Bismillahirrohmaanirrohiim ...

Pengajian Syeikh Abdul Wahhab asy-Sya'rani

Di antara akhlak mereka adalah sangat berbelas kasih kepada muslim, baik
yang taat maupun yang melakukan maksiat, juga terhadap binatang sekalipun.
Mereka juga berupaya menanggulangi kekurangan agama seseorang. Yang demikian
itu merupakan salah satu akhlak mereka yang paling mulia. Orang yang
demikian itu karena hatinya dicerahkan oleh Allah. Mereka lebih mencintai
orang lain dari pada diri mereka sendiri, mencontoh Rasulullah saw.

Abdullah bin Umar (ra) berkata: "Nilai rumah lebih mahal apabila tetangganya
berwajah ramah dan berbudi bahasa manis." Abu Muslim al-Khaulani adalah
salah seorang yang sangat berbudi lembut dan berbelas kasih, sehingga
kemungkinan ia lewat di depan orang orang tetapi ia tidak memberi salam,
karena ia khawatir mereka mengejeknya dan tidak menjawab salamnya, lalu
mereka berdosa karenanya.

Abu Abdullah al-Anthaki berkata: "Jika Anda mengetahui orang-orang yang akan
melanggar kehormatan Anda maka janganlah anda berkumpul dengan mereka
sebagai kasih sayang anda terhadap mereka kecuali pada waktu-waktu shalat."

Abu Abdullah al Magharibi berkata: "Barang siapa tidak mau memandang
terhadap orang-orang yang melakukan maksiat dengan pandangan kasih sayang,
maka ia telah keluar dari jalan."
Ma'ruf al-Karkhi apabila melihat pelaku maksiat ia selalu mendoakan mereka
agar diampuni dan mengharapkan mendapat rahmat. Ia berkata: "Sesungguhnya
Allah mengutus Muhammad saw. untuk menyelamatkan umat manusia dan menjadi
rahmat bagi mereka. Sedangkan setan diciptakan untuk membinasakan dan
mencelakakan mereka."

Sekelompok orang lewat di depan Ma'ruf al-Karkhi dalam sebuah perahu di
sungai Tigris. Di tangan mereka minuman khamar dan sejenisnya. Ditanya
apakah ia tidak mendoakan kepada orang-orang yang melakukan makslat itu? Ia
lalu mengucapkan: "Allahumma sebagaimana Engkau gembirakan mereka di dunia,
maka gembirakanlah mereka di akhirat." Orang-orang pun berkata: "Yang kami
minta adalah agar Anda mendoakan buruk untuk mereka, tetapi Anda mendoakan
baik untuk mereka! " Ia lalu bertanya: "Aku berlindung kepada Allah untuk
mendoakan buruk kepada seorang Muslim dan sesungguhnya Allah tidak memberi
kegembiraan kepada mereka kecuali jika bertobat di dunia dan diampuni dosa
mereka." Ini adalah cara ia mendoakan.

Ibrahim at-Taimi adalah orang yang sama sekali tidak mau mendoakan buruk
terhadap orang yang berbuat jahat terhadap dirinya dan mengatakan bahwa
cukup apa yang menjadi beban tanggung jawab perbuatan zalimnya. Umar bin
Abdul Aziz (ra) bilamana ada sekelompok orang yang berteduh di halaman
rumahnya dan mereka tidur di sana, ia berjaga dan menjaga barang barang
mereka hingga pagi tanpa sepengetahuan mereka.

Dikisahkan bahwa Musa (as) berkata: "Ya Rabbi, tunjukkanlah kepada hamba
manusia yang paling Engkau cintai!" Lalu Allah menjawab: "Hai Musa, manusia
yang paling Aku cintai adalah orang yang apabila mendengar saudaranya yang
beriman tertusuk duri ia bersedih karenanya, seakan dia sendiri terkena
duri."

Salim bin Abul Ja'ad berkata: "Dikisahkan bahwa Rasulullah saw. pada suatu
hari duduk di bawah keteduhan sementara para sahabatnya di bawah terik
matahari. Lalu malaikat Jibril turun seraya berkata: "Hai Muhammad, kamu
duduk di keteduhan sementara para sahabatmu terkena panas sinar matahari?!"
Yakni, Jibril mencela yang demikian sebagai ajaran untuk umat Muhammad.

-sufinews-

Wallahu a'lam.

Salam sayang,
Hidayat


[Non-text portions of this message have been removed]





------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/TXWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke