http://www.suara-islam.com/read/kabar/nasional/23256/Umat-Islam-di-Jabar-Gelar-Aksi-Tolak-Perppu-Ormas
Umat Islam di Jabar Gelar Aksi Tolak Perppu Ormas

11 Agustus 16:43 | Dilihat : 364

[image: Umat Islam di Jabar Gelar Aksi Tolak Perppu Ormas] Aksi massa dari
Forum Ulama dan Tokoh (FUT) Jawa Barat di halaman Gedung Sate Bandung

*Bandung (SI Online)* - Ratusan massa yang tergabung dalam Forum Ulama dan
Tokoh (FUT) Jawa Barat menggelar aksi unjuk rasa di halaman Gedung Sate
Bandung, Jumat (11/8/2017). Aksi damai tersebut terkait terbitnya Perppu
No.2 Tahun 2017 tentang Perubahan Atas Undang-undang No.17 tahun 2017
tentang Organisasi Kemasyarakatan.

Koordinator FUT Jabar KH Ali Bayanullah mengatakan bahwa terbitnya Perppu
tersebut dapat memasung hak berserikat dan berkumpul yang dijamin oleh
Undang-undang.

“Pembubaran Ormas tanpa ada proses peradilan yang jujur dan fair akan
menciderai semangat demokrasi. Pemerintah menjadi anti kritik dan
kebijakannya nyaris tidak bisa dikoreksi,” ujarnya.

Ia menambahkan meski saat ini baru Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) yang
dibubarkan namun kedepannya akan banyak ormas Islam lain yang akan
menyusul. Kata Kyai Ali, pernyataan Menko Polhukam Wiranto beberapa waktu
lalu bahwa akan ada ormas yang dibubarkan setelah HTI menjadi indikasi kuat
represifnya rezim saat ini terhadap ormas Islam.

“Bagi ormas atau anggota ormas yang belum dibubarkan jangan bersenang dulu,
bisa jadi giliran berikutnya ormas Anda yang juga dibubarkan,” katanya
mengingatkan.

Selain melakukan orasi, massa juga membentangkan spanduk dengan berbagai
tulisan yang intinya menolak terbitnya Perppu Ormas. Beberapa tokoh ormas
Islam juga melakukan orasi secara bergantian.

rep: suwandi
red: adhila

Kirim email ke