Kewajiban, mengarahkan keluarga dan anak-anak untuk ta’at
 
Menjadi kewajiban seorang hamba mukmin untuk memerintahkan istri dan 
anak-anaknya, serta seluruh yang berada dibawah tanggung jawabnya, berupa 
pembantu laki-laki maupun perempuan, agar mereka melaksanakan perintah Allah 
dan menjauhi laranganNya, memberikan pembinaan dan mendidik mereka, serta 
melarang mereka dari perbuatan yang tidak patut.  Dalam melaksanakan  aturan 
agama Allah ini, rasa kasih sayangnya tidak menahannya, dan cacian tidak 
menghalanginya.
 
Salah satu QS Thaha/20 : 132 yang artinya:” Dan perintahkanlah kepada 
keluargamu mendirikan sholat dan bersabarlah kamu dealm mengerjakannya. Kami 
tidak meminta rezki kpdmu, Kami lah yang memberi rezki kpdmu.  Dan akibat(yang 
baik) itu adalah bagi orang yang bertaqwa”.
 
Dalam ayat ini , kita sebagai bapak/ayah berkewajiban untuk senantiasa mendidi 
anak (t.u) laki-laki untuk mengajarkan/menyuruh walaupun mungkin mulut ini akan 
berbusa untuk mengerjakan sholat lima waktu berjamaah dilaksanakan di Masjid 
seperti yang diperintahkan oleh Nabi Muhammad SAW,  tentu hal ini akan dapat 
diikuti oleh anak-anak lakinya jika si bapak juga sudah memberikan contoh hal 
sama untuk sholat lima waktu di masjid dengan cara berjamaah.  Tapi jika si 
bapak belum memberikan contoh,  mungkin akan sulit bagi sianak akan mau 
mengikuti suruhan si bapak.
 
Allah berfirman”  Hai orang2  beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari 
api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya 
malaikat-malaikat yang kasar, keras dan tidakmendurhakai Allah terhadap apa 
yang diperintahkan-Nya kpd mereka dan selalu mengerjakan apa yang 
diperintahkan.  (QS at Tahrim/66: 6)
 
Kewajiban seorang muslim, untuk mengajarkan kpd keluarganya, seperti istrinya, 
anak-anaknya, kaum kerabat , dll mengenai larangan Allah atas 
mereka.....................semoga kita istiqamah apa-apa amalan selama ramadhan 
tetap dilaksanakan 11 bulan diluar ramadhan(like - sholat berjamaah di 
masjid,dll)
 
 
Wassalam/almasdi rahman

__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

Kirim email ke