http://nasional.kompas.com/read/2010/01/28/15081199/Mana.Janji.Manismu.Wahai.SBY


Mana Janji Manismu Wahai SBY?
Kamis, 28 Januari 2010 | 15:08 WIB

R.A. KHAIRUN NISA
JAKARTA, KOMPAS.com - 100 hari masa kerja pemerintahan SBY-Boediono diperingati 
dengan aksi. Setelah ribuan buruh dari berbagai elemen menyambangi Gedung 
DPR/MPR, kali ini giliran mahasiswa HMI yang datang. 

Sudah hampir setengah jam mereka berorasi. Massa yang diklaim berjumlah ratusan 
orang tersebut datang dari perguruan tinggi di Jabodetabek. Beberapa kekecewaan 
terhadap pemerintahan pun mereka sampaikan. 

"SBY sempat-sempatnya membuat album kawan-kawan. Rezim SBY-Boediono telah 
banyak menindas. SBY telah mengkhianati rakyat dengan membeli mobil-mobil mewah 
untuk pejabat," kata salah satu orator, Kamis (28/1/2010) di Jakarta. 

"100 hari yang telah dilalui itu tidak ada prestasi yang membanggakan. Rezim 
SBY-Boediono harus segera mundur," tegasnya lantang. 

"Mana janji manismu wahai SBY," ujarnya sambil meniru irama lagu "Sang Mantan" 
milik grup band Nidji. 

Dengan atribut serba hijau, mereka berorasi dengan semangat. Panas matahari 
yang mengurangi semangat mereka. Tidak seperti demo sebelumnya yang membuat 
jalan depan Gedung DPR/MPR ditutup, dalam aksi kali ini lalu lintas tidak 
terganggu.








[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke