[Keuangan] Catatan Akhir Tahun: Tinta Merah

2010-01-10 Terurut Topik Reza Maulana Kusuma
[Senin, 04 January 2010]
Awal tahun 2009 sebenarnya dimulai dengan segumpal harapan besar. Indonesia
yang tinggal landas setelah pesta demokrasi parlemen usai dan pemilihan umum
langsung presiden dan wakil presiden di depan mata.

Peta politik sudah cukup jelas arahnya. Masyarakat melek politik, dan paham
betul mana Pandawa mana Kurawa. Agenda anti korupsi yang sepenuhnya ada di
kendali KPK berjalan sesuai harapan para penggiat anti korupsi, para
pebisnis bersih dan khalayak umumnya. Tidak idealnya komposisi pimpinan KPK
karena campur tangan politik masih bisa diimbangi oleh program pencegahan
dan pemberantasan yang efektif di bawah pimpinan Chandra Hamzah dan
kawan-kawan dengan dukungan kelas menengah KPK yang solid. Perkara-perkara
tunggakan warisan pimpinan KPK jilid satu merupakan bola sodor yang
segera diceploskan oleh Chandra dan pasukan eksekutor KPK dengan cukup
efektif. 

 

Pembiaran oleh SBY, dukungan oleh sedikit kalangan birokrasi, terutama
Menkeu yang menjalankan reformasi birokrasi di Depkeu dengan sedikit tangan
besi, merupakan catatan positif pelaksanaan agenda anti korupsi pemerintahan
SBY yang akan segera tutup buku. Jadi sampai kwartal pertama 2009, rapor SBY
untuk agenda anti korupsi bisa dibilang cukup baik. 

 

Kebebasan pers terus berlangsung di bawah pemerintahan SBY, yang juga
memberikan catatan positif di sepanjang tahun. Sebagian besar, tentu karena
laju kebebasan pers tidak bisa direm oleh siapapun, termasuk oleh penguasa.
Media bisa jadi senjata, bisa juga jadi senjata makan tuan. Pilihannya
teruskan atau bisa dijatuhkan. Jadi meskipun dianggap kebablasan, demokrasi
melalui media sangat dibutuhkan sekaligus dianggap duri dalam daging oleh
banyak pihak. Bagaimana kita belajar berdemokrasi bisa dilihat dari cara
kita menyikapi pemberitaan media. Menerima dengan bijak, menggunakan hak
balas dengan elegan, marah dan menggunakan media lain untuk menyerang balik,
memberi somasi, atau malah melaporkan ke polisi dan menggugat dengan dasar
pencemaran nama baik. Buat media, dengan makin pintarnya masyarakat memilih,
semakin tinggi kesadaran buat mereka untuk menjadi media yang baik dengan
memberitakan media dan features yang bisa diterima oleh masyarakat. Sebagian
media adalah bisnis belaka. Pilihan-pilihannya karenanya tak lepas dari
hitungan profitabilitas atau setidaknya survivalitas. 

 

Keliaran media jadi ada batasnya. Yang liar dan memuat dusta akan mati
dengan sendirinya, karena hukum alam atau pilihan oleh pasar betul-betul
berlaku. Sedikit pengecualian mungkin terjadi, dimana biaya memodali media
dijadikan sekedar sebagai ongkos politik oleh pemiliknya. Di sini prinsip
kejujuran dan keseimbangan pemberitaan bukan soal lagi. Di sini merupakan
kuburan karakter siapa saja yang dianggap musuh atau penghalang bagi
kepentingan politik si pemilik atau kroninya. Ini terjadi di depan mata kita
setiap menit, di layar kaca, media internet dan media cetak. Pada akhirnya,
masyarakat akan terbuka mata hatinya untuk menilai yang seperti ini. Gusti
Allah mboten sare, masyarakat akan dibangunkan dari tidurnya.   

 

Di awal tahun, catatan ekonomi juga tidak buruk, bahkan mengundang pujian
dari banyak pengamat sebagai salah satu ekonomi yang berdaya tahan tangguh
terhadap dampak krisis global. Kalau mau diambil perspektif hari ini, ini
mungkin karena akibat positif dari kebijakan penuh kehati-hatian dari Menkeu
Sri Mulyani (SMI) dan Gubernur BI Boediono termasuk keputusan mereka dalam
mengeluarkan kebijakan penyelamatan sistem perbankan melalui penyerahan Bank
Century dan penanganannya oleh LPS. Tidak ada yang bisa betul-betul
melakukan prediksi tepat mengenai kondisi makro ekonomi suatu negara karena
beragamnya faktor pembentuk kondisi tersebut. Yang jelas, bila kondisi
sekarang baik, artinya kebijakan yang ditempuh waktu itu, kecuali karena
kebetulan-kebetulan karena keajaiban, sudah pasti baik dan konstruktif.
Kalau kondisi ekonomi sekarang jelek, mungkin saja kebijakan yang ditempuh
baik tetapi memang krisis dunia terlalu berdampak negatif untuk kita, atau
mungkin karena jelas-jelas kebijakan yang ditempuh salah. Melihat rekam
jejak Boediono dan SMI, kita bisa yakin bahwa integritas, keahlian, iktikad
baik, dan kecepatan mereka menangani krisis merupakan keputusan yang baik,
penuh perhitungan dan dengan satu tujuan, menyelamatkan ekonomi bangsa, dan
menghindari kita dari, sekali lagi, keterpurukan ekonomi. 

 

Dari segi ini saja, kebijakan ekonomi pemerintahan SBY bisa dikatakan
konservatif dan cukup baik pada situasi krisis. Perdebatan hari ini mengenai
apakah terjadi atau tidak terjadi krisis pada waktu itu kiranya sangat
menggelikan. Para pengamat ekonomi dan politisi pada akhir 2008 dan awal
tahun 2009 begitu paniknya sehingga mereka meminta agar pemerintahan SBY
betul-betul turun tangan mencegah krisis, memperhatikan ketahanan ekonomi
nasional dan memperhatikan kepentingan pelaku bisnis supaya tidak mati, dan
menggelontorkan dana kemiskinan untuk lapisan terbawah. Ketika sejumlah

[Keuangan] File - Memo Milis Keuangan - Bounce Email Address

2010-01-10 Terurut Topik AhliKeuangan-Indonesia

BOUNCE MEMBER REMOVAL PROCEDURE FOR MILIS AHLIKEUANGAN-INDONESIA

Dear Milis Netter,
Bounce Member berarti setiap email yg dikirim ke anda akan ditolak oleh server 
Anda dan sebagai hasilnya email Anda itu akan dinyatakan BOUNCE oleh Yahoo. 
Biasanya Yahoo akan mengirim peringatan secara otomatis dan anda diharuskan 
untuk me Reply peringatan itu. 

Alasan mengapa email anda Bounce adalah:
1. Anda keluar kota dan lupa untuk mengirim pesan ke Moderator agar email Anda 
distop dgn mode no email untuk sementara.
2. Email yg masuk dan tidak pernah dibuka sudah melebihi Quota Server email 
anda yg meliputi semua email yg ada di inbox.
3. Yahoo menerapkan parameter yg tidak masuk akal  terlalu berat, yg kita 
tidak bisa berbuat apa2 selain kembali resubscribe.
4. Reactivation Request yg sudah dikirim ke email address Anda tidak mendapat 
tanggapan Reply.

Untuk mengetahui Email anda Bounce adalah Mudah. Bila Anda tidak menerima email 
samasekali (sehari saja) dari Milis Keuangan berarti Anda dapat safely assume 
bila Email Anda bounce. Oleh karena itu silahkan EMPAT alasan diatas itu untuk 
diperhatikan dan ditindaklanjuti. 

Procedure Milis Keuangan menghadapi Bounce Member adalah dengan mencopot 
keanggotaannya secara langsung lewat Website Milis Keuangan di Yahoo. Alasan 
pencopotan adalah karena Member sudah inactive dan otomatis tidak bisa menerima 
email lagi dan hal ini bisa berlangsung forever bila tidak segera diperbaiki 
re. alasan diatas. 

Untuk email address yg tidak free yaitu email address kantor dan email address 
lewat Internet Service Provider, biasanya Moderator akan langsung mensubcribe 
secara directly lagi. Sedangkan free email web-based tidak akan di subscribe 
lagi secara langsung. 

Adalah bukan kebijaksanaan Milis Keuangan untuk men unsubscribe email address 
Anda, oleh karena itu bila menemukan kasus spt ini silahkan anda utuk men 
subscribe lagi melalui:
ahlikeuangan-indonesia-subscr...@yahoogroups.com

Bila anda perlu bantuan untuk memanage penerimaan email di Milis secara lebih 
effective silahkan kirim email ke:
ahlikeuangan-indonesia-ow...@yahoogroups.com
option yg bisa diberikan adalah:
1. no email - lihat secara langsung di website milis keuangan di: 
http://groups.yahoo.com/group/AhliKeuangan-Indonesia
2. daily digest - hanya menerima satu email yg berisi rangkuman setiap hari. 

Procedure Bounce ini akan ditayangkan secara otomatis ke setiap New Member dan 
secara berkala setiap 2 minggu. Harap email ini tidak di delete dan dipakai 
untuk future reference anda.

Terima Kasih untuk perhatian anda and Happy Posting.
Best Regards,
Board of Moderators AhliKeuangan-Indonesia


-
Bila Anda menerima email balasan spt ini dari Yahoo saat Anda mengirim email 
subscribe kembali, berarti Anda HARUS me reset Bounce status Anda ke normal 
kembali terlebih dahulu, berarti Anda harus ke internet untuk melakukannya.
--
We are unable to process the message from namaa...@perusahaananda.com 
to ahlikeuangan-indonesia-subscr...@yahoogroups.com. 

Your request to join the AhliKeuangan-Indonesia group is not processed 
because your email account has been bouncing mails.  This means that emails 
sent to your account over several days have been returned to us. 
This is sometimes because mail boxes are filled up, or because of 
configuration problems.  To reset your Yahoo! Groups account, please go 
to http://groups.yahoo.com/myprefs?edit=2 
--
  


[Keuangan] Kendal Kabupaten Pertama Yang Miliki Open Source Sendiri

2010-01-10 Terurut Topik herisetiono004
Ini adalah contoh teladan Kabupaten di kota kecil yang benar benar menghemat 
devisa negara. Jika diikuti oleh semua kabupaten di Indonesia, bukan mustahil 
nilainya bisa melebihi ongkos pembiayaan Bank Century. 

Ardhi Suryadhi - detikinet

Jakarta - Meski bukan kota besar, Kendal berani untuk mandiri dalam hal 
penggunaan software komputer. Bahkan kota kecil di Jawa Tengah ini telah 
meluncurkan sistem operasi Open Source sendiri bernama KGOS versi 100110.

KGOS sendiri berasal dari nama 'Kendal Go Open Source'. OS ini merupakan hasil 
remastering dari Ubuntu 9.10 dengan penambahan beberapa program-program 
fungsional dan dibuat oleh Tim Pengembangan Open Source SMA Muhammadiyah 1 
Weleri, Kabupaten Kendal. Sistem operasi KGOS v.100110 dipaket dalam satu DVD 
dengan ukuran file total kurang lebih 1,5 GB.

Dari keterangan tertulis yang diterima detikINET, Senin (11/1/2010), dalam 
acara peluncuran yang digelar di Pendopo Kabupaten Kendal tersebut dilaksanakan 
juga seminar nasional dengan sub tema 'Open Source, Pilihan Terbaik Dunia 
Pendidikan'.

Acara ini dihadiri oleh kurang lebih 300 peserta, yang sebagian besar terdiri 
atas guru dan para pengguna teknologi informatika, serta Bupati Kab. Kendal 
Siti Nurmarkesi. Sementara untuk pembicara diisi oleh Kepala PUSTEKOM Depdiknas 
Lilik Gani dan 'pendekar TI' Tanah Air Onno W. Purbo.

Dalam sambutannya Bupati Kendal mengungkapkan bahwa nantinya sistem operasi ini 
akan masuk dalam program kerja prioritas kabupaten. Beliau bahkan mendorong 
Kepala Dinas Pengolah Data Kab. Kendal untuk melakukan pendekatan secara 
proaktif kepada Tim Pengembang Open Source SMA Muhammadiyah 1 Weleri.

Menurut Onno Purbo, dengan diluncurkannya sistem operasi KGOS v.100110, Kendal 
menjadi kabupaten pertama di Indonesia yang meluncurkan sistem operasi Open 
Source secara mandiri. Momentum ini semestinya bisa mendorong daerah lain untuk 
mengikuti jejak kabupaten yang ada di bumi pantura Jawa Tengah.

Onno menambahkan bahwa kunci pengembangan KGOS berada di 'dada kebanggaan' 
lokal Kendal. Saat KGOS menemukan momentum sebagai yang pertama di Indonesia, 
semestinya hal ini cukup untuk menyematkan kebanggaan di dada para pemakai KGOS 
yang kemudian menjadi bahan bakar untuk pengembangan KGOS selanjutnya.

( ash / faw )