e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                         e-Santapan Harian
        Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
e-SH(c) ++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
                        e-Santapan Harian
      Sarana untuk menggumuli makna Firman Tuhan bagi hidup
+++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA

Tanggal: Senin, 5 Februari 2018
Ayat SH: Markus 6:53-56

Judul: Belas Kasih Tuhan

Menjadi orang terkenal adalah impian banyak orang. Hal ini tampak dari
sikap antusias banyak orang mengikuti audisi yang diadakan oleh berbagai
stasiun televisi untuk menjaring "artis dadakan". Ribuan orang
berbondong-bondong ikut serta dalam audisi agar menjadi artis. Dengan
menjadi artis, kehidupan seseorang bisa berubah.

Melalui pembacaan Markus 6:53-56 kita dapat menemukan kesan bahwa Yesus
sudah menjadi selebritas. Ia dikenal oleh banyak orang (54) sehingga banyak
orang berbondong-bondong ingin berjumpa dengan Dia. Beberapa perikop
sebelumnya berbicara tentang Dia yang memberi makan 5.000 orang. Ia juga
mampu berjalan di atas air. Dengan kemampuan itu, orang-orang sangat
percaya atas apa yang dilakukan-Nya. Akhirnya, entah orang kota, orang
desa, semua membawa saudara-saudaranya yang sakit kepada-Nya untuk
disembuhkan (56). Ke mana pun Ia pergi hal itu terjadi, termasuk ketika
berada di pasar-pasar yang penuh orang sakit. Ia tidak menyembuhkan orang
sakit di rumah-rumah ibadat. Manakala Ia tidak sempat menyapa mereka yang
sakit, mereka memohon kepada-Nya agar diperkenankan menjamah jumbai
jubah-Nya (56). Dan semua orang sakit yang menjamah jumbai jubah-Nya
menjadi sembuh.

Scmilthals menyebutkan bahwa penyembuhan yang dilakukan oleh Yesus,
sebagaimana ditulis dalam Injil Markus 6:53-56, merupakan ikhtisar dan
penyifatan umum pekerjaan yang dilakukan Yesus. Ia bekerja dengan semangat
belas kasih. Sikap-Nya tidak berubah meski Ia sudah dikenal banyak orang.
Dampak dari belas kasih Tuhan adalah bertumbuhnya keyakinan mereka kepada
Yesus. Ia adalah Penyembuh yang mampu melakukan banyak mukjizat.

Hingga saat ini Yesus terus bekerja menyatakan belas kasih-Nya. Iman
kepada-Nya membuat mereka yang sakit menjadi sembuh walau hanya menjamah
jumbai jubah-Nya. Apa maknanya bagi kita? Sebagaimana orang-orang itu
menjadi pulih dari sakit-Nya karena iman, kita juga diajar untuk beriman
kepada-Nya. Iman mendatangkan rasa aman dan pemulihan. [WSP]

e-SH versi web:http://www.sabda.org/publikasi/sh/2018/02/05/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++
Ayat Alkitab: http://alkitab.sabda.org/?Markus+6:53-56
Mobile: http://alkitab.mobi/tb/passage/Markus+6:53-56

Markus 6:53-56

53  Setibanya di seberang Yesus dan murid-murid-Nya mendarat di Genesaret
dan berlabuh di situ.
54  Ketika mereka keluar dari perahu, orang segera mengenal Yesus.
55  Maka berlari-larilah mereka ke seluruh daerah itu dan mulai mengusung
orang-orang sakit di atas tilamnya kepada Yesus, di mana saja kabarnya Ia
berada.
56  Ke manapun Ia pergi, ke desa-desa, ke kota-kota, atau ke
kampung-kampung, orang meletakkan orang-orang sakit di pasar dan memohon
kepada-Nya, supaya mereka diperkenankan hanya menjamah jumbai jubah-Nya
saja. Dan semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh.


e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
(e-SH) owner-i-kan-akar-santapan-har...@hub.xc.org
- - -
Anda diberkati melalui Santapan Harian?
Mari mendukung pelayanan Yayasan Pancar Pijar Alkitab (PPA)
Rekening BCA cab Pintu Air no. 106.30066.22 an. Yay Pancar Pijar Alkitab

e-SH(c) +++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++ YLSA
     Diterbitkan dan Hak Cipta(c) oleh Scripture Union Indonesia
              e-SH  Ditulis oleh penulis-penulis Indonesia
           (e-SH) owner-i-kan-akar-santapan-har...@hub.xc.org
--- 
 
Anda terdaftar dalam i-kan-akar-santapan-harian sebagai 
[arch...@mail-archive.com] 
Untuk berhenti, silakan forward pesan ini ke 
leave-5607883-4286987.8e117bcc5e94cfd59ad540bffaa39...@hub.xc.org

Kirim email ke