From: "Bindu Pakpahan" <[EMAIL PROTECTED]>  

Ekspresi Iman AGNES MONICA Saat ucapkan "Terima Kasih Tuhan Yesus!"

Imannya tidak menjadi lemah...terhadap janji Allah ia tidak bimbang... malah ia 
diperkuat dalam imannya dan ia memuliakan Allah (Roma 4:19-20)

Ekspresi Iman AGNES MONICA Saat ucapkan "Terima Kasih Tuhan Yesus!" Pernyataan "Terima 
Kasih Tuhan Yesus" yang diucapkan Agnes di depan podium saat menerima penghargan 
sebagai artis ngetop versi SCTV Award 2002 sungguh menyentuh. Ekspresi iman Kristennya 
secara terang-terangan jarang ditemui pada artis-artis lainnya.

Malam itu Agnes berhasil melampaui nominasi yang rata-rata didominasi artis-artis 
Kristen lain seperti Leony, Dian Sastro serta Bella Saphira. Lebih hebat lagi, saat di 
Panasonic Award, Agnes satu-satunya artis yang berhasil mengalahkan artis cowok 
sekelas Anjasmara dan Ari Wibowo.

Dipodium, dengan lugas Agnes mengucapkan syukur kepada Tuhan Yesus. "Ucapan terima 
kasih saya pertama-tama saya tujukan untuk Tuhan Yesus Kristus yang telah memberikan 
rahmatnya kepada saya..." Ucapan ini sama persis saat Agnes sampaikan di ajang 
Panasonic Award tahun sebelumnya.

Ketika mengucapkan rasa terima kasih pada Tuhan Yesus, semua penonton yang hadir di 
JCC tiba-tiba hening dan sesudah Agnes memberi beberapa patah kata, terdengar teriakan 
penonton mengelu-elukan nama Agnes.

Ucapan Agnes tergolong istimewa karena mencerminkan "ekspresi istimewa" untuk ukuran 
anak muda sekarang, apalagi ia seorang public figure.

All for Jesus Christ

Bagaimana dengan reaksi Agnes sendiri mengenai prestasi yang diraihnya barusan ini? 
"Segala sesuatu itu berasal dari Dia, maka semuanya harus saya kembalikan pada Dia 
lagi (all for Jesus Christ). Kalaupun saya mendapat anugerah seperti sekarang, itu 
semata-mata berasal dari kebaikan dan kemuliaan Tuhan Yesus. Saya ini hanya manusia 
biasa yang kebetulan di berikan talenta olehNya.Yang jelas untuk penghargaan saya di 
SCTV Award kali ini bukan berarti saya mengalahkan sesame artis lain. Ini bukan 
kalah-kalahan kok", katanya saat ditemui GLORIA akhir Agustus lalu di Surabaya.

"Mungkin saja masyarakat menilai aku paling top tahun ini. Ya itu, aku syukuri, puji 
Tuhan! Semua ini saya rasakan sebagai beban pula, sebab orang kan memperhatikan, benar 
atau tidak si Agnes berkualitas kalau berakting. Atau pantas, enggak sih Agnes dapat 
penghargaan ini", kata Agnes yang belakangan suka memakai kalung salib ini.

Agnes yang mempersembahkan pialanya kali ini bagi neneknya yang sakit, menganggap pula 
penghargaan ini sebagai pengakuan terhadap kerja kerasnya selama ini. "Soalnya selama 
ini, aku sudah keras dan berusaha betul untuk bisa berakting secara optimal. Entah 
lewat buku, Tanya sama senior saya", ucapnya. Satu hal yang diutamakan Agnes, 
seberapapun penghargaan yang diterimanya. "Enggak akan pernah bikin saya jadi sok. 
Saya harus professional", ucap siswi Pelita Harapan yang kerap mendapat beasiswa ini.

Jadi Artis Termahal

Ketika ditanya apakah penghargaan ini akan membawanya menjadi artis termahal, Agnes 
mengatakan akan menyerahkannya pada masyarakat. "Kalau saya diisukan setelah ini saya 
artis termahal, waduh saya gak ngerti soal seperti itu. Jujur kalau urusan seperti 
duit atau sudah sepopuler apakah saya, saya sendiri ndak pernah mikirin.

