Air Mata Abdullah Bin Rawahah

By: agussyafii

Abdullah Bin Rawahah dan istrinya menangis maka ia bertanya kepada istrinya, 
'Mengapa engkau menangis?' Istrinya menjawab, 'saya menangis karena saya 
melihat engkau menangis.'

Abdullah Bin Rawahah berkata, 'saya sudah tahu bahwa saya akan melintasi neraka 
tetapi saya tidak tahu apakah saya akan selamat atau tidak. karena turun satu 
ayat kepada Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wa Salam dari Allah, yang 
memberitahukan bahwa saya akan melintasi neraka tetapi tidak ada berita, apakah 
saya selamat atau tidak.'

Ayat yang dimaksud Abdullah Bin Rawahah adalah firman Allah Subhanahu Wa 
Ta'ala. 'Dan tidak ada seorangpun dari padamu melainkan mendatangi neraka itu' 
(QS. Maryam : 71).

Teman yang berbahagia, Abdullah Bin Rawahah adalah salah satu dari sahabat Nabi 
Muhammad Shalallahu Alaihi Wa Salam dari kaum Anshar, air matanya senantiasa 
menetes disetiap malamnya untuk memohon ampun kepada Allah karena takut tidak 
selamat melintasi neraka. Lantas bagaimana dengan kita? Mampukah kita menangis 
malam ini untuk memohon ampun kepada Allah?

Wassalam,
agussyafii
---
Terima kasih atas dukungan dan partisipasi anda untuk kegiatan 'Indahnya 
Ramadhan Bersama Amalia (IRMA)', Tadarus, Buka Puasa Bersama Anak2 Amalia, 
Muhasabah di Rumah Amalia, Jl. Subagyo IV Blok ii, No. 23 Komplek Peruri, 
Ciledug. pada hari Ahad, tanggal 22 Agustus 2010. 
dihttp://agussyafii.blogspot.com/, http://www.twitter.com/agussyafii atau sms 
di 087 8777 12 431.





      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke