Keluhan seorang warga Aceh tentang praktik SI yang bergaya Taliban
   
  Date: Mon, 27 Feb 2006 20:41:32 +1100 (EST)
From: Kamaruzzaman Bustamam-Ahmad 
E-mail: [EMAIL PROTECTED]
   
  Salam,
   
   
  Ada persoalan yang mendasar ketika saya melakukan penelitian hukum Islam di 
Kelantan dan Aceh. Ada persoalan yang mendasar tentang pemahaman hukum Islam di 
Aceh yaitu: Ketika Hukum Islam hanya mengurusi Wanita. Karena itu beberapa 
kolega saya di Aceh menentang SI jika hanya mengurusi wanita.
   
  Saya sudah pernah mengkonfirmasi ke beberapa pejabat lokal, termasuk 
Kadis SI di Aceh. Sebelum tsunami, saya melihat proses SI di Aceh lebih pada
tarbiyah. Bahkan salah seorang eksponen SI di Aceh mengatakan kepada saya, 
bahwa pola SI di Aceh tidak akan sama dengan Timur Tengah sana.
   
  Ketika saya lihat video pelemparan batu di Iran:
   
  http://www.apostatesofislam.com/media/stoning.htm#video
   
  saya malah ngeri dan berharap tidak terjadi di Aceh. Tetapi melihat 
perempuan Aceh dan orang Medan yang dicambuk beberapa hari yang lalu, 
saya sangat sedih dengan perkembangan ini. Padahal sejak tahun 2003, gaya 
Taliban di Aceh sudah "dikikis" habis.  Saya bahkan ikut dalam memberikan 
pandangan betapa bahaya pola pikir  Taliban di Aceh. Taliban juga tidak begitu 
"disukai" oleh GAM dan  masyarakat Aceh. Mereka tidak diterima oleh siapa pun 
di Aceh. Saya sudah mencoba "berpesan" agar proses SI di Aceh tidak boleh 
mencontoh Timur Tengah. Prof. Alyasa Abu Bakar waktu itu mengatakan bahwa SI di 
Aceh akan mengadopsi nilai-nilai Aceh. Saat itu saya agak berlega hati dengan 
pandangan beliau yang memang ahli dalam Ushul Fiqh dan punya pikiran yang 
moderat.
   
  Saya melihat perkembangan ini ada kaitannya dengan perkembangan kedatangan 
kelompok FPI dan MMI, dan kelompok yang "berjenggot" di Aceh paska Tsunami, 
terutama yang tinggal di kawasan sekitar Darussalam dan Bandara Iskandar Muda. 
Saya masih menyimpan asumsi ini untuk saya buktikan, hingga salah satu koran 
tidak berani memuat asumi saya ini ketika saya di Aceh, dengan alasan akan 
mengundang kecaman dari pihak FPI dan MMI.
   
  Namun selama sebulan saya memantau kelompok FPI dan MMI dan beberapa
aktivitas malam mereka, tampaknya mereka telah "masuk" ke relung hati sebagian 
orang Aceh. Kegiatan "di malam hari" ternyata luar biasa. Saya masih 
beranggapan perkembangan terakhir di Aceh ini adalah akibat kurang kontrol dari 
eksponen pengagas SI di Aceh yang saat ini beberapa di antara mereka sudah 
meninggal dan tidak punya "suara" lagi. Karena Islam di Aceh saat ini "dikawal" 
oleh mereka yang ingin SI di Indonesia. Dan Aceh adalah lahan percobaan pertama.
   
  Wassalam,
   
  Kamal
   
  __________________________________________________________________
   
  Dwi W. Soegardi - moderator milis Wanita-Muslimah
e: [EMAIL PROTECTED]
   
  Kliping mutakhir tentang "talibanisasi" Aceh:
   
  Puluhan Penonton Pingsan Saat Pertunjukan Peterpan Di Aceh
http://www.antara.co.id/seenws/?id=28581
23 Feb 2006
   
  Peterpan Konser, Polisi Tangkap Wanita Tak Berjilbab
http://www.detiknews.com/index.php/detik.read/tahun/2006/bulan/02/tgl/22/tim
e/234353/idnews/545248/idkanal/10
22 Feb 2006
   
  Kapan Perempuan Aceh Terbebas dari Rasa Ketakutan?
http://www.jurnalperempuan.com/yjp.jpo/?act=berita%7C-516%7CX
22 Feb 2006
   
  Razia Perempuan Tentara, Wartawan dibilang "Pukimak"
http://www.rakyatmerdeka.co.id/situsberita/index.php?pilih=lihat_edisi_websi
te&id=8587
22 Feb 2006
   
  Fatwa Melarang Perempuan Bekerja Malam Melanggar HAM
http://www.jurnalperempuan.com/yjp.jpo/?act=berita%7C-513%7CX
21 Feb 2006
   
  Tiga Aktivis Perempuan Untuk Perdamaian Ditangkap Polisi Syariat
http://www.jurnalperempuan.com/yjp.jpo/?act=berita%7C-513%7CN
21 Feb 2006
   
  Penerapan Syariat Islam di Aceh Sudah Keterlaluan
http://www.jurnalperempuan.com/yjp.jpo/?act=berita%7C-514%7CN
21 Feb 2006
   
  Murid Laki-laki & Perempuan akan Dipisah
http://www.acehkita.com/?dir=news&file=detail&id=626
21 Feb 2006
   
  Majelis Permusyawaratan Ulama Larang Wanita Kerja Malam
http://www.rajapost.com/news.php?bid=486
20 Feb 2006
   
  Mahkamah Syariah Vonis 26 Kali Cambuk Pelanggar Syariat Islam di Simeulue
http://www.republika.co.id/online_detail.asp?id=234513&kat_id=23
9 Feb 2006
  __________________________________________________________________
   





                        
---------------------------------
 Yahoo! Mail
 Use Photomail to share photos without annoying attachments.

[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/aYWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke