionnya hanya subscribers
yang bisa mem-post message dan alamat user tsb, misal: abc[at]def.com
sudah dimasukkan sebagai subscribers, tapi masih tetap dianggap
sebagai bukan subscribers. mailer daemon-nya ada di bagian bawah.

apabila saya coba masukkan alamat terjemahan BB , misal:
SRS0=d9xE/t=cl=carsurin.com=di...@srs.bis.ap.blackberry.com
yang terjadi adalah alamat tsb dianggap tidak valid: Invalid email address

kira-kira apa yang harus dilakukan? mohon petunjuknya. terima kasih.
--
emmile
  
di tempat saya juga sepertinya jika pengguna BB kirim kemailist pasti di 
reject.

saya menggunakan MTA postfix + mailman.

sepertinya ada hubungannya dengan SRS(sender rewriting scheme)
http://www.openspf.org/SRS

jika pengguna BB mengirim langsung ke account email di system, masih 
bisa di terima.biarpun system saya menerapkan SAV(sender access 
verification).


mungkin ada yg pernah bikin filter untuk extract mail address dari MTA 
BB dengan menggunakan SRS(libsrs)?


SRS0=d9xE/t=cl=carsurin.com=di...@srs.bis.ap.blackberry.com -> 
di...@carsurin.com

sehingga email yg di forward MTA ke mailing list system sudah berbentuk 
email asli subscribernya.


sharing dong kalo gak keberatan :)

(sorry nggak bisa bantu malah ikutan nanya hehehe..)

wassalam




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SPF error log

2009-06-16 Terurut Topik Hari Hendaryanto

iant wrote:


On Jun 16, 2009, at 2:48 PM, Hari Hendaryanto wrote:


iant wrote:





udah jalanin interaktif test perl script nya seperti yg saya 
anjurkan di atas?

paste ke sini.(dengan input ataupun tanpa input)
kalau dari error log pertama, sepertinya perl script yg di spawn, 
error membaca end-of-input dari attribute2 yg di delegasikan oleh 
postfix. via STDOUT.
atau postfix nya sendiri tidak bisa membaca response dari si script 
perl(bisa jadi karena garbage).


perl script nya sendiri jika di test dengan menekan enter akan 
keluar default action seperti ini:


action=DUNNO

(cuma baris action dan newline, selain itu akan di anggap garbage 
oleh postfix)


dan tidak balik ke shell sebelum kita menekan CTRL C.

saya nggak bisa nebak error nya dimana tanpa clue.

cmiiw



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com



Hasil nya seperti ini

[r...@server ~]# /usr/bin/perl /etc/postfix/postfix-policyd-spf-perl
request=smtpd_access_policy
protocol_state=RCPT
protocol_name=SMTP
helo_name=mail.server.com
queue_id=8045F2AB23
sender=hariya...@server.com
recipient=hariya...@server.com
client_address=17.12.9.133
client_name=server.com

action=PREPEND Received-SPF: none (indorama.com: No applicable 
sender policy available) receiver=server; identity=mailfrom; 
envelope-from="hariya...@server.com"; helo=mail.server.com; 
client-ip=17.12.9.133



action=DUNNO


action=DUNNO

sampai saya ctrl-x baru keluar



ok,

postconf -n (informasi yg penting2 bisa di ganti dengan xxx)
atau di bagian yg ada hubungannya dengan check_policy_service saja

dan settingan master.cf untuk policy nya pak?
bisa di pastekan ke sini?

netstat -pln | grep private/policy




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



policy smtpnya?

smtpd_recipient_restrictions = reject_unknown_hostname,  
reject_non_fqdn_sender,  reject_unknown_sender_domain,  
reject_non_fqdn_recipient,  permit_mynetworks,   
reject_unauth_destination,  reject_unknown_recipient_domain,  
reject_unknown_sender_domain,  check_sender_access 
hash:/etc/postfix/sender_access,  check_client_access 
hash:/etc/postfix/client_access,  reject_rbl_client bl.spamcop.net,  
reject_rbl_client sbl-xbl.spamhaus.org,  reject_rbl_client 
list.dsbl.org,  reject_rbl_client rbl-plus.mail-abuse.ja.net,  
reject_unlisted_recipient,  check_policy_service inet:127.0.0.1:2501,  
check_sender_access hash:/etc/postfix/nosender_verification,  
reject_unverified_sender,  reject_unverified_recipient,  permit


unix  2  [ ACC ] STREAM LISTENING 55572433 
19361/masterprivate/policy



policy  unix  -   n   n   -   -   spawn
user=nobody argv=/usr/bin/perl /etc/postfix/policyd-spf-perl

masih kurangkah?

regards
yan




ini ada yg salah sepertinya pak

check_policy_service inet:127.0.0.1:2501
ini untuk spf atau policy service yg lain

kalo untuk policy spf harusnya seperti ini pak (berdasarkan master.cf

check_policy_service unix:private/policy

karena policy service untuk spf listen di unix domain socket

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SPF error log

2009-06-16 Terurut Topik Hari Hendaryanto

iant wrote:





udah jalanin interaktif test perl script nya seperti yg saya anjurkan 
di atas?

paste ke sini.(dengan input ataupun tanpa input)
kalau dari error log pertama, sepertinya perl script yg di spawn, 
error membaca end-of-input dari attribute2 yg di delegasikan oleh 
postfix. via STDOUT.
atau postfix nya sendiri tidak bisa membaca response dari si script 
perl(bisa jadi karena garbage).


perl script nya sendiri jika di test dengan menekan enter akan keluar 
default action seperti ini:


action=DUNNO

(cuma baris action dan newline, selain itu akan di anggap garbage 
oleh postfix)


dan tidak balik ke shell sebelum kita menekan CTRL C.

saya nggak bisa nebak error nya dimana tanpa clue.

cmiiw



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com



Hasil nya seperti ini

[r...@server ~]# /usr/bin/perl /etc/postfix/postfix-policyd-spf-perl
request=smtpd_access_policy
protocol_state=RCPT
protocol_name=SMTP
helo_name=mail.server.com
queue_id=8045F2AB23
sender=hariya...@server.com
recipient=hariya...@server.com
client_address=17.12.9.133
client_name=server.com

action=PREPEND Received-SPF: none (indorama.com: No applicable sender 
policy available) receiver=server; identity=mailfrom; 
envelope-from="hariya...@server.com"; helo=mail.server.com; 
client-ip=17.12.9.133



action=DUNNO


action=DUNNO

sampai saya ctrl-x baru keluar



ok,

postconf -n (informasi yg penting2 bisa di ganti dengan xxx)
atau di bagian yg ada hubungannya dengan check_policy_service saja

dan settingan master.cf untuk policy nya pak?
bisa di pastekan ke sini?

netstat -pln | grep private/policy




PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SPF error log

2009-06-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto

iant2 wrote:

masih error, padahal

owner nya dah di ubah , klo script nya error error di mana yak?

thanks
yan


udah jalanin interaktif test perl script nya seperti yg saya anjurkan di 
atas?

paste ke sini.(dengan input ataupun tanpa input)
kalau dari error log pertama, sepertinya perl script yg di spawn, error 
membaca end-of-input dari attribute2 yg di delegasikan oleh postfix. via 
STDOUT.
atau postfix nya sendiri tidak bisa membaca response dari si script 
perl(bisa jadi karena garbage).


perl script nya sendiri jika di test dengan menekan enter akan keluar 
default action seperti ini:


action=DUNNO

(cuma baris action dan newline, selain itu akan di anggap garbage oleh 
postfix)


dan tidak balik ke shell sebelum kita menekan CTRL C.

saya nggak bisa nebak error nya dimana tanpa clue.

cmiiw



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] SPF error log

2009-06-15 Terurut Topik Hari Hendaryanto

iant2 wrote:

Hi semua

mo tanya dong saya setting SPF di postfix saya ngikutin petunjuk nya 
di http://www.howtoforge.com/postfix_spf, tapi setelah di running 
keluar error di log nya seperti ini


postfix/spawn[15847]: warning: command /usr/bin/perl exit status 2
Jun 15 13:15:50 postfix/smtpd[15845]: warning: premature end-of-input 
on private/policy while reading input attribute name
Jun 15 13:15:51 postfix/spawn[15847]: warning: command /usr/bin/perl 
exit status 2
Jun 15 13:15:51 postfix/smtpd[15845]: warning: premature end-of-input 
on private/policy while reading input attribute name
Jun 15 13:15:51 postfix/smtpd[15845]: warning: problem talking to 
server private/policy: Connection reset by peer



ada yang bisa bantu saya gak ?..

regards
yan


sepertinya ada yg salah di perl script nya pak.

sudah di test seperti ini perl script policy spf nya?

# perl postfix-policyd-spf-perl
request=smtpd_access_policy
protocol_state=RCPT
protocol_name=SMTP
helo_name=some.domain.tld
queue_id=8045F2AB23
sender=...@bar.tld
recipient=...@foo.tld
client_address=1.2.3.4
client_name=another.domain.tld
[newline]
[enter]

action=PREPEND Received-SPF: none (bar.tld: No applicable sender policy 
available) receiver=mx1.domain.com; identity=mfrom; 
envelope-from="f...@bar.tld"; helo=some.domain.tld; client-ip=1.2.3.4


kalo kita enter dua kali tanpa input response nya seperti ini

action=DUNNO

check juga permission di script perl nya.

contoh di master.cf

policy   unix  -   n   n   -   -   spawn
 user=filter argv=/usr/bin/perl /path/to/postfix-policyd-spf-perl

chown script perl nya ke user filter

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com
http://mail.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] yang menyebabkan RSA public key ditolak

2009-06-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto

ga mau juga euy

btw sebelumnya sudah jalan dan dah masuk dalam cron untuk backup pakai
rsync, karena kena petir terus ganti ethernet card, terus kemarin saya
lihat backup file-nya kok tidak ada tanggal baru yang masuk saya cek
ternyata authorized_key tidak berfungsi



coba di ulang lagi seperti ini pak(kalo gak keberatan loh hehehe),

di server target/remote,di authorized_keys nya delete semua baris yg 
mengandung key dari server source(atau delete aja file nya sekalian), di 
local directory .ssh di remove beserta isinya.


trus dari local execute  command ini:

ssh-keygen -t dsa -f ~/.ssh/identity && cat ~/.ssh/identity.pub | ssh 
remote-ip 'sh -c "cat - >>~/.ssh/authorized_keys && chmod 600 
~/.ssh/authorized_keys"'
sewaktu generate passphrase nya di kosongin aja(jangan di isi, kalo di 
isi nanti tetep di suruh ngisi passphrase key nya sewaktu ssh)


semoga bisa jalan lagi

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com
http://mail.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] cara cari tau mapping antara: device ethernet --> real interface --> lokasi fisik (SOLVED)

2009-06-04 Terurut Topik Hari Hendaryanto

achmad mardiansyah wrote:

ada hal menarik tentang irq ini.
pertanyaannya:
bisa ngak ada 2 devices yang memakai IRQ sama.

setahu saya sih ngak bisa..
dan untuk network device ngak ada yang sama.
tapi bagaimana dengan tipe device lainnya?
  
IRQ bisa di sharing pak, di vector atau di cascade, tergantung 
arsitektur komputer.(itulah gunanya PIC/programmable interrupt controler).


di methode yg saya sebutkan di atas bisa juga dengan cara nyamain IO 
address juga kok pak.


cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com
http://mail.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] cara cari tau mapping antara: device ethernet --> real interface --> lokasi fisik (SOLVED)

2009-06-04 Terurut Topik Hari Hendaryanto

muhammad panji wrote:

2009/6/5 achmad mardiansyah :
  

gini ya pak...
dari hasil "lspci -vvv":
kan dapet tuh, kode card yang lagi nancep:
01:00.0 & 01:01.0



Saya rasa tidak perlu di konfirmasi lagi. nanti yang ada hanya dump
hasil test semua. toh sudah bisa menentukan interface apa di slot
mana.
rgds


tapi gpp pak, biar lebih clear lagi. dan mungkin berguna untuk yg lain 
bila menemui kasus yg sama.


ini methode saya buat ngeliat mapping device eth ke slot pci.

dari dump_pirq saya dapet info bus:slot.function  nya (plus slot fisiknya).

./dump_pirq | grep Ethernet
Device 00:0e.0 (slot 2): Ethernet controller
Device 00:0f.0 (slot 3): Ethernet controller

00:0e.0  di slot fisik 2
00:0f.0 di slot fisik 3

sekarang gimana mencari tahu 00:0e.0 dan 00:0f.0 ada di eth brp?
methode yg saya gunakan adalah menyamakan irq number nya.

pertama saya execute ifconfig hasilnya:

eth0  Link encap:Ethernet  HWaddr 00:10:5A:6F:90:A2 
 inet addr:202.x.x.x  Bcast:202.x.x.x  Mask:255.x.x.x

 UP BROADCAST RUNNING MULTICAST  MTU:1500  Metric:1
 RX packets:0 errors:0 dropped:0 overruns:0 frame:0
 TX packets:4 errors:0 dropped:0 overruns:0 carrier:4
 collisions:0 txqueuelen:100
 RX bytes:0 (0.0 b)  TX bytes:240 (240.0 b)
 Interrupt:10 Base address:0x1080

eth1  Link encap:Ethernet  HWaddr 00:10:5A:6D:65:2B 
 inet addr:202.x.x.x  Bcast:x.x.x.x  Mask:255.x.x.x

 UP BROADCAST RUNNING MULTICAST  MTU:1500  Metric:1
 RX packets:34631374 errors:19158 dropped:0 overruns:8 frame:20407
 TX packets:19921741 errors:0 dropped:0 overruns:0 carrier:0
 collisions:0 txqueuelen:100
 RX bytes:3459249122 (3298.9 Mb)  TX bytes:1584689092 (1511.2 Mb)
 Interrupt:5 Base address:0x1400

kita lihat eth0 memakai Interrupt 10 eth1 memakai interrupt 5

kita execute lspci -vvv | grep -A6 Ethernet

00:0e.0 Ethernet controller: 3Com Corporation 3c905B 100BaseTX [Cyclone] 
(rev 30)

   Subsystem: 3Com Corporation 3C905B Fast Etherlink XL 10/100
   Control: I/O+ Mem+ BusMaster+ SpecCycle- MemWINV+ VGASnoop- 
ParErr- Stepping- SERR+ FastB2B-
   Status: Cap+ 66Mhz- UDF- FastB2B- ParErr- DEVSEL=medium >TAbort- 
SERR- 
   Latency: 80 (2500ns min, 2500ns max), cache line size 08
   Interrupt: pin A routed to IRQ 10
   Region 0: I/O ports at 1080 [size=128]
--
00:0f.0 Ethernet controller: 3Com Corporation 3c905B 100BaseTX [Cyclone] 
(rev 30)

   Subsystem: 3Com Corporation 3C905B Fast Etherlink XL 10/100
   Control: I/O+ Mem+ BusMaster+ SpecCycle- MemWINV+ VGASnoop- 
ParErr- Stepping- SERR+ FastB2B-
   Status: Cap+ 66Mhz- UDF- FastB2B- ParErr- DEVSEL=medium >TAbort- 
SERR- 
   Latency: 80 (2500ns min, 2500ns max), cache line size 08
   Interrupt: pin A routed to IRQ 5
   Region 0: I/O ports at 1400 [size=128]

kita lihat id 00:0e.0 memakai Interrupt/IRQ 10 dan 00:0f.0 memakai 
Interrupt/IRQ 5


kesimpulannya:

eth0 -> IRQ 10 ->device 00:0e.0 -> mapped to slot fisik PCI nomer 2 
(hasil dump_pirq)
eth1 -> IRQ  5 -> device 00:0f.0 --> mapped to slot fisik PCI nomer 3 
(hasil dump_pirq)


mudah2ab uraian saya nggak terlalu mbulet.

cmiiw


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com
http://mail.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] cara cari tau mapping antara: device ethernet --> real interface --> lokasi fisik

2009-06-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

achmad mardiansyah wrote:

kalo info dari server ya ngak bisa di share disini dunk!!
1. itu confidential
2. saya beranggapan bisa dilakukan dengan cara lain. makanya saya
pakai mesin testing.

di mesin testing ini ethernetnya ada 2.
so, kalo ada yang bisa menunjukan dengan benar posisi slot
ethernetnya, tanpa maen kayu,
ya berarti cara dia berhasil...

anggota milis ini ada yang jadi auditor IT ngak?
lumayan juga toh...
ada sebuah nilai tambah buat anda, bisa jadi bahan bagus untuk ke client.
hehehehe
  



coba perl script ini pak, di pc server jangrik saya bisa ngelist slot2 
pci yg di tancepin ethernet card.

OS redhat
list pci device standar nya ada di /proc/bus/pci/

#!/usr/bin/perl
#
# dump_pirq 1.21 2001/09/05 02:59:31
#
# A utility to parse the BIOS PCI IRQ Routing Table
#
# Copyright (C) 2000 David A. Hinds -- dahi...@users.sourceforge.net
#

#---

sub dev {
   my($devfn) = @_;
   sprintf "%02x.%d", ($devfn>>3), ($devfn&7);
}

sub print_mask
{
   my($mask) = @_;
   printf "0x%04x [", $mask;
   for (my $i = 0; $i < 16; $i++) {
   next if (!($mask & (1<<$i)));
   $mask &= ~(1<<$i);
   print (($mask) ? "$i," : "$i");
   }
   print "]\n";
}

sub row {
   my($tag, $link, $mask) = @_;
   if ($link != 0) {
   printf "  INT$tag: link 0x%02x, irq mask ", $link;
   print_mask($mask);
   }
}

sub class_of
{
   my($slot) = @_;
   open(IN, "/sbin/lspci -s $slot |");
   $_ = ;
   close(IN);
   return (/^([[:xdigit:]]{4}:)*... ([^:]+):/) ? $2 : "";
}

sub parse_pirq
{
   my($buf) = @_;

   my($p) = index($buf, "\$PIR");
   my($minor,$major,$size,$rbus,$rdev,$mask,$cvd,$mini) =
   unpack "CCSCCSLL", substr($buf, $p+4, 16);

   printf "Interrupt routing table found at address 0xf%04x:\n", $p;
   printf "  Version $major.$minor, size 0x%04x\n", $size;
   printf "  Interrupt router is device %02x:%s\n", $rbus, dev($rdev);
   print "  PCI exclusive interrupt mask: ";
   print_mask($mask);
   if ($cvd) {
   printf("  Compatible router: vendor 0x%04x device 0x%04x\n",
  ($cvd & 0x), ($cvd >> 16));
   }

   $ofs = 32;
   while ($ofs < $size) {
   # Parse a table entry describing a single PCI device
   ($bus, $devfn, $la, $ma, $lb, $mb, $lc, $mc, $ld, $md, $slot) =
   unpack "CCCSCSCSCSC", substr($buf, $p+$ofs, 15);
   $s = sprintf "%02x:%s", $bus, dev($devfn);
   printf "\nDevice $s (slot $slot): %s\n", class_of($s);
   row("A", $la, $ma); row("B", $lb, $mb);
   row("C", $lc, $mc); row("D", $ld, $md);
   push(@{$dev{$la}}, $s . "1");
   push(@{$dev{$lb}}, $s . "2");
   push(@{$dev{$lc}}, $s . "3");
   push(@{$dev{$ld}}, $s . "4");
   $ofs += 16;
   }
   return ($rbus, $rdev, $cvd);
}

#---

# The link values in the interrupt routing table are implementation
# dependent.  Here, we'll try to interpret the link values for some
# known PCI bridge types.

%pIIx = (0x122e8086, "82371FB PIIX",
0x70008086, "82371SB PIIX3",
0x71108086, "82371AB PIIX4/PIIX4E",
0x71988086, "82443MX",
0x24108086, "82801AA ICH",
0x24208086, "82801AB ICH0",
0x24408086, "82801BA ICH2",
0x244c8086, "82801BAM ICH2-M");

%via = (0x05861106, "82C586",
   0x05961106, "82C596",
   0x06861106, "82C686");

%opti = (0xc7001045, "82C700");

%pico = (0x00021066, "PT86C523");

%ali = (0x153310b9, "Aladdin M1533");

%sis = (0x04961039, "85C496/497",
   0x00081039, "85C503");

%cyrix = (0x01001078, "5530");

%all_routers = (%pIIx, %via, %opti, %pico, %ali, %sis, %cyrix);

sub outb
{
   my($data,$port) = @_;
   open(IO, ">/dev/port") || die;
   sysseek(IO, $port, 0) || die;
   my $x = pack "C", $data;
   syswrite(IO, $x, 1);
   close(IO);
}

sub inb
{
   my($port) = @_;
   my($data);
   open(IO, "/dev/port") || die;
   sysseek(IO, $port, 0) || die;
   sysread(IO, $data, 1);
   close(IO);
   return unpack "C", $data;
}

sub dump_router
{
   my($rbus, $rdev, $cvd) = @_;
   my($buf, @p, $i, $irq);

   printf "\nInterrupt router at %02x:%s: ", $rbus, dev($rdev);
   $rf = sprintf "/proc/bus/pci/%02x/%s", $rbus, dev($rdev);
   open(IN, $rf);
   if (sysread(IN, $buf, 0x100) != 0x100) {
   print "\nCould not read router info from $rf.\n";
   exit;
   }
   close(IN);
   my $vd = unpack "L", substr($buf, 0, 4);

   if ((defined $pIIx{$vd}) || (defined $pIIx{$cvd})) {

   $name = (defined $pIIx{$vd}) ? $pIIx{$vd} : $pIIx{$cvd};
   printf "Intel $name PCI-to-ISA bridge\n";
   @p = unpack "C", substr($buf, 0x60, 5);
   for ($i = 0; $i < 4; $i++) {
   printf "  PIRQ%d (link 0x%02x): ", $i+1, 0x60+$i;
   print (($p[$i] < 16) ? "irq $p[$i]\n" : "unrouted\n");
   }
   print "  Serial IRQ:";
   print (($p[4] & 0x80) ? " [enabled]" : " [disabled]");
   print (($p[4] & 0x40) ? " [continuous]" : " [quiet]");
   print " [frame=", (($p[4] >> 2) & 15) + 17, "]";
   print " [pulse=", (($p[4] & 3) * 4 + 4), "]\n";
   print "  Level mask: "; print_mask((inb(0x4d1)<<8) + inb(0x4d0));

   } elsif ((de

Re: [tanya-jawab] cara cari tau mapping antara: device ethernet --> real interface --> lokasi fisik

2009-06-02 Terurut Topik Hari Hendaryanto

achmad mardiansyah wrote:

kalo menurut saya sih ini adalah impact dari desain awal.
kenapa pake linux?
udah jelas linux ngak bisa solve ini problem, kenapa dipake?
  
ini sebenarnya problemnya apa sih?yg nggak bisa di solve linux itu 
problem apa?
mau maintenance server karena problem?atau problem nggak bisa nentuin 
mapping ethernet nancep di PCI slot nomer brp/port brp?

atau mau ganti os? hehehe

saya tahunan pakai linux di server IBM blade aman2 aja tuh.






PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com
http://mail.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] streaming radio dan proxy untuk streaming

2009-05-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Rumy Taulu wrote:

2009/5/19 Hari Hendaryanto :

  

PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com



m(__)m setia amat sama csm .. dah berapa tahun ya?

  


haduh sesepuh udah lama masih inget2 aja nih :) gimana kabarnya om?:)
jadi inget masa lalu

sorry oot


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] streaming radio dan proxy untuk streaming

2009-05-18 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Andika Triwidada wrote:

2009/5/14 Arief Yudhawarman :
  

Kemudian apakah bisa bila streaming dari station radio tsb, karena
bandwidth nya terbatas, dikirim ke provider yg mempunyai bandwidth
besar. Selanjutnya provider tersebut akan menjadi proxy untuk streaming.
Jadi pengunjung jika ingin mendengar streaming langsung menuju ke
website provider tsb.



*sekali-sekali ngasih ikan :D*
ps: belum dicoba, kalo sukses bilang ya ...

http://www.rsmas.miami.edu/~angel/web/icecast.html

  

saya iseng2 coba nih, pakai Icecast 2.3.2 di install di centos 4.7.
saya nggak pake ices (ada masalah sama ogg serial number check). sebagai 
gantinya saya install winamp + plugin OddCastV3


sepertinya semua jalan dengan bagus.sayang icecast cuma support unicast 
ya, gak ada multicast nya.however, sepertinya unicast sudah cukup buat 
saya, karena belum tentu router nya support IGMP hehehe

yg minat coba bisa open vlc:

addressnya: http://radio.kutukupret.com:8000/radio

sekalian test bisa gak di akses dari luar :)

nb: kadang2 putus2, kebanyakan yg download gila2an

thanks


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content
http://www.csmcom.com



--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke tanya-jawab-unsubscr...@linux.or.id
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] iptables dan ssh

2007-01-08 Terurut Topik Hari Hendaryanto

bayu artanto wrote:

On 1/9/07, Belog Polos <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

kayaknya bapak blm blok untuk ip yang lain
coba lihat juga sshd.confnya

salam
belog

--- rednux <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

> halo, saya ingin membatasi hanya ip (misal
> 202.xxx.xx.abc) tertentu yg
> dapat akses ssh dengan menggunakan iptables
>
> $IPTABLES -A INPUT -p tcp -s 202.xxx.xx.abc -d
> $SERVER_SSH_IP --dport
> 513:65535 --sport 22 -m state --state
> NEW,ESTABLISHED -j ACCEPT
> $IPTABLES -A OUTPUT -p tcp -s $SERVER_SSH_IP -d
> 202.xxx.xx.abc --sport
> 22 --dport 513:65535 -m state --state ESTABLISHED -j
> ACCEPT
>
> namun saya coba menggunakan ip selain
> 202.xxx.xx.abc, ternyata masih
> bisa mengakses SERVER_SSH_IP.
>
> mohon pencerahannya apa ada yang salah
> terimakasih
>


don`t miss it
W~Net Denpasar

__
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around
http://mail.yahoo.com

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis




kalo saya biasa pake gini
blok semua ip yang ke ssh, baru accept ip yang boleh ssh




kalo mau simplenya pake iptables mungkin bisa dengan cara ini pak,

note: default policy accept

iptables -N SSH_ACCESS
iptables -A INPUT  -p tcp -m tcp --dport 22 -m state --state NEW -j 
SSH_ACCESS

iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -j DROP

penjelasan:
iptables -N SSH_ACCESS
buat chain baru dengan nama SSH_ACCESS

iptables -A INPUT  -p tcp -m tcp --dport 22 -m state --state NEW -j 
SSH_ACCESS

trap semua session baru untuk ssh,  jump ke chain SSH_ACCESS

iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -s ip_yg_di_allow -j RETURN
iptables -A SSH_ACCESS -j DROP
check source ip kalo match dengan  ip_yg_di_allow RETURN accept
jika tidak match di drop

cmiiw


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Mengubah Resolusi Console

2007-01-07 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Zaki Akhmad wrote:

Terimakasih untuk jawabannya Mbak Nur. Sekarang resolusi console
Debian saya sudah lebih tinggi. Nanti saya cari lagi arti "quiet
vga=0x317" nya deh.

Oh iya, salam kenal ya.
--
Zaki Akhmad


http://www.digitalhermit.com/linux/hiresconsole.html

SOL

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Helo command rejected (postfix)

2007-01-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Arief Yudhawarman wrote:

Hai milisers,

Saya berpikir topik ini lebih pantas didiskusikan di milis
postfix, tapi saya lihat di milis ini banyak orang yg pakar postfix
pada nongkrong, jadi drpd crossposting saya lempar ke sini.

Saya punya /etc/postfix/main.cf sbb (ambil yg penting saja):

...
smtpd_recipient_restrictions =
  permit_mynetworks,
  permit_sasl_authenticated,
  reject_non_fqdn_hostname,
  reject_non_fqdn_sender,
  reject_non_fqdn_recipient,
  reject_unauth_destination,
  reject_unauth_pipelining,
...
smtpd_sasl_auth_enable = yes
smtpd_sasl_local_domain =
smtpd_sasl_security_options = noanonymous
smtpd_sasl_exceptions_networks =
...

Dari client windows pakai OExpress, meski berhasil autentikasi untuk
kirim email tapi gagal krn kebentur ini, baca log:

...
Jan  4 05:07:00 faisol postfix/smtpd[12961]: connect from 
unknown[125.164.243.238]
Jan  4 05:07:00 faisol postfix/smtpd[12961]: NOQUEUE: reject: RCPT from 
unknown[125.
164.243.238]: 504 : Helo command rejected: need fully-qualified 
hostname; fr
om=<[EMAIL PROTECTED]> to=<[EMAIL PROTECTED]> proto=SMTP helo=
...

Bagaiman mengatur urutan restriction di atas, agar client yg
berhasil autentikasi via sasl tdk perlu direstriksi dg ini:
reject_non_fqdn_hostname ?

Catatan: compaq itu nama mesin winxp yg saya pakai untuk kirim
  email via OExpress.



sepertinya ip speedy nya telkom.net.id 
gak punya fully qualified hostname gak 
ada A record nya walaupun punya PTR 
record. di tambah misconfigured (non RFC 
compliant) smtp-clients seperti outlook 
express.


walaupun sangat efektif buat ngurangi 
spammer reject_non_fqdn_hostname atau 
reject_unknown_hostname ada false 
positif nya juga.


banyak host yg legal tapi di dns nya 
nggak di konfigur secara properly, baik 
forward atau reverse nya.


coba pake submission port(587) untuk 
sasl authenticated user nya.


di master.cf

submission inet n   -   n 
-   -   smtpd

  -o smtpd_enforce_tls=yes
  -o smtpd_sasl_auth_enable=yes
  -o 
smtpd_client_restrictions=permit_sasl_authenticated,reject



mudah2an bisa

cmiiw

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Mohon pencerahan

2006-11-02 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Indra Novindra wrote:

Suhu2 Linux terima kasih atas masukan2nya,
Tapi saya masih bingung, karena beberapa hal yg suhu2 sebutkan sudah saya
coba, kecuali pakai HTB, tapi kalo ngga salah nih bukannya HTB juga
harus tahu destination portnya unt bisa nyekek bandwithnya ?

Pusing nih, saya udah batesin pake squid unt akses ke website2 yg ngga
penting (porno), terus block YM (port 5050), sekarang user2 malah pada pake
limewire, dan saya juga udah coba port scanning (tadinya sih pengen tahu
port yg dipakai limewire), tapi ternyata bener kata suhu ronny, portnya
berubah-rubah, dan malah ada setting di client yg bisa unt bypass proxy.

Pusing... nih, user2 pada download pilem dan lagu.

Thx,
Indra


kalau gatewaynya support iptables 
mungkin bisa pakai L7-filter modul


http://l7-filter.sourceforge.net/HOWTO

saya juga belum pernah coba sih, tapi 
menurut doc/manual di website nya bisa 
mendeteksi semua traffic p2p atau 
traffic yg lainnya.


regards


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] mengatur Squid menyimpan object tertentu lebih lama

2006-10-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto

muhammad panji wrote:

On 10/6/06, Ronny Haryanto <[EMAIL PROTECTED]> wrote:

On Fri, Oct 06, 2006 at 08:29:30AM +0700, muhammad panji wrote:
> saya penasaran apa squid bisa diatur agar menyimpan object dari situs
> tertentu lebih lama, misal dari alamat photos.friendster.com atau
> flickr.com, tujuannya ya selain biar lebih cepat juga hemat bandwidth,
> seingat saya cuma ada pengaturan secara global tentang berapa lama
> object di cache akan disimpan. mohon pencerahannya

http://www.squid-cache.org/Doc/FAQ/FAQ-12.html#ss12.20

Kok Algoritmanya gitu ya mas Ronny? apa itu artinya harus ngubek2
source code dan kompile ulang???
rgds,





coba paramater refresh_pattern di squid.conf nya 
di tweak/adjust


CMIIW


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] script otomatis utk ftp

2006-10-05 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hans Linux wrote:

dear all,
gimana cara bikin script otomatis utk ftp, mslnya script ini melakukan
kerjaan sbb:

1. ftp www.domain.com
2. login dg user : myuser
3. passwordnya : mypasswd
4. mget *
5. by

thx



pakai expect kayaknya bisa.

man expect

lengkap contoh2nya

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] slackware 11.0 telah diluncurkan

2006-10-04 Terurut Topik Hari Hendaryanto

A r j u n a wrote:

On Wednesday 04 October 2006 18:03, riza x wrote:

penantian panjang telah berakhir :)

http://www.slackware.org/announce/11.0.php



$ cat /etc/slackware-version
Slackware 11.0.0


aduh.. jadi kangen sama slackware, dulu pertama 
kenal linux, pakai slackware 3.5 desktop nya pakai 
fvwm(pc nya pake 586).sekarang udah ada versi 
11.0.0 ya..


:)


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] Hati-hati pakai email telkom.net

2006-10-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hermann Golden wrote:

*naive question :

Terus kalo saya copy signature-nya dan kirim email atas nama Rony gimana?


itu kan public key, kalo key yg buat sign pake yg 
private key.


public key buat encrypt email yg di tujukan ke 
user yg megang private keynya. atau sebaliknya 
buat baca/verify keabsahan tandatangan email yg di 
sign oleh private key pemilik email.


(asymetric key)


regards


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] Hati-hati pakai email telkom.net

2006-10-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ronny Haryanto wrote:

On Wed, Oct 04, 2006 at 07:15:02AM +0700, Hari Hendaryanto wrote:

kok saya gak pernah dapet attachment(public key) digital signature dari
setiap email yg mas rony kirim ke mailist ini? atau memang mailist ini
di set khusus terima email plaintext biasa ya? gak bisa terima mime
application/pgp-signature dan application/x-pkcs7-signature atau yg lainnya.


Ada kok. Mungkin mail server anda yg menghapusnya. Di arsip aja ada
nih: http://www.mail-archive.com/tanya-jawab@linux.or.id/msg44867.html


saya pernah coba kirim email yg di sign pake free thawte mail
certificate ke mailist ini.kayaknya langsung di di reject.


Coba kirim email yg disign ke saya lewat japri (jangan lewat milis),
nanti saya cek.

Ronny


maaf, saya gak teliti ternyata ada kok cuma entah kenapa thunderbird 
saya gak men_display_kannya hehehe. kalo di liat source messagenya ada.


quote:

Ronny

--VS++wcV0S1rZb1Fb
Content-Type: application/pgp-signature; name="signature.asc"
Content-Description: Digital signature
Content-Disposition: inline

-BEGIN PGP SIGNATURE-
Version: GnuPG v1.4.2.2 (GNU/Linux)

iD8DBQFFIwB75SWXjR7RGaARAl0UAJ0dVO3ghByDKQETQJW/3zDXdIPRVgCgl5nh
lR2ahTbQt8kQBrlXmEPAbdI=
=EoM+
-END PGP SIGNATURE-

--VS++wcV0S1rZb1Fb--



thanks


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] Hati-hati pakai email telkom.net

2006-10-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ronny Haryanto wrote:
...

Bahkan anda pun bisa mengirim email ke milis sebagai saya
[EMAIL PROTECTED] kalo anda mau, dan saya gak bisa apa2 utk menghalangi
anda. Tapi email dari saya (hampir) selalu ada digital signature, dan
ini gak bisa dipalsukan, jadi penerima emailnya bisa ngecek apakah itu
bener2 dari saya atau bukan. Domain haryan.to juga punya SPF record,
jadi anda bisa cek apakah email tsb dikirim oleh alamat2 yg ada di SPF
record itu, kalo nggak maka tingkat kepercayaannya makin rendah.

http://ronny.haryan.to/archives/2004/10/09/why-i-digitally-sign-my-emails/

Ronny


mas ronny,
kok saya gak pernah dapet attachment(public key) digital signature dari
setiap email yg mas rony kirim ke mailist ini? atau memang mailist ini
di set khusus terima email plaintext biasa ya? gak bisa terima mime
application/pgp-signature dan application/x-pkcs7-signature atau yg lainnya.

saya pernah coba kirim email yg di sign pake free thawte mail
certificate ke mailist ini.kayaknya langsung di di reject.

regards


--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] kirim attachment

2006-09-25 Terurut Topik Hari Hendaryanto


smime.p7s
Description: S/MIME Cryptographic Signature


Re: [tanya-jawab] Re: program

2006-09-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Bad Boy wrote:

Kalau begitu,tu cuma seperti rename.
yang saya ingin tanyakan gmana kalau /usr dihapus dan yang da jadi /user..

/usr (kegunaanya dan file beserta fungsinya di pindahin ke /user)

PLIZ HELP ME...
kalau kita bkn distro yang baru gmana yach??khan klu keadaan seperti
itu,terserah mau kita mw nama foldrnya apa...

CMIIW





gak boleh dihapus/direname mas directory /usr karena itu salah satu 
Filesystem Hierarchy Standard.semua library header file biasanya ada di 
situ(/usr/lib, /usr/include).kalo di hapus/direname sudah bisa di 
pastikan systemnya bubar hehehe..


kalo mau bikin distro sendiri juga harus tetep ikutin 
konvensi/standarisasi supaya bisa kompatibel dengan program2 bikinan 
orang lain.


sebenernya yg mau dicapai/dibuat apa mas? mungkin temen2 di sini bisa 
ngasih solusi yg lebih "wajar" tanpa harus merusak tatanan system :)


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] sa-learn Spam Assasin

2006-09-20 Terurut Topik Hari Hendaryanto

senopati wrote:

Saya menggunakan spamassassin juga di mail server, pada client,
menggunakan Thunderbird. Thunderbird juga mampu kita latih untuk
mempelajari isi spam seperti bayesian. Apa ada metode yang mudah untuk
memindahkan database dari thunderbird ke spamassassin pada mail server ?
krna selama ini menggunakan cara manual dengan copy paste isi dari
message ke mail server, baru dijalankan sa-learn-nya.



saya punya trik untuk melatih spamassassin dengan memaanfaatkan email yg 
sudah di train oleh thunderbird(linux version) sebagai junkmail.


yg di butuhkan cuma program mb2md

kalo pakai distro based debian bisa di install dengan cara
apt-get install mb2md


mb2md -s /home/harry/.mozilla-thunderbird/dobio2px.default/Mail/Local\ 
Folders/csm.sbd/official.sbd/quarantine.sbd/junkyard -d /home/harry/spam/

(sesuaikan path folder junkmail yg ada di email anda)

command diatas akan mengkonversi format email mbox yg berada di folder 
junkmail thunderbird 
/home/harry/.mozilla-thunderbird/dobio2px.default/Mail/Local\ 
Folders/csm.sbd/official.sbd/quarantine.sbd/junkyard ke format maildir 
dan di simpan ke folder /home/harry/spam/


setelah proses konversi selesai kita copy ke server email tempat si 
spamassassin yg mau kita training, bisa menggunakan rsync.


untuk lebih mudahnya kita buat shell script aja
(ini contoh punya saya)

#!/bin/sh

RSYNC=/usr/bin/rsync
SSH=/usr/bin/ssh
KEY=/home/harry/key/flame-rsync-key
RUSER=root
RHOST=172.18.52.1
RPATH1=/root/spam/
LPATH1=/home/harry/spam/cur/

$RSYNC -az -e "$SSH -i $KEY" $LPATH1 [EMAIL PROTECTED]:$RPATH1

rm -rfv /home/harry/spam/*

note:

KEY=/home/harry/key/flame-rsync-key untuk automatisasi login.
tutorialnya ada di sini http://www.jdmz.net/ssh/

data2 junkmail yg sudah berada di email server siap di pakai untuk 
mentraining data bayesian si spammassassin


#!/bin/bash

SADIR=/var/spool/amavis/.spamassassin
DBPATH=/var/spool/amavis/.spamassassin/bayes
SPAMFOLDERS="\
/root/spam \
"
for spamfolder in $SPAMFOLDERS ; do \
echo Learning spam from $spamfolder ; \
nice sa-learn --spam --showdots --dbpath $DBPATH $spamfolder
done

chown -R amavis:amavis $SADIR

note: semua path sesuaikan dengan yg ada di environment anda masing2

semoga membantu

regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] tanya php mysql script

2006-09-20 Terurut Topik Hari Hendaryanto

iant wrote:

allow All

mo tanya nih tentang srcipt nya php mysql , klo kita pengen short by date , 
gimana ya nya contoh script nya , misal nya :
saya punya data base data_hrd dengan tabel karyawan yg isinya  nama, nik , 
jabatan,penerimaan(tanggal), penempatan, mulaikerja(tanggal), keterangan , 
dan saya ingin buat supaya apa bila saya ingin lihat seorang karyawan dari 
tanggal penerimaan nya , gimana ya?, saya udah cona pake scrip ini tp kok 
kagak jalan nya



   $nama
   $nik
   $jabatan
   $penerimaan
   $penempatan
   $mulai
   $keterangan
   
   ";
   }
   }
   ?>
 
oh iya ada tambahan nih , depan nnya saya pake html 




Cari karyawan baru pertanggal

Masukan tanggal:







ada yang bisa tolong gak para master of php :)



di mysql querynya sendiri di bikin gini?

SELECT * from karyawan WHERE penerimaan LIKE '%penerimaan%' ORDER BY date.

atau maksudnya lain ya hehehe

cmiiw

regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)

2006-09-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Rist. Andy Nugroho wrote:

- Original Message -
From: "Hari Hendaryanto" <[EMAIL PROTECTED]>
To: 
Sent: Tuesday, September 19, 2006 4:25 PM
Subject: Re: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)




Bambang Sumitra wrote:


++ "proteksi hanya IP tertentu saja yg bisa akses"
pendekatan saya hanya IP atau range IP address tertentu saja yg saya
daftarkan yg bisa akses, bukan sebaliknya.
memang betul mas, dgn userid dan password sebenarnya sudah cukup
membatasi,
tapi saya merasa kurang untuk beberapa aplikasi yg memang sifatnya
tertutup
dan kritikal sekali.
untuk hal seperti ini he he ... set paranoid mode=On


kalau menurut saya tetap ada kelemahannya, misalnya IP yang boleh adalah
192.168.2.1 ( punyanya hamid) dan IP 192.168.2.2 ( punyanya anton) tidak
boleh akses, kalau komputer dengan IP 192.168.2.1 lagi off dan anton
dengan IP 192.168.2.2 mengganti IP menjadi 192.168.2.1, bukankah si
anton ini tetep bisa akses.
kecuali kalau emang user tidak bisa ganti IP sendiri atau tidak tahu
cara ganti IP.
atau kecuali jika anda set di iptables dengan filter mac address, tapi
saya pun tak tahu gimana caranya :) ,cuman pernah lihat aja di milis


ini.


semoga membantu,
Bambang



filter mac address juga gak bisa mustinya.karena mac juga bisa dengan
mudahnya di ubah sama mudahnya seperti ganti ip address.

http://www.tech-faq.com/change-mac-address.shtml

kecuali si user/client gak punya akses root/administrator di pc nya.




++ ... dari masukan Om Bambang, Om Ronny dan Om Hari jadi tambah ngeh,
berarti proteksi satu-satunya yg tertinggal cuma login page aja dong kalo
"yg laen bisa dimainin" :(

saat ini saya emang naruhnya baru di localnetwork, rencananya mau ditaruh di
server beneran di internet
rencananya yang boleh akses hanya dari kantor2 cabang tertentu yg notebene
punya range ip address tertentu
rencana saya hanya dari ip address kantor2 cabang tersebut sajalah web yg
saya bikin ini nanti boleh&bisa diakses
apa solusi proteksi yg saya rencanakan ini tetep saja kurang bermanfaat ?

rekan2 ada usulan buat nambah proteksi biar pelindung engga cuma login page
doang ?

makasih banyak :)

salam,
-rianu-



selain pakai login page(+ssl)
kalau cabang2nya pake ip public static sih bisa bikin acl sederhana 
pakai iptables.


contoh aja:
di server web nya

iptables -N WEB_ACCESS
iptables -A WEB_ACCESS -s ip_cabang_1 -j RETURN
iptables -A WEB_ACCESS -s ip_cabang_2 -j RETURN
iptables -A WEB_ACCESS -s ip_cabang_3 -j RETURN
..cabang2 lain.
..cabang2 lain.
iptables -A WEB_ACCESS -j DROP

iptables -A INPUT -p tcp -m tcp --dport 80 -j WEB_ACCESS
iptables -A INPUT -p tcp -m tcp --dport 443 -j WEB_ACCESS

kalo ada request ke port 80/443 selain dari ip2 cabang di DROP.

kalo ip2 cabangnya dynamic/dhcp entahlah...

CMIIW


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)

2006-09-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Rist. Andy Nugroho wrote:

- Original Message -
From: "avudz" <[EMAIL PROTECTED]>
To: 
Sent: Tuesday, September 19, 2006 3:47 PM
Subject: Re[2]: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)




DH Rist.,

Sunday, September 10, 2006, 8:16:36 PM, Rist. menulis:

RAN> saat dijalankan akan nampil "IP OK".
RAN> jika ip si user yg ngebrowse berasal dari range yg udah saya set spt


diatas.


RAN> thanks mas avudz  ;)

RAN> tapi "inti yg saya tanyakan" bukan caranya utk ngecek-dan-mencocokan


ip-nya


RAN> tapi apakah metode seperti ini bisa diakalin / bisa ditembus ... itu


yg


RAN> pengen saya tanyain syapa tau temen2 dimilist punya pengalaman


tentang ini.


RAN> kalo memang bisa syukur-syukur ngasih contohnya juga sekalian :)
RAN> meskipun kalo ada temen2 yg mau ngasih usulan atau koreksi tentang


script


RAN> utk deteksi ip-nya saya ngucap terimakasih ..

RAN> dimilist yg laen ada yg nanggapin :
RAN> "gimana kalo usernya ada dibelakang proxy ?"

RAN> he he gimana yah ?


 mungkin om renata bisa coba baca dokumentasi dari PHP.NET
http://id2.php.net/getenv

sekedar ide untuk yg menggunakan proxy, coba akalin begini :

if (getenv(HTTP_X_FORWARDED_FOR)) {
   $ip = getenv(HTTP_X_FORWARDED_FOR);
} else {
   $ip = getenv(REMOTE_ADDR);
}





++ sip ... jadi berubah spt ini script nya.

function checkIPorRange ($ip_address) {
if (ereg("-",$ip_address)) {
// Range
$ar = explode("-",$ip_address);
  if ($_SERVER["HTTP_CLIENT_IP"])
 { $your_long_ip = ip2long($_SERVER["HTTP_CLIENT_IP"]); }
 else if($_SERVER["HTTP_X_FORWARDED_FOR"])
 { $your_long_ip = ip2long($_SERVER["HTTP_X_FORWARDED_FOR"]); }
  else if($_SERVER["REMOTE_ADDR"])
 { $your_long_ip = ip2long($_SERVER["REMOTE_ADDR"]); }
  if ( ($your_long_ip >= ip2long($ar[0])) && ($your_long_ip <=
ip2long($ar[1])) ) {
   return TRUE;
}
} else {
// Single IP
  if ($_SERVER["HTTP_CLIENT_IP"] == $ip_address)
 { return TRUE; }
  else if($_SERVER["HTTP_X_FORWARDED_FOR"] == $ip_address)
 { return TRUE; }
  else if($_SERVER["REMOTE_ADDR"] == $ip_address)
 { return TRUE; }
}
return FALSE;
}


thanks mas :)

renata   146735  IN  CNAME   rianu
he he cname sementara :p

salam
-rianu-




IMHO, lebih secure pakai methode client->server authentication based 
instead of client identification based.


client->server authentication base
- username dan password + ssl(https).
- yg ngatur user/siapa yg boleh akses, admin yg punya server.
-
-

client identification based
- berdasarkan ip client/mac client(bisa di ubah sesuka suka client)
- berdasarkan hostname(bisa di ubah sesuka suka client)
-.

CMIIW

regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)

2006-09-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Bambang Sumitra wrote:

++ "proteksi hanya IP tertentu saja yg bisa akses"
pendekatan saya hanya IP atau range IP address tertentu saja yg saya
daftarkan yg bisa akses, bukan sebaliknya.
memang betul mas, dgn userid dan password sebenarnya sudah cukup 
membatasi,
tapi saya merasa kurang untuk beberapa aplikasi yg memang sifatnya 
tertutup

dan kritikal sekali.
untuk hal seperti ini he he ... set paranoid mode=On


kalau menurut saya tetap ada kelemahannya, misalnya IP yang boleh adalah 
192.168.2.1 ( punyanya hamid) dan IP 192.168.2.2 ( punyanya anton) tidak 
boleh akses, kalau komputer dengan IP 192.168.2.1 lagi off dan anton 
dengan IP 192.168.2.2 mengganti IP menjadi 192.168.2.1, bukankah si 
anton ini tetep bisa akses.
kecuali kalau emang user tidak bisa ganti IP sendiri atau tidak tahu 
cara ganti IP.
atau kecuali jika anda set di iptables dengan filter mac address, tapi 
saya pun tak tahu gimana caranya :) ,cuman pernah lihat aja di milis ini.


semoga membantu,
Bambang



filter mac address juga gak bisa mustinya.karena mac juga bisa dengan 
mudahnya di ubah sama mudahnya seperti ganti ip address.


http://www.tech-faq.com/change-mac-address.shtml

kecuali si user/client gak punya akses root/administrator di pc nya.

regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] mengakses web page yg diproteksi (menerobos?)

2006-09-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

avudz wrote:

DH Rist.,

Sunday, September 10, 2006, 8:16:36 PM, Rist. menulis:

RAN> saat dijalankan akan nampil "IP OK".
RAN> jika ip si user yg ngebrowse berasal dari range yg udah saya set spt 
diatas.
RAN> thanks mas avudz  ;)

RAN> tapi "inti yg saya tanyakan" bukan caranya utk ngecek-dan-mencocokan ip-nya
RAN> tapi apakah metode seperti ini bisa diakalin / bisa ditembus ... itu yg
RAN> pengen saya tanyain syapa tau temen2 dimilist punya pengalaman tentang ini.
RAN> kalo memang bisa syukur-syukur ngasih contohnya juga sekalian :)
RAN> meskipun kalo ada temen2 yg mau ngasih usulan atau koreksi tentang script
RAN> utk deteksi ip-nya saya ngucap terimakasih ..

RAN> dimilist yg laen ada yg nanggapin :
RAN> "gimana kalo usernya ada dibelakang proxy ?"

RAN> he he gimana yah ?


 mungkin om renata bisa coba baca dokumentasi dari PHP.NET
http://id2.php.net/getenv

sekedar ide untuk yg menggunakan proxy, coba akalin begini :

if (getenv(HTTP_X_FORWARDED_FOR)) {
$ip = getenv(HTTP_X_FORWARDED_FOR);
} else {
$ip = getenv(REMOTE_ADDR);
}




kalo di proxy nya forwarded_for nya di bikin off gimana yah? :) $ip nya 
unknown dong atau tetep dapet $ip = getenv(REMOTE_ADDR); / ip proxy 
dong. hehehe


tapi setahu saya, seperti di squid forwarded_for defaultnya selalu on 
kecuali sengaja di set off.


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Postfix Error

2006-08-16 Terurut Topik Hari Hendaryanto

milis wrote:

Rumy Taulu wrote:


milis wrote:


pagi ini postfix saya mengalami error, pesan errornya :



Sebelumnya jadi kemudian error?


sebelumnya fine fine ajah ..



postfix/smtp[23557]: 091087D283: to=<[EMAIL PROTECTED]>, 
relay=mail.nama_domain[202.169.44.135], delay=7, status=bounced (host 
mail.nama_domain[202.169.44.135]
said: 501 Your domain does not seem to be valid.Could not find MX 
record for your domain. (in reply to MAIL FROM command))



domain anda (nama.domain) tidak valid, coba cek pake dig dan nslookup.


# host dipa.co.id jktns1.biz.net.id
Using domain server:
Name: jktns1.biz.net.id
Address: 202.169.33.220#53
Aliases:

dipa.co.id has address 83.149.123.43
Using domain server:
Name: jktns1.biz.net.id
Address: 202.169.33.220#53
Aliases:

Using domain server:
Name: jktns1.biz.net.id
Address: 202.169.33.220#53
Aliases:

dipa.co.id mail is handled by 10 mail.dipa.co.id.

# host mail.dipa.co.id jktns1.biz.net.id
Using domain server:
Name: jktns1.biz.net.id
Address: 202.169.33.220#53
Aliases:

mail.dipa.co.id has address 202.169.44.135




ada yang pernah ngalamin ?



blum pernah yg kayak gini sih, jangan-jangan domain anda expired dan 
anda lupa bayar.


http://register.net.id/whois



sepertinya itu bukan masalah resolver, errornya bilang "in reply to MAIL 
FROM command". kemungkinan karena restrictions di postfix


reject_unknown_sender_domain
atau
reject_unknown_recipient_domain

yg jelas bukan karna domainnya expired atau tidak te resolve MX nya.
(saya coba test lookup dipa.co.id A dan MX nya lengkap kok beredar di 
internet :) )


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Squidguard aneh banget

2006-08-08 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Fajar Priyanto wrote:

Halo rekan2,
Bisa minta tolongin squidguard dong.

Gini, kebijakan internet di kantor kita tidak membolehkan user untuk browsing 
internet, kecuali website dari domain tertentu seperti toyota.co.id, 
daihatsu.co.id, astra.co.id


Nah yang anehnya adalah untuk yg www.astra.co.id tidak bisa terbuka. Selalu 
kena blok squidguard. Padahal kalo subdomain astra.co.id yg lainnya bisa 
terbuka.


Jadi cuma khusus www.astra.co.id doang yang ngga bisa kebuka. Saya curiga 
mungkin karena www.astra.co.id ini tidak di host sendiri di server astra, 
melainkan memanfaatkan jasa hostingan ISP yang mungkin settingan vhostnya 
membuat squidguard bingung.


Bisa tolong di testin ngga utk rules yang www.astra.co.id itu?

Jadi rules squidguard saya adalah:
src user { 192.168.1.10 }
dest webboleh {
urllist /etc/squid/webboleh
domainlist /etc/squid/webbolehdom }
acl { user { pass webboleh none } }

Thanks.


isi webboleh itu nama domain atau ip sih?saya gak pernah pake squidguard 
buat ngeblok site.selalu pake built in acl squid sendiri.


kalo di lookup www.toyota.co.id ip nya 202.155.27.132, mungkin ipnya ada 
di dalam default blacklist si squidguard.


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] iptables

2006-08-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Mirza Khadnezar wrote:

server :
eth0 : gw1
eth1 : gw2
eth3 : LAN

rc.local :
/sbin/iptables --flush
/sbin/iptables --table nat --flush
/sbin/iptables --delete-chain
/sbin/iptables --table nat --delete-chain
/sbin/iptables --table nat --append POSTROUTING --out-interface eth0
-j MASQUERADE
/sbin/iptables --append FORWARD --in-interface  eth0 -j ACCEPT
/sbin/iptables --table nat --append POSTROUTING --out-interface eth1
-j MASQUERADE
/sbin/iptables --append FORWARD --in-interface  eth1 -j ACCEPT
echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
dhclient
ifconfig eth2 192.168.1.1
ifconfig eth3 down
#ifconfig eth1 192.168.2.1
#route add default gw 192.168.1.1
#ipmasq
/etc/init.d/bind9 start
named

/sbin/iptables -A PREROUTING -t nat -p tcp -s 192.168.1.0/24 --dport
80 -j DNAT --to 202.73.109.166:2210
--- 


squid.conf

http_port 2210
icp_port 3130
snmp_port 3401
cache_mgr admin

#cache_peer 123.45.67.89 parent 3128 3130 proxy-only
#cache_peer 202.143.61.37 sibling 3128 3130 proxy-only
#cache_peer 222.124.79.54 parent 2210 3130 proxy-only

# ngembat proxy cbn ah di proxy.cbn.net.id port 8080
#cache_peer proxy.cbn.net.id sibling 8080 3130 proxy-only



#icp_query_timeout 2000
#connection_timeout 90
#reply_body_max_size 2048
#maximum_icp_query_timeout 2000
#mcast_icp_query_timeout 2000

dead_peer_timeout 10 seconds
acl QUERY urlpath_regex cgi-bin \?
no_cache deny QUERY
visible_hostname rendezvous.server02.sat-c.net
cache_mem 128 MB

cache_swap_low 80%
cache_swap_high 100%

#cache_dir diskd /cache1 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache2 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache3 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache4 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
cache_dir diskd /var/spool/squid 1024 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir ufs /cache 1600 4 256

cache_access_log /var/log/squid/access.log
cache_log /var/log/squid/cache.log
cache_store_log /var/log/squid/store.log
pid_filename /var/run/squid.pid

forwarded_for off

half_closed_clients off
cache_effective_user proxy
cache_effective_group proxy
cache_mgr [EMAIL PROTECTED]

refresh_pattern ^ftp:   144020% 10080
refresh_pattern ^gopher:14400%  1440
refresh_pattern .   0   20% 4320
#acl x1 url_regex "/etc/streaming"
#acl x2 urlpath_regex -i "/etc/download"
acl gator dstdomain .gator.com
acl gohip dstdomain .gohip.com
acl kazaa dstdomain .kazaa.com
acl ad dstdomain .advertising.com
acl real dstdomain .xreal.com
acl pornsite url_regex 220.73.222.254
acl LAN src 192.168.1.0/255.255.255.0
acl NOC src 192.168.1.0/255.255.255.0
acl snmpcommunity snmp_community nama_snmpcommunity # bila ingin
meng-grab traffik dari squid
acl all src 0.0.0.0/0.0.0.0
acl manager proto cache_object
acl localhost src 127.0.0.1
acl SSL_ports port 443 563
acl Safe_ports port 21 80 81 53 110 143 443 563 70 210 1025-65535
#acl Safe_ports port 21 80
#acl Safe_ports port 2000-2500
#acl Safe_ports port 4000-5900
acl Safe_ports port 280 # http-mgmt
acl Safe_ports port 488 # gss-http
acl Safe_ports port 591 # filemaker
acl Safe_ports port 777 # multiling http
acl CONNECT method CONNECT

#header_access User-Agent deny all
#header_replace User-Agent Mozilla/5.0 (X11; U; Linux 2.6.8 DEC Alpha)

# HTTP REQUEST TO A LOCAL WEB SERVER
httpd_accel_host 202.73.109.166
httpd_accel_port 80
acl acceleratedHost dst 202.73.109.166/255.255.255.255
acl acceleratedPort port 8000

http_access allow manager localhost
# http_access deny manager  # di-uncomment bila tidak ingin
menggunakan cachemgr.cgi
http_access deny !Safe_ports
http_access deny pornsite
http_access deny CONNECT !SSL_ports
snmp_access allow snmpcommunity

#http_access deny x1
#http_access deny x2
http_access deny gator
http_access deny gohip
http_access deny ad
http_access deny real
http_access deny kazaa

http_access allow LAN
http_access allow NOC
http_access allow localhost
http_access allow acceleratedHost
http_access deny all
snmp_access deny all

# OPSIONAL
#always_direct allow LAN
#always_direct allow NOC
#never_direct allow all
httpd_accel_host virtual
#httpd_accel_port 80
httpd_accel_with_proxy on
httpd_accel_uses_host_header on
cachemgr_passwd ayamgoreng manager
negative_ttl  1 minutes
buffered_logs on

# BEBERAPA KLIEN DILARANG MENGAKSES WEB DI MALAM HARI

#acl terlarang src 192.168.1.128/255.255.255.192
#acl aksesiang time SMTWHFA 08:00-20:00
#acl aksesiang time 08:00-20:00
#http_access allow terlarang aksesiang
#http_access deny terlarang

==

saya mau port 80 21 8080 yang di rekuest oleh semua client melalui 
gw1(eth0)

port 5000:8000 pake eth1

gimana yah ngatur nya ?
karena saya liat di squid kagak ngepek
apa perlu pake ip tables ?
--
[EMAIL PROTECTED]:/home/mirza# iptables -A FORWARD -p tcp -i eth3
--dport 80 -j ROUTE -oif eth0
Bad argument `eth0'
Try `iptables

Re: [tanya-jawab] iptables

2006-08-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Mirza Khadnezar wrote:

server :
eth0 : gw1
eth1 : gw2
eth3 : LAN

rc.local :
/sbin/iptables --flush
/sbin/iptables --table nat --flush
/sbin/iptables --delete-chain
/sbin/iptables --table nat --delete-chain
/sbin/iptables --table nat --append POSTROUTING --out-interface eth0
-j MASQUERADE
/sbin/iptables --append FORWARD --in-interface  eth0 -j ACCEPT
/sbin/iptables --table nat --append POSTROUTING --out-interface eth1
-j MASQUERADE
/sbin/iptables --append FORWARD --in-interface  eth1 -j ACCEPT
echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
dhclient
ifconfig eth2 192.168.1.1
ifconfig eth3 down
#ifconfig eth1 192.168.2.1
#route add default gw 192.168.1.1
#ipmasq
/etc/init.d/bind9 start
named

/sbin/iptables -A PREROUTING -t nat -p tcp -s 192.168.1.0/24 --dport
80 -j DNAT --to 202.73.109.166:2210
--- 


squid.conf

http_port 2210
icp_port 3130
snmp_port 3401
cache_mgr admin

#cache_peer 123.45.67.89 parent 3128 3130 proxy-only
#cache_peer 202.143.61.37 sibling 3128 3130 proxy-only
#cache_peer 222.124.79.54 parent 2210 3130 proxy-only

# ngembat proxy cbn ah di proxy.cbn.net.id port 8080
#cache_peer proxy.cbn.net.id sibling 8080 3130 proxy-only



#icp_query_timeout 2000
#connection_timeout 90
#reply_body_max_size 2048
#maximum_icp_query_timeout 2000
#mcast_icp_query_timeout 2000

dead_peer_timeout 10 seconds
acl QUERY urlpath_regex cgi-bin \?
no_cache deny QUERY
visible_hostname rendezvous.server02.sat-c.net
cache_mem 128 MB

cache_swap_low 80%
cache_swap_high 100%

#cache_dir diskd /cache1 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache2 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache3 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir diskd /cache4 3200 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
cache_dir diskd /var/spool/squid 1024 8 64 max-size=-1 Q1=64 Q2=72
#cache_dir ufs /cache 1600 4 256

cache_access_log /var/log/squid/access.log
cache_log /var/log/squid/cache.log
cache_store_log /var/log/squid/store.log
pid_filename /var/run/squid.pid

forwarded_for off

half_closed_clients off
cache_effective_user proxy
cache_effective_group proxy
cache_mgr [EMAIL PROTECTED]

refresh_pattern ^ftp:   144020% 10080
refresh_pattern ^gopher:14400%  1440
refresh_pattern .   0   20% 4320
#acl x1 url_regex "/etc/streaming"
#acl x2 urlpath_regex -i "/etc/download"
acl gator dstdomain .gator.com
acl gohip dstdomain .gohip.com
acl kazaa dstdomain .kazaa.com
acl ad dstdomain .advertising.com
acl real dstdomain .xreal.com
acl pornsite url_regex 220.73.222.254
acl LAN src 192.168.1.0/255.255.255.0
acl NOC src 192.168.1.0/255.255.255.0
acl snmpcommunity snmp_community nama_snmpcommunity # bila ingin
meng-grab traffik dari squid
acl all src 0.0.0.0/0.0.0.0
acl manager proto cache_object
acl localhost src 127.0.0.1
acl SSL_ports port 443 563
acl Safe_ports port 21 80 81 53 110 143 443 563 70 210 1025-65535
#acl Safe_ports port 21 80
#acl Safe_ports port 2000-2500
#acl Safe_ports port 4000-5900
acl Safe_ports port 280 # http-mgmt
acl Safe_ports port 488 # gss-http
acl Safe_ports port 591 # filemaker
acl Safe_ports port 777 # multiling http
acl CONNECT method CONNECT

#header_access User-Agent deny all
#header_replace User-Agent Mozilla/5.0 (X11; U; Linux 2.6.8 DEC Alpha)

# HTTP REQUEST TO A LOCAL WEB SERVER
httpd_accel_host 202.73.109.166
httpd_accel_port 80
acl acceleratedHost dst 202.73.109.166/255.255.255.255
acl acceleratedPort port 8000

http_access allow manager localhost
# http_access deny manager  # di-uncomment bila tidak ingin
menggunakan cachemgr.cgi
http_access deny !Safe_ports
http_access deny pornsite
http_access deny CONNECT !SSL_ports
snmp_access allow snmpcommunity

#http_access deny x1
#http_access deny x2
http_access deny gator
http_access deny gohip
http_access deny ad
http_access deny real
http_access deny kazaa

http_access allow LAN
http_access allow NOC
http_access allow localhost
http_access allow acceleratedHost
http_access deny all
snmp_access deny all

# OPSIONAL
#always_direct allow LAN
#always_direct allow NOC
#never_direct allow all
httpd_accel_host virtual
#httpd_accel_port 80
httpd_accel_with_proxy on
httpd_accel_uses_host_header on
cachemgr_passwd ayamgoreng manager
negative_ttl  1 minutes
buffered_logs on

# BEBERAPA KLIEN DILARANG MENGAKSES WEB DI MALAM HARI

#acl terlarang src 192.168.1.128/255.255.255.192
#acl aksesiang time SMTWHFA 08:00-20:00
#acl aksesiang time 08:00-20:00
#http_access allow terlarang aksesiang
#http_access deny terlarang

==

saya mau port 80 21 8080 yang di rekuest oleh semua client melalui 
gw1(eth0)

port 5000:8000 pake eth1

gimana yah ngatur nya ?
karena saya liat di squid kagak ngepek
apa perlu pake ip tables ?
--
[EMAIL PROTECTED]:/home/mirza# iptables -A FORWARD -p tcp -i eth3
--dport 80 -j ROUTE -oif eth0
Bad argument `eth0'
Try `iptables

Re: [tanya-jawab] forwading local service

2006-07-31 Terurut Topik Hari Hendaryanto

A. Yahya wrote:

Yup, saya mempunyai IP Publik.
Misalkan saya ingin memforward service http [port 80], apakah betul
commandnya seperti ini:
iptables -t nat -I PREROUTING -p tcp -d 202.xx.xxx.xxx --dport 80 -i
eth0 -j DNAT --to 192.168.x.xxx:80

Karena walaupun hal tersebut telah saya lakukan, tetapi tetap saja
service http tidak bisa diakses dari Internet.

[EMAIL PROTECTED]:~# iptables -L -t nat
Chain PREROUTING (policy ACCEPT)
target prot opt source   destination
DNAT   tcp  --  anywhere 202.xx.xxx.xxx  tcp
dpt:http to:192.168.x.xxx:80




192.168.x.xxx nya bisa akses ke internet?

iptables -t nat -I PREROUTING -p tcp -d 202.xx.xxx.xxx --dport 80 -i
eth0 -j DNAT --to 192.168.x.xxx:80

ini kan cuma buat ke dalem aja.kalo 192.168.x.xxx nya gak di masquerade 
atau di SNAT ke luar. biar request bisa masuk ke dalem tapi yg di dalem 
nggak ada return path nya.


regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] menghapus mailbox yang penuh

2006-07-31 Terurut Topik Hari Hendaryanto

rednux wrote:

On 7/31/06, Harianto Kusnadi <[EMAIL PROTECTED]> wrote:


On 7/31/06, rednux <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
> kenapa mail box saya masih penuh 90%, padahal file2nya sudah saya
> kosongkan melalui squirrelmail di web, tapi informasi mailbox masih
> 90% sehingga saya mendapat email dari postmaster yang menyatakan "
> Your mailbox on the server is now more than 90% full. So that you can
> continue to receive mail you need to remove some messages from your
> mailbox."
>
> 1. bagaimana cara menghapusnya agar kembali ke 0% ?

coba klik "trash" *sol*



kalo itu sih udah brp kali saya lakukan tapi tetap saja tdk bisa :(



udah coba check maildir user yg bersangkutan di servernya langsung?

du -h /path/to/maildir/user/

bener gak size nya seperti yg di warning postmaster.
kalo ternyata masih ada seperti yg di warning postmaster,berarti masih 
ada email2 yg belum terdelete.


kalo memang sudah kosong maildirnya berarti ada yg salah sama system 
informasi quotanya.


squirrel nya pake plugin check_quota ya?

squirrelmail yg saya pakai + check_quota plugin "kadang2/hampir gak 
pernah" suka error nulis/baca ke file maildirsize di user maildir folder.


biasanya sih saya delete create user yg bersangkutan, normal lagi.
(ini cara bodoh saya hehe..)

sorry kalo ternyata gak bantu

regards


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] perintah cp

2006-07-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ronny Haryanto wrote:

On Wed, Jul 19, 2006 at 08:13:07AM +0700, Hari Hendaryanto wrote:


gimana caranya supaya saya bisa mengcopy semua file
(pakai satu kali command tanpa command cp berkali-kali atau pakai 
loop/while/for atau tidak dengan command cp 
/home/data/{file1.txt,file2.txt,file3.txt} /dst/)

tapi exclude(tidak termasuk) file nocopy.txt?



Pake rsync dan gunakan option exclude.

Banyak jalan menuju Roma.



betul mas saya memang pakai untuk contoh rsync , dan ternyata di rsync 
sendiri udah di sediain --exclude hehe..kurang teliti nih.


contoh:

/usr/bin/rsync -az --exclude 'nocopy.txt' -e "/usr/bin/ssh -i 
/pathtokey/ " [EMAIL PROTECTED]:/home/data/ /dst/



thanks buat semua. :)



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] perintah cp

2006-07-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

ronz wrote:

pakai akal akalan dikit nich mas...

cp /home/data/* /todir/ | xargs rm -f /todir/file-yg-di-exclude.

moga moga bisa kepakai



sudah saya coba, dan memang bisa.

thanks


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] perintah cp

2006-07-18 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hari Hendaryanto wrote:

dear all,

gimana cara copy file dalam folder
contoh saya punya directory /home/data/ yg isinya misalnya:

file1.txt
file2.txt
file3.txt



nocopy.txt

biasanya kalau mau meng copy semua file saya pakai command:
cp /home/data/* /todir/

gimana caranya supaya saya bisa mengcopy semua file
(pakai satu kali command tanpa command cp berkali-kali atau pakai 
loop/while/for atau tidak dengan command cp 
/home/data/{file1.txt,file2.txt,file3.txt} /dst/)


file1.txt
file2.txt
file3.txt




tapi exclude(tidak termasuk) file nocopy.txt?
mohon pencerahan (maaf kalo ada yg pernah tanya)

thanks



sebelumnya saya sudah coba ini:

cp /home/data/`ls -m /home/data/ | sed -e 's/\,\ nocopy.txt//g' -e
's/^/{/g' -e 's/$/}/g' -e 's/ //g'` dst/

tapi selalu error

cp: cannot stat `/home/data/{file1.txt,file2.txt,file3.txt}': No such
file or directory

ls -m /home/data/ | sed -e 's/\,\ nocopy.txt//g' -e 's/^/{/g' -e
's/$/}/g' -e 's/ //g'
untuk ngambil nilai variable yg hasilnya:

{file1.txt,file2.txt,file3.txt}

padahal kalo cp manual:

cp /home/data/{file1.txt,file2.txt,file3.txt} /dst

bisa!

note: file2 di dalam directory /home/data/ berubah ubah terus, bisa
bertambah, bisa berkurang.

atau ada cara yg lebih gampang? :)

thanks atas bantuannya.



PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] perintah cp

2006-07-18 Terurut Topik Hari Hendaryanto

dear all,

gimana cara copy file dalam folder
contoh saya punya directory /home/data/ yg isinya misalnya:

file1.txt
file2.txt
file3.txt



nocopy.txt

biasanya kalau mau meng copy semua file saya pakai command:
cp /home/data/* /todir/

gimana caranya supaya saya bisa mengcopy semua file
(pakai satu kali command tanpa command cp berkali-kali atau pakai 
loop/while/for atau tidak dengan command cp 
/home/data/{file1.txt,file2.txt,file3.txt} /dst/)


file1.txt
file2.txt
file3.txt




tapi exclude(tidak termasuk) file nocopy.txt?
mohon pencerahan (maaf kalo ada yg pernah tanya)

thanks


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] htb passive ftp shaping

2006-05-01 Terurut Topik Hari Hendaryanto

halo linuxer,


saya memakai HTB untuk shape traffic

saya define satu class untuk ftp contoh:
1:30 untuk out(eth0)
2:30 untuk in (eth1)

iptablesnya:

iptables -t mangle -A lan-out -i eth1 -o eth0 -p tcp -m tcp --dport 21 
-m recent --set --name FTP --rdest -j CLASSIFY --set-class 0001:0030
iptables -t mangle -A lan-out -i eth1 -o eth0 -p tcp -m tcp -m recent 
--rcheck --name FTP --rdest -j CLASSIFY --set-class 0001:0030



iptables -t mangle -A lan-in -i eth0 -o eth1 -p tcp -m tcp --sport 21 -m 
recent --rcheck --name FTP -j CLASSIFY --set-class 0002:0030
iptables -t mangle -A lan-in -i eth0 -o eth1 -p tcp -m tcp -m recent 
--rcheck --name FTP -j CLASSIFY --set-class 0002:0030



iptables -t mangle -A FORWARD -s ip_lan -d ! ip_lan -j lan-out
iptables -t mangle -A FORWARD -s ! ip_lan -d ip_lan -j lan-in


koneksi ftpnya sendiri saya masquerade dengan modul tambahan ip_nat_ftp, 
ip_conntrack_ftp.


saya test upload/download dan check statistic iptables dan statistic htb 
nya sih nambah terus(pada saat test di lakukan).


mohon koreksi para linuxer apa rule yg saya buat ini memang bener jalan 
atau ngaco.saya googling how to shape passive ftp kok gak ada yg bener2 
sreg ya.


mohon koreksi dan pencerahan.

thanks


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] squid delay pool statistik

2006-01-03 Terurut Topik Hari Hendaryanto

rekan2,

maaf kalo udah pernah ada yg tanya,lagi coba delay 
pool di squid. Udah jalan, sewaktu di liat di 
statistik nya(via cachemgr.cgi/squidclient) keluar 
ini:


Pool: 3
Class: 3

Aggregate:
Max: 35
Restore: 35
Current: 339998

Network:
Max: 65000
Rate: 65000
Current: 53:54998

Individual:
Max: 2
Rate: 1
Current [Network 53]: 3:-6

yg saya mau tanyakan:

Current [Network 53]: 3:-6

maksudnya -6 itu artinya apa ya?

thanks


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



Re: [tanya-jawab] Email server di relay ??

2005-11-23 Terurut Topik Hari Hendaryanto

geta wrote:

Dear Admins,
Virus scanner server saya (amavis&clamav) mendeteksi adanya virus.
Anehnya pengirimnya menggunakan domain saya(mydomain.com) tetapi 
servernya bukan berasal dari server saya maupun IP Public saya 
(suspectdomain.net.id), dibawah saya sertakan potongan header report 
dari scanner tsb (tanda *).

Saya butuh saran dari teman2 admins sekalian.

Thanks & Regards,
Geta

- BEGIN HEADERS -
Return-Path: <[EMAIL PROTECTED]>

*
Received: from mydomain.com (suspectdomain.net.id [202.*.*.*])
*

by server.mydomain.com (Postfix) with ESMTP id 07B7EEA9F1
for <[EMAIL PROTECTED]>; Thu, 24 Nov 2005 07:54:10 +0700 (ICT)
From: [EMAIL PROTECTED]
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: Re: Re: approved
Date: Thu, 24 Nov 2005 07:53:14 +0700
MIME-Version: 1.0
Content-Type: multipart/mixed;
boundary="=_NextPart_000_0016=_NextPart_000_0016"
X-Priority: 3
X-MSMail-Priority: Normal
Message-Id: <[EMAIL PROTECTED]>
-- END HEADERS --



coba ini

http://www.stahl.bau.tu-bs.de/~hildeb/postfix/postfix_incoming.shtml
http://www.stahl.bau.tu-bs.de/~hildeb/postfix/postfix_restriction_classes3_en.shtml


PT.CITRA SARI MAKMUR
SATELLITE & TERRESTRIAL NETWORK

Connecting the distance - anytime, anywhere, any content

--
FAQ milis di http://wiki.linux.or.id/FAQ_milis_tanya-jawab
Unsubscribe: kirim email ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info milis selengkapnya di http://linux.or.id/milis



[tanya-jawab] DKIM

2005-10-19 Terurut Topik Hari Hendaryanto

temen-temen,

ada yg pernah configure/setup/pakai 
DKIM(DomainKeys Identified Mail) gak?


http://jason.long.name/dkfilter/

lebih menjanjikan yg mana dalam memberantas 
forgery DKIM atau SPF? :) kalo gak salah 
baca/denger si wietse mau implement DKIM di 
postfix 2.3 .


TIA

--
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/problemmilis
http://linux.or.id/tatatertibmilis



Re: [tanya-jawab] SPF dan SMTP Auth

2005-09-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Hari Hendaryanto wrote:

Ricky Wibowo wrote:


btw...
tau dari mana sih parameter "v=spf1 ip4:1.2.3.4 ip4:ip-smtp-auth -all" ??

1.2.3.4 di isi dg ip address mail server kita yah??

Hari Hendaryanto wrote:



dear all,

saya mau tanya, apa kalo saya mem-publish SPF txt record di dns yg
menghandle domain saya(-all),akan memblok roaming users yg menggunakan
SMTP Auth. contoh txt record:

example.com.IN TXT"v=spf1 ip4:1.2.3.4 ip4:ip-smtp-auth -all"

mohon pencerahannya






http://spf.pobox.com
http://www.zytrax.com/books/dns/ch9/spf.html

1.2.3.4 outgoing mailserver




sorry udah ketemu(jawab sendiri), ternyata bisa 
pake SMTP Auth (SASL), kecuali kalo POP-before-SMTP.


thanks


--
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/problemmilis
http://linux.or.id/tatatertibmilis



Re: [tanya-jawab] SPF dan SMTP Auth

2005-09-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto

Ricky Wibowo wrote:

btw...
tau dari mana sih parameter "v=spf1 ip4:1.2.3.4 ip4:ip-smtp-auth -all" ??

1.2.3.4 di isi dg ip address mail server kita yah??

Hari Hendaryanto wrote:



dear all,

saya mau tanya, apa kalo saya mem-publish SPF txt record di dns yg
menghandle domain saya(-all),akan memblok roaming users yg menggunakan
SMTP Auth. contoh txt record:

example.com.IN TXT"v=spf1 ip4:1.2.3.4 ip4:ip-smtp-auth -all"

mohon pencerahannya






http://spf.pobox.com
http://www.zytrax.com/books/dns/ch9/spf.html

1.2.3.4 outgoing mailserver


--
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/problemmilis
http://linux.or.id/tatatertibmilis



[tanya-jawab] SPF dan SMTP Auth

2005-09-21 Terurut Topik Hari Hendaryanto

dear all,

saya mau tanya, apa kalo saya mem-publish SPF txt record di 
dns yg menghandle domain saya(-all),akan memblok roaming 
users yg menggunakan SMTP Auth. contoh txt record:


example.com.IN TXT"v=spf1 ip4:1.2.3.4 
ip4:ip-smtp-auth -all"


mohon pencerahannya

TIA


--
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/problemmilis
http://linux.or.id/tatatertibmilis



RE: [tanya-jawab] buat paket .deb

2004-11-03 Terurut Topik hari hendaryanto

-Original Message-
From: [EMAIL PROTECTED] [mailto:[EMAIL PROTECTED]
Sent: Thursday, November 04, 2004 10:08 AM
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: [tanya-jawab] buat paket .deb


Dear all,

Saya mau nanya nih...bgm cara membuat paket .deb dari source (software
apa aja)?? Pake software apa yah?? ada tutornya gag?

Terima Kasih.
Ricky Wibowo


Coba liat di http://www.debian.org/doc/maint-guide/


-- 
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis.php
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/wiki/index.php?pagename=ProblemMilisDanSolusi
http://linux.or.id/wiki/index.php?pagename=TataTertibMilis



RE: [tanya-jawab] Membuat DNS sendiri

2004-09-14 Terurut Topik Hari Hendaryanto
 
-BEGIN PGP SIGNED MESSAGE-
Hash: SHA1

-

-Original Message-
From: tejelin [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Wednesday, September 15, 2004 9:18 AM
To: [EMAIL PROTECTED]
Subject: Re: [tanya-jawab] Membuat DNS sendiri


emang seh gak ada subdomain dibawah subdomain ..
mungkin jadinya sub sub domain .. hehehe


Ada kok, yaitu dengan cara mendelegasikan


nambah lagi neh pertanyaanya 
kalo seandainya saya pengen biar domainnya terlihat di irc bisa gak yah
??

Bisa, tambahin record PTR di reverse zone ns bc.com supaya bisa di
reverse
lookup sama irc server. Contoh:

1 14400 IN PTR a.bc.com.

CMIIW
-BEGIN PGP SIGNATURE-
Version: PGP 8.1

iQA/AwUBQUerKSMhRA7wHO8SEQJj6wCguphFvfORwpn9uUTjY3dKEVT8SpQAoMVs
JPviM1DrJZ+VukMX+Nny/Lx4
=XqGd
-END PGP SIGNATURE-



-- 
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip, FAQ, dan info milis di http://linux.or.id/milis.php
Tidak bisa posting? Baca:
http://linux.or.id/wiki/index.php?pagename=ProblemMilisDanSolusi
http://linux.or.id/wiki/index.php?pagename=TataTertibMilis