Kerinduan Pak Samsuar kepada Masjid...

Written by Munawar

Pak Sam, saat penyerahan santunan anak yatimAda Pak Samsuar di MJNY, katanya mau ketemu - (SMS dari Pak Haji Fahmi), rupanya sore itu memang sudah berkumpul sahabat-sahabat dan jamaah MJNY untuk ketemu Pak Samsuar. Walaupun dalam kondisi lemah di kursi roda, tangan, kaki dan mulut sulit di gerakkan, beliau menangis setiap kali disalami oleh para jamaah masjid yang dulu selalu bertemu, berjamaah sholat dan sama2 belajar di setiap pengajian di masjid.

Memang beliau ini adalah salah satu jamaah yang patut dicontoh, karena termasuk yang sangat rajin melaksanakan sholat berjamaah di masjid dari subuh sampai isya', panas atau hujan, beliau walau usia sudah 70an selalu berusaha untuk berjamaah di masjid, sampai kadang menggelar karpet dan yang spesial dari beliau adalah suara kumandang iqomah untuk sholat magrib, isya dan subuh, yang dulu selalu bisa kita dengarkan.

Menurut cerita istri dan kedua anak beliau yang mengantar, memang setelah pernah opname di rumah sakit, beberapa dokter dan alternatif pengobatan yang sudah dijumpai mengatakan sebenarnya kondisi tekanan darah, gula dan lain2 termasuk normal, hanya mungkin ada keinginan terpendam dari dalam hati Pak Samsuar yang sulit dikeluarkan, salah satunya ternyata adalah kerinduan beliau kepada Masjid Jami' Nurul Yaqin dan sahabat-sahabat beliau di MJNY, setelah setahun lebih beliau pindah dari Cikarang ke Jakarta.

Mudah-mudahan dengan pertemuan ini dan do'a bersama yang bacakan ust. Atang setelah sholat maghrib sedikit banyak bisa menghilangkan kerinduan Pak Samsuar kepada Masjid Jami' Nurul Yaqin, kepada seluruh jamaah yang sudah dianggap sebagai anak, kawan, sahabat serta guru-guru sekaligus dapat mengobati sakit yang sedang di deritanya.

Tak lupa kami juga mohon do'a kebaikan dari seluruh jamaah Masjid Nurul Yaqin khususnya untuk Pak Samsuar, semoga kita semua termasuk golongan yang akan mendapatkan payung ALLAH di Padang Mahsyar nanti karena mencintai masjid. Semoga juga kita masih dapat mendengarkan kumandang Iqomah beliau suatu saat nanti. Amin ya mujibassaailin


http://www.nurulyaqin.org/index.php?option=com_content&task=view&id=199&Itemid=1




------------------------------------------------------------------
- Milis Masjid Ar-Royyan, Perum BDB II, Sukahati, Cibinong 16913 -
- Website http://www.arroyyan.com ; Milis jamaah[at]arroyyan.com -

Rasulullah SAW bersabda, Allah memiliki sembilan puluh sembilan nama, seratus kurang satu. Barangsiapa memperhitungkannya dia masuk surga.
(Artinya, mengenalnya dan melaksanakan hak-hak nama-nama itu) (HR. Bukhari)

Kirim email ke