Jumat, 19/06/2009 13:22 WIB
Kalbe Farma Tender 31,81% Saham Enseval di Rp 870
Nurul Qomariyah - detikFinance



 
<http://openx.detik.com/delivery/ck.php?n=a3db6179&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_H
ERE> 

Jakarta - PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) mengincar saham PT Enseval Putera
Megatrading Tbk (EPMT). Kalbe Farma menawarkan harga tender sebesar Rp 870
per saham.

Harga penawaran tender Rp 870 untuk setiap saham itu merupakan harga yang
lebih tinggi dari harga pasar tertinggi Enseval yang diperdagangkan di BEI
slama 90 hari sebelum pengumuman tender yakni periode 21 Maret-18 Juni 2009.

"Penawaran tender akan dilaksanakan selama 30 hari sejak pernyataan
penawaran tender diumumkan," jelas direksi Kalbe Farma dalam pernyataannya,
Jumat (19/6/2009).

Kalbe akan melakukan tender sebanyak-banyak 725.239.000 saham dengan nominal
Rp 50 yang mewakili 31,81% dari seluruh saham yang dikeluarkan dan disetor
dari Enseval.

Harga saham Enseval pada penutupan sesi I perdagangan Jumat ini ditutup naik
Rp 50 menjadi Rp 830. Sementara saham Kalbe ditutup melemah 30 poin menjadi
Rp 1.020.

Direksi Kalbe menjelaskan, penjualan dan pembelian saham Enseval dalam
tender ini akan dilakukan melalui BEI dan pembayarannya akan dilakukan dalam
mata uang rupiah.

"Oleh karena itu, pemegang saham Enseval yang masih memegang saham dalam
bentuk warkat dan berkeinginan untuk berpartisipasi dalam penawaran tender
harus mengkonversikan terlebih dahulu saham mereka menjadj saham tanpa
warkat dengan biaya sendiri," demikian pernyataan Kalbe Farma.

Dijelaskan pula, berdasarkan surat dari PT Kresna Graha Sekurindo tertanggal
18 Juni 2009, Kalbe Farma memiliki dana yang cukup untuk membiayai penawaran
tender ini. 

Kalbe Farma saat ini sudah memiliki 58,19% saham Enseval. Pemegang saham
lain adalah HSBC - Fund Service Clients memiliki 10,93%, BR Irawaty Setiady
0,02% dan publik 30,86%.

CIMB-GK Securities dalam catatannya menjelaskan, dalam 5 kuartal terakhir,
Enseval mencatat pertumbuhan laba yang lebih cepat dari induk usahanya yakni
Kalbe Farma. Penjualan produk yang tidak terafiliasi naik 2 kali lipat dalam
2 tahun terakhir karena Enseval memiliki kualitas yang sangat baik dan
diversifikasi dari Kalbe Farma. 

Berikut review CIMB-GK Securities atas saham Enseval:

Pertumbuhan laba bersih +13-17%yoy pada FY07-08, bandingkan dengan KLBF 0%
growth (flat). Pada 1Q09, EPMT mencatat +27.2% vs KLBF 15.4%.

Dua segment yang bertumbuh pesat adalah peralatan medis dan pelayanan
kesehatan. Margin akan terus naik menurut prediksi kami

Meskipun lebih kecil dibandingkan KLBF, dampak merger tahun FY05 tetap
berdampak pada EPMT dengan working capital days yang naik. Namun hal ini
mulai membaik sejak akhir FY08. EPMT menargetkan working capital days untuk
turun 5-7 hari tahun ini. Margin EPMT juga mulai membaik dengan turunnya
harga minyak

KLBF memiliki 58.19% saham EMPT namun EPMT tidak mendapat potongan pajak 5%
karena salah satu pemegang saham memiliki lebih dari 10%. EPMT tidak
memiliki hutang. 1Q09 cash sekitar 26% dari market cap dan saat ini EPMT
diperdagangkan 50% P/E discount dari KLBF. Menurut kami, ada kemungkinan
KLBF menjual 7.54% saham treasury yang dimilikinya dan membeli saham EPMT
untuk konsolidasi.

Kami menaikan rating Enseval Putera Megatrading (EPMT) pada OUTPERFORM
dengan target harga Rp1050 (dari sebelumnya Rp715) setelah menaikan earning
sebesar 2-8% karena asumsi margin kami naikan 10-40bp. Kembali menggunakan
metode valuasi DCF (WACC 16.2%, LTG 5.9%) dari sebelumnya 40% discount P/E
dari KLBF, target harga baru kami Rp1050 mengindikasikan 8.1x dan 6.6x
CY09-10 P/E.(qom/lih)



 

Powered by BEI BerbullishT

May The BULL Be With You

 

<<image001.jpg>>

<<image002.gif>>

Kirim email ke