Justru kalau kita semakin berpikir, wah saya sudah popular nih, atau sepopuler apa nih 
saya? Hal ini justru akan melupakan tugas utamanya. Menurut saya tugas utama manusia 
itu kerja keras dan meningkatkan kualitas. Artis itu gak perlu dihargai hanya dari 
honornya." Paparnya.

"Dan saya rasa maysarakat itu menghargai artis atau entertainer itu dari karyanya dia. 
Misalnya kalau main sinetron, masyarakat ya bakal lihat, kalau dia mainnya memang 
bagus, saya yakin banget kalau masyarakat Indonesia juga pasti menghargai," ujarnya.

Ya, nampaknya kuasa Yesus masih menyertai Agnes Monica tahun ini. Selang setahun 
setelah Agnes mengucapkan rasa terima kasihnya pada Tuhan Yesus di depan jutaan orang, 
bintang terang Agnes kembali bersinar dengan mengukuhkannya sebagai artis paling 
ngetop versi SCTV untuk tahun 2002. - Tedy Erviantono & Daniel Rorong.

Arswendo Atmowiloto: "Agnes Ungkapkan Ekspresi Iman Yang Luar Biasa!"

Mengenai fenomena istimewa Agnes ini, seorang sutradara dan penulis andal, Arswendo 
Atmowiloto, pernah angkat bicara tentang ini "Seperti kita ketahui bersama, banyak 
artis kita yang ngetop dan "kebetulan" dia beragama Kristen, saat dirinya berhasil 
meraih penghargaan tertentu, enggan mengucapkan "rasa terimakasih pada Tuhan Yesus" 
dalam bahasa lugas seperti yang dilakukan Agnes. Paling-paling si artis itu hanya 
mengucapkan "Terima kasih pada Tuhan", disini tidak jelas tuhan mana yang ia tuju rasa 
terima kasihnya itu."

"Hal ini, saya maklumi, mungkin saja si artis itu takut kehilangan pamor atau 
penggemar, kalau dia ketahuan sebagai orang Krsiten saat berucap Tuhan Yesus di depan 
umum. Selain itu, perhitungannya pula kita kan hidup di Negara yang mayoritas non 
Kristen. Bisa saja ada orang yang malah benci dengan dirinya, kalau si artis itu 
mengaku Kristen. Jadi pertimbangannya, identitasnya sebagai orang Kristen lebih baik 
ditutup-tutupi demi menjaga popularitas", tulis Wendo di salah satu media rohani 
nasional.

Tapi khusus Agnes Monica, Arswendo menganggap ia sebagai artis Kristen yang patut 
diteladani. "Menurut saya, ucapan terima kasih Agnes pada Tuhan Yesus yang disampaikan 
secara lugas adalah salah satu bentuk ekspresi kesaksian iman yang patut diacungi 
jempol. Agnes yang masih belia, masih banyak penggemar, dan karir berada dipuncak, 
seolah tidak takut mengucapkan kesaksian imannya atas limpahan rahmat yang diberikan 
Tuhan Yesus kepadanya. Bayangkan, saat ia berucap demikian ratusan penonton di dalam 
gedung maupun jutaan pemirsa televise yang sedang menyaksikan acara tersebut, 
mendengar kesaksian iman Agnes pada Tuhannya, yaitu Tuhan Yesus Kristus. Agnes disini 
telah berani ambil resiko dan ekspresi iman yang jujur inilah yang secara langsung 
menunjukkan kedewasaan imannya walau usianya masih belia", papar Wendo.- Tedi 
Erviantono.
Sumber: Mingguan Rohani Populer Gloria Edisi 115, 11-17 September 2002

Kesaksian Iman terhadap Tuhan Yesus juga di lakukan mantan Vokalis Dewa19, Ari Lasso.  
Dari Lima Albumnya bersama dengan Dewa19, Ari selalu mengungkapkan terimakasihnya 
kepada Tuhan Yesus. Saat ia terpuruk karena terjerat narkoba, banyak fansnya yang 
tetap memberi semangat padanya untuk kembali. Satu hal yang patut di contoh anak muda 
sekarang, Ari memilih untuk mengikuti saran papanya keluar dari Dewa19. Padahal 
popularitasnya di group Dewa 19 sedang berada dipuncak. Ia juga mengekspresikan 
penyesalannya terhadap masa lalu dan untuk mama tercintanya kedalam lagu Selamat Jalan 
Mama.

