Taun2 nan lalu, sangaik rami tentang rencana Alek SSM ko didiskusikan di
Palanta, tapi nan taun kini nampaknyo dingin sajo, apokah dek ndak ado lai
Panitia SSM III duduak di palanta RN?

Salam.

Zikriniati ZN - Padang Ekspres
http://padang-today.com/index.php?today=news&d=0&id=9579
Sumbar | Kamis, 17/09/2009 08:48 WIB

Silaturrahmi Saudagar Minang (SSM) III yang rencananya diadakan 10-11
Oktober mendatang, merupakan ajang evaluasi SSM I dan II. Kegiatan ini
diharapkan tidak hanya jadi ajang silaturrahmi. Namun, juga mampu mendorong
pertumbuhan ekonomi Sumbar. Salah satunya dilengkapi pameran industri
kerajinan, makanan dan minuman serta garmen produksi lokal.

"SSM III ini akan menjawab tantangan yang selama dua kali berlangsungnya
kegiatan ini dianggap hanya sekadar seremonial saja. Jadi kami akan lakukan
evaluasi sejauhmana peran SSM I dan II terhadap pertumbuhan pembangunan
ekonomi Sumbar," ungkpa Ketua Panitia Pelaksana SSM III Asnawi Bahar yang
juga Ketua Kadin Sumbar disela-sela kegiatan buka puasa bersama anggota
Kadin di Kantor Kadin beberapa waktu lalu.

Rencananya kegiatan yang akan dibuka langsung oleh Wapres RI Jusuf Kalla
akan berlangsung selama dua hari di Hotel Basko Western. Peserta
diperkirakan mencapai 1000 pengusaha minang yang tersebar di seluruh dunia.
SSM III ini juga diikuti saudagar asal Sunda dan Bugis.

Selain evaluasi target SSM III juga untuk menfasilitasi antara pengusaha
UMKM dan saudagar lewat program bapak asuh. Masing-masing saudagar
rencananya diwajibkan untuk mendampingi, mencarikan pangsa pasar serta
membantu secara financial pengusaha UMKM. Karena memang tujuan utama
diselenggarakannya SSM, untuk membangkitkan kembali jiwa wirausaha dan
dagang terutama kepada generasi muda.

Hal ini diupayakan dengan memberikan fasilitas pameran/expo ditempat yang
sama. Namun, berlangsung seminggu lebih awal dari kegiatan SSM. Pameran yang
rencananya dibuka Mufidah Jusuf Kalla sengaja digelar di Basko Grand Mall,
sehingga tidak hanya disaksikan oleh peserta SSM, tetapi juga oleh
pengunjung mall.

"Jadi target kami pada tahun ini mensinergikan antara saudagar dan pengusaha
UMKM. Sebab selama dua tahun SSM berlangsung sudah berupaya menciptakan jiwa
wirausaha, kali saatnya memberikan dukungan financial untuk mereka yang
sudah memulai usaha" ujarnya.

SSM III juga bakal dilengkapi dengan seminar kewirausahaan, pembicaranya
pengusaha nasional Ciputra, Franki Wilirang dan Pemimpin BI Padang Romeo
Rissal. Keterlibatan Romeo yang memang konsen dengan sistim ekonomi syariah,
diharapkan mampu menciptakan sistim ekonomi syariah dalam pembinaan bapak
asuh tersebut. [*]


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
.
Posting yg berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan ditempat 
lain wajib mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. Email besar dari 200KB;
  2. Email attachment, tawarkan disini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tidak dengan mereply email lama 
===========================================================
Berhenti, kirim email kosong ke: rantaunet-unsubscr...@googlegroups.com 
Untuk melakukan konfigurasi keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke