Jubir Kemenlu Tiongkok Beri Selamat kepada Joe Biden dan Harris
2020-11-13 16:33:04  
http://indonesian.cri.cn/20201113/c3568a76-fdc3-2ba3-f82e-f5afc11da1f6.htmlJuru 
bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Wang Wenbin dalam jumpa pers hari ini 
(13/11) menyatakan, Tiongkok selalu menaruh perhatian pada tanggapan masyarakat 
AS dan internasional terhadap hasil pemilihan presiden AS kali ini. Kami 
menghormati pilihan rakyat AS, dan mengucapkan selamat kepada Joe Biden dan 
Harris.

Ada media yang bertanya, baru-baru ini sederet pemimpin negara dan organisasi 
internasional telah memberikan selamat atas kemenangan Biden dalam pilpres. 
Sekjen PBB juga mengucapkan selamat kepada Bide melalui juru bicara. Apa 
komentar Tiongkok mengenai hal ini? Menjawab pertanyaan tersebut, Wang Wenbin 
mengatakan: “Kami menghormati pilihan rakyat AS, dan mengucapkan selamat kepada 
Joe Biden dan Harris. Sementara itu, kami mengerti hasil pilpres AS akan 
diperkokoh sesuai hukum dan prosedur terkait AS.” 



Xi Jinping: Hidup Bahagia adalah Hasil Perjuangan
2020-11-13 13:41:53  
http://indonesian.cri.cn/20201113/4eea94ca-15e9-3946-7b15-fa5db309c977.htmlPresiden
 Xi Jinping kemarin(12/11) mengadakan peninjauan di Binjiang, daerah Wushan, 
Kota Nantong, meninjau pembenahan lingkungan komprehensif sepanjang tepi Sungai 
Yangtze dan larangan penangkapan ikan di perairan Sungai Yangtze.

Xi Jinping mengatakan saya pernah berkunjungan ke daerah Wushan pada tahun 
1978, pemandangan Sungai Yangtze sangat terkesan. Kali ini saya meninjau 
perkembangan sabuk ekonomi Sungai Yangtze dan pengintegrasian Delta Sungai 
Yangtze, terutama keadaan pembenahan lingkungan di sini, tempat yang kotor 
sudah menjadi sabuk hijau, memang banyak perubahan. Kehidupan yang bahagia ini 
dibangun oleh anda sekalian sendiri, adalah perjuangan semua orang.

Kemudian Xi Jinping berkunjung ke Bowuyuan Nantong dan mengunjungi pameran 
riwayat pengusaha jaman modern Zhang Jian, serta dedikasinya untuk 
mengembangkan usaha pendidikan dan kegiatan amal.




Pidato Wang Yi 
pada Peringatan HUT ke-20 Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika
2020-11-13 11:15:22  
http://indonesian.cri.cn/20201113/27a6b779-829f-191f-159a-785fc0e34e76.html

Pada hari Kamis lalu (12/11), anggota dewan negara Tiongkok merangkap menteri 
luar negeri Tiongkok Wang Yi menyampaikan pidato yang berjudul “20 Tahun yang 
Luar Biasa, Berjuang Mencetak Lembaran Baru” pada resepsi peringatan 20 tahun 
berdirinya Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika (FOCAC).

Wang Yi mengatakan bahwa 20 tahun lalu, pemimpin Tiongkok dan negara-negara 
Afrika berkumpul di Beijing untuk mengadakan pertemuan FOCAC pertama, yang 
bersama-sama membuka era baru hubungan Tiongkok-Afrika. Selama 20 tahun ini, 
forum ini mengikuti tren masa yang damai, berkembang, dan kerja sama, sehingga 
forum ini telah menjadi panji utama untuk memimpin kerja sama dengan Afrika, 
model untuk mempraktekkan multilateralisme, serta teladan untuk berpegang pada 
saling menguntungkan dan menang bersama. FOCAC membuktikan bahwa dengan kerja 
keras, masyarakat dari negara-negara berkembang dapat menikmati kehidupan yang 
sejahtera. Melalui eksplorasi independen, baik Tiongkok maupun Afrika 
sepenuhnya mampu membuka jalan menuju revitalisasi yang sesuai dengan kondisi 
negerinya masing-masing.

Bagaimana hubungan Tiongkok-Afrika terus meningkat ke ketinggian baru sejalan 
dengan tren saat ini? Bagaimana kualitas kerja sama Tiongkok-Afrika yang terus 
meningkat? Bagaimana FOCAC mengatasi kesulitan untuk berinovasi dan berkembang? 
Mengenai pertanyaan tersebut, Wang Yi mengajukan empat pendirian. Pertama, 
memperkuat persatuan dan membangun komunitas senasib sepenanggungan 
Tiongkok-Afrika yang lebih erat. Kedua, bersama-sama mengatasi kesulitan saat 
ini dan membangun komunitas kesehatan sepenanggungan Tiongkok-Afrika. Ketiga, 
saling menguntungkan dan menang bersama dan membangun komunitas pembangunan 
sepenanggungan Tiongkok-Afrika. Keempat, berani memikul tanggung jawab yang 
penting dan mendorong pembangunan komunitas senasib sepenanggungan manusia.

Wang Yi juga mengatakan bahwa Tiongkok bersedia dengan Afrika untuk 
mempersiapkan FOCAC tahun 2021 dan mendorong hubungan kemitraan kerja sama 
strategis Tiongkok-Afrika yang komprehensif ke tingkat yang lebih tinggi.







Kirim email ke