http://www.kompas.com/kompas-cetak/0510/20/utama/2142592.htm


 
Jumlah Warga Miskin Naik 


Jakarta, Kompas - Jumlah keluarga miskin yang terjaring dalam survei Badan 
Pusat Statistik hingga 18 Oktober 2005 meningkat menjadi 16,5 juta atau 
bertambah satu juta keluarga dari target awal. Namun, pemerintah tidak 
menyediakan dana bantuan langsung tunai bagi tambahan itu karena anggaran yang 
tersedia hanya cukup untuk 15,5 juta rumah tangga miskin.

Jika satu juta keluarga miskin itu mendapatkan BLT, pemerintah harus menambah 
anggaran Rp 300 miliar. Itu kelihatannya sulit ditempatkan dalam anggaran tahun 
2005 karena pembahasan APBN-nya sudah selesai, kata Menteri Negara Perencanaan 
Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas Sri Mulyani Indrawati di Jakarta, Selasa 
(18/10) malam.

Ia menyebutkan, pemerintah dan DPR sepakat menganggarkan dana Rp 17 triliun 
untuk melanjutkan program BLT di tahun 2006. Dari anggaran itu, Rp 15 triliun 
akan digunakan untuk BLT dan Rp 2 triliun untuk uji coba mekanisme BLT baru.

Menko Perekonomian Aburizal Bakrie menegaskan, program BLT tidak dilakukan 
selamanya. Pemerintah akan melakukan berbagai perbaikan pada tahun 2006 
sehingga bentuk penyalurannya nanti berbeda.

Ekses BLT

Ekses-ekses negatif BLT terus bergulir. Kemarin rumah Nono Karsono, Ketua RT 
01, Dusun Gunung Huma, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, 
dirusak sejumlah warga yang kecewa karena tidak mendapat kartu BLT.

Kasus memprihatinkan muncul di Kudus. Kaslan bin Palal (70) dilaporkan 
memanfaatkan uang BLT sebesar Rp 300.000 untuk memproduksi mercon. Belum sempat 
menikmati hasil penjualan yang diperkirakan mencapai Rp 1,3 juta, penduduk 
Dukuh Kencing, Kabupaten Kudus, itu sudah dibekuk polisi.  (Tim Kompas)



[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Get fast access to your favorite Yahoo! Groups. Make Yahoo! your home page
http://us.click.yahoo.com/dpRU5A/wUILAA/yQLSAA/uTGrlB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Post message: [EMAIL PROTECTED]
Subscribe   :  [EMAIL PROTECTED]
Unsubscribe :  [EMAIL PROTECTED]
List owner  :  [EMAIL PROTECTED]
Homepage    :  http://proletar.8m.com/ 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 




Kirim email ke