Kini Ari Meniti Solo Karir dengan mengeluarkan album Sendiri dulu . Di album ini, rasa 
terima kasih tak terhingga Ari pertama kali untuk Tuhan Yesus seperti yang tertulis di 
CD maupun kaset album solonya: Sendiri Dulu. Disitu tertulis, TERIMA KASIH TAK 
TERHINGGA: Lord Jesus Christ for Miracle and blessing.

Ari Lasso telah kembali, dan telah merasakan keajaiban dan hujan berkat dari Tuhan 
Yesus. Ia juga telah lepas dari jerat Narkoba. Anggota jemaat GKJW Sidoarjo itu kini 
menuai hasilnya. Ungkapan terima kasihnya kepada Tuhan Yesus membawanya menerima 
Anugerah Musik Indonesia 2002. Bahkan jumlah nominasinya lebih banyak dari group band 
terdahulunya DEWA. Ari dengan 9 nominasi, sementara Dewa hanya 8 nominasi.

Satu lagi kesaksian terhadap kasih Tuhan Yesus diungkapkan Ari dan Piyu, dua gitaris 
group band kondang negeri ini: PADI.  Album perdana PADI tergolong sukses. Apalagi 
sebagai pendatang baru sudah menyingkirkan group besar lainnya seperti DEWA, Jamrud 
dan Sheila on 7 dalam MTV Award. Tampil bareng live dengan M2M juga tidak mengubah 
karakter personil band ini. Mereka tetap rendah hati dan jarang sekali terlibat 
publikasi yang berlebihan. Ada lagi anugerah group ngetop yang mereka terima dari 
SCTV. Meski tergolong baru, terkesan sekali group ini tidak seangkuh group-group besar 
yang lain. Kini namanya benar-benar berkibar. Terlebih setelah satu lagu ciptaan 
mereka menjadi Original Song untuk Piala Dunia di Jepang dan Korea. Seperti namanya, 
PADI, makin berisi makin merunduk.

Jika kita perhatikan di dua album mereka, lain dunia dan sesuatu yang tertunda, Ari 
dan Piyu dengan tegas mengungkapkan terimakasihnya pada Jesus Christ. Inilah yang 
harus di contoh. Betapapun kita berada dilingkungan yang mungkin minoritas, tapi kita 
tetap harus menunjukkan bahwa segala hormat dan kemuliaan hanya untuk Tuhan Yesus.

Apa yang sudah Tuhan berikan harus dikembalikan hanya untuk Hormat dan Kemuliaan 
nama-Nya. Diberkatilah mereka yang selalu mengucap syukur dan menyaksikan berkat yang 
diterimanya kepada orang lain. Jangan takut hanya karena kita minoritas, popularitas 
akan turun atau jabatan akan melayang. Tuhan sudah memperhitungkan semuanya. Ia tahu 
apakah kita tetap setia atau tidak dalam segala kondisi...


[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Make a clean sweep of pop-up ads. Yahoo! Companion Toolbar.
Now with Pop-Up Blocker. Get it for free!
http://us.click.yahoo.com/L5YrjA/eSIIAA/yQLSAA/IYOolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-
     Mailing List Jesus-Net Ministry Indonesia - JNM -
Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Keluar : [EMAIL PROTECTED]
Posting: [EMAIL PROTECTED]

Bantuan Moderator : [EMAIL PROTECTED]
WebSite: http://jnm.clear-net.com (Webmaster wanted!)
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=- 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
     http://groups.yahoo.com/group/jesus-net/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
     [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
     http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke