\o/ \o/~~~~~~~~(((( Hidup oleh Roh, Dipimpin oleh Roh, Gal.5:25 ))))~~~~~~~\o/ \o/

Hari Jumat, Tanggal 23 Desember 2011

Allah Yang Mencari


Baca: Galatia 4:1-7
Allah mengutus Anak-Nya yang lahir dari seorang perempuan . . . untuk menebus mereka, yang takluk kepada hukum Taurat. —Galatia 4:4-5

Bacaan Untuk Setahun:
■ Nahum 1–3
■ Wahyu 14
Pendeta Tim Keller dari Redeemer Presbyterian Church di Manhattan menyatakan dengan tepat bahwa di antara semua agama, kekristenan itu unik karena Allah yang mencari untuk menarik kita kepada-Nya. Dalam setiap sistem keagamaan lain, manusialah yang mencari allah mereka. Mereka berharap bahwa melalui perilaku yang baik, ketaatan pada ritual agama, perbuatan baik, atau upaya lainnya, mereka akan diterima oleh allah yang mereka cari.
Penyair asal Inggris Francis Thompson menangkap sifat mendalam dari kenyataan ini ketika ia menulis tentang pencarian yang dilakukan Allah tanpa henti dalam hidupnya. Dalam karyanya yang berjudul “The Hound of Heaven” (Pemburu dari Surga), ia menulis bahwa ketika berusaha melarikan diri dari Allah, ia tidak dapat lolos dari “kaki-kaki kuat yang terus mengikuti . . . dengan langkah yang tenang dan kecepatan yang tetap.” Namun, pencarian Allah yang tidak kenal lelah terhadap orang yang sesat tidak hanya dialami Thompson. Inti dari pesan Natal adalah kebenaran indah tentang pencarian yang dilakukan Allah terhadap kita. Paulus menegaskan, “Allah mengutus Anak-Nya, yang lahir dari seorang perempuan dan takluk kepada hukum. Ia diutus untuk menebus mereka, yang takluk kepada hukum Taurat” (Gal. 4:4-5).
Ini bukan hanya sekadar cerita Natal. Ini adalah cerita tentang pencarian Allah terhadap Adam dan Hawa setelah kejatuhan mereka dalam dosa. Pencarian-Nya terhadap saya! Pencarian-Nya terhadap Anda! Entah apa yang terjadi kepada kita, jika Allah tidak menjadi “Pemburu dari Surga”. —JMS
Akulah pangkal siksa-Nya,
Yang menyebabkan mati-Nya.
Agung benar, ya Tuhanku:
Engkau tersiksa gantiku! —Wesley
(Buku Lagu PERKANTAS, No.49)

Kerinduan Allah terhadap kita tidak akan pernah terpadamkan.


o)----------------------[ Hapus dan Edit Pesan yang tidak perlu ]----------------------(o

Join Milis : join-i-kan-untuk-revi...@hub.xc.org
Leave Milis : leave-i-kan-untuk-revi...@hub.xc.org 

o)---------------------------( Milis ini didukung oleh I-KAN )--------------------------(o

WebLink : http://rdsb.org 

Kirim email ke