KONSPIRASI FINANCIAL
   
   
  Era ekonomi baru membawa banyak perubahan dalam system ekonomi global. 
Kapitalisme uang telah megubah tata cara orang dalam melakukan tindak ekonomi. 
Pertambahan pendapatan tidak dikaitkan lagi dengan kemampuan produksi, tetapi 
lebih ditentukan oleh kemampuan membuat gagasan, sehingga penambahan kekayaan 
lebih bersifat maya daripada penambahan asset riil. Pemilik uang dapat 
menciptakan uang lebih banyak lagi tanpa perlu terlibat pada sektor produksi. 
Akibat lain yang ditimbulkan adalah prilaku konservatif para pelaku dunia 
keuangan dengan etika yang tinggi menjadi luntur dan terasa usang.
   
  Selama ini banker, pelaku utama di bidang keuangan, selalu dipandang sebagai 
orang serius yang cermat dan berhati-hati. Mereka selalu mengawasi 
perusahaan-perusahaan yang diberi kredit. Hal itu terjadi, karena setiap banker 
pasti menginginkan piutangnya terbayar kembali dan tidak menyukai terjadinya 
skandal dan kredit macet. Dengan memantau secar seksama portofolio hutangnya, 
para banker membantu mencegah terjadinya kepailitan suatu usaha yang akan 
berdampak terhadap dunia bisnis umunya Akan tetapi, kekuasaan kapitalisme uang 
telah mengubah citra masa lalu tersebut.
   
  Banyak hal yang berubah pada era ekonomi baru. Para analis perbankan, sampai 
hati, memuji-muji saham-saham dengan kinerja buruk. Para banker, rela, membantu 
sebuah korporasi dalam membentuk entitas-entitas bisnis yang meragukan untuk 
turut membantu perusahaan tersebut menggelapkan hutang maupun pajaknya. Mereka 
juga, mengutamakan, penjualan publik perdana saham-saham unggulan kepada 
kawan-kawannya sendiri, bahkan ikutt serta terlibat dalam berbagai kegiatan 
yang tidak terpuji. 
   
  Akibat  berubahnya etika moral para pelaku dunia keuangan, kerusakan yang 
timbul bukan hanya mengenai lingkungan mereka saja, tetapi mempunyai dampak 
yang besar pada transformasi perbankan terhadap fungsi perekonomian secara 
umum. 
   
   
  Bersambung.............................
   
   
  Penulis: MERZA GAMAL

 
---------------------------------
 Check out the New Yahoo! Mail - Fire up a more powerful email and get things 
done faster. 

[Non-text portions of this message have been removed]




Ajaklah teman dan saudara anda bergabung ke milis Media Dakwah.
Kirim email ke: [EMAIL PROTECTED] 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/media-dakwah/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    mailto:[EMAIL PROTECTED] 
    mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 

Kirim email ke