e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                         e-Santapan Harian
        Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Sabtu, 13 Januari 2024
Ayat SH: Markus 1:35-39

Judul: Menyisih

Pada hari sebelumnya, Yesus baru saja melakukan pelayanan panjang dengan
menyembuhkan orang-orang yang sakit dan kerasukan setan. Kemudian, Injil
Markus mengarahkan pembaca kepada perbuatan Yesus yang sekilas terkesan
biasa, tetapi berdampak besar.

Di kala sebagian besar orang masih beristirahat-barangkali sedang
tidur-Yesus memilih untuk bangun dan pergi ke tempat yang sunyi untuk
berdoa kepada Bapa-Nya.

Pertanyaannya, mengapa catatan ini perlu dimasukkan ke dalam rentetan
pelayanan awal Yesus? Karena Markus ingin menunjukkan satu aspek penting
dari kehidupan Yesus, yaitu Ia menyisih untuk berdoa, menyingkir sejenak
dari ramainya kerumunan dan padatnya pelayanan. Catatan ini menunjukkan
pilihan Yesus yang tidak didikte oleh keadaan (bdk. Mrk. 6:31-32; 46;
14:32-36).

Buahnya terlihat dalam kesadaran Yesus akan siapa diri-Nya dan untuk apa Ia
hadir (38), serta bagaimana Ia harus menuntaskan misi-Nya di tengah dunia
(39). Ia bahkan meninggalkan penduduk Kapernaum yang mencari-cari Dia (37).

Menyisih adalah salah satu praktik rohani yang patut dilakukan para murid
Yesus. Di tengah kepadatan aktivitas, kebisingan dunia, dan kecepatan ritme
hidup, menyisih merupakan tekad yang perlu dimiliki. Sama seperti Yesus,
kita perlu memprioritaskan waktu untuk menyisih. Kita harus berani untuk
berhenti dan menarik diri dari kesibukan kita yang terus ada tanpa henti.

Kita perlu menyisih untuk berdoa agar kita mendapat kekuatan dari Allah dan
dikuatkan bagi Allah. Ini adalah ruang yang kita berikan kepada Allah untuk
menemui kita dan sebaliknya. Hanya dengan menyisih, kita makin menyadari
akan siapa kita, untuk apa kita hadir di tengah lingkungan kita, dan
bagaimana kita sepatutnya menjalani kehidupan ini.

Karena itu, pilihlah satu waktu terbaik untuk menghentikan ritme pekerjaan,
upaya pencapaian hidup, dan kegiatan pelayanan untuk menikmati relasi
dengan Tuhan dalam doa dan pembacaan firman-Nya yang tenang. Lakukanlah
mulai hari ini! [JMH]

e-SH versi web: https://www.sabda.org/publikasi/sh/2024/01/13/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: https://alkitab.sabda.org/?Markus+1:35-39
Mobile: https://alkitab.mobi/tb/passage/Markus+1:35-39

Markus 1:35-39

35  Pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap, Ia bangun dan pergi ke luar.
Ia pergi ke tempat yang sunyi dan berdoa di sana.
36  Tetapi Simon dan kawan-kawannya menyusul Dia;
37  waktu menemukan Dia mereka berkata: "Semua orang mencari Engkau."
38  Jawab-Nya: "Marilah kita pergi ke tempat lain, ke kota-kota yang
berdekatan, supaya di sana juga Aku memberitakan Injil, karena untuk itu
Aku telah datang."
39  Lalu pergilah Ia ke seluruh Galilea dan memberitakan Injil dalam
rumah-rumah ibadat mereka dan mengusir setan-setan.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-santapan-har...@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
     Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
              e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
           (e-SH) owner-i-kan-akar-santapan-har...@hub.xc.org
--- 
 
Anda terdaftar dalam i-kan-akar-santapan-harian sebagai 
[arch...@mail-archive.com] 
Untuk berhenti, silakan forward pesan ini ke 
leave-12226255-32236.a4700f244723a6277a576f50af1d3...@hub.xc.org

Kirim email ke