MEMAKMURKAN MESJID

(disampaikan di ITS oleh huttaqi)

 

 



 

Dan siapakah yang lebih aniaya daripada orang yang menghalang-halangi menyebut 
nama Allah dalam mesjid-mesjid-Nya, dan berusaha untuk merobohkannya? Mereka 
itu tidak sepatutnya masuk ke dalamnya (mesjid Allah), kecuali dengan rasa 
takut (kepada Allah). Mereka di dunia mendapat kehinaan dan di akhirat mendapat 
siksa yang berat. (Al Baqarah 114)

 



Dihalalkan bagi kamu pada malam hari bulan Puasa bercampur dengan isteri-isteri 
kamu; mereka itu adalah pakaian bagimu, dan kamu pun adalah pakaian bagi 
mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu, karena 
itu Allah mengampuni kamu dan memberi ma`af kepadamu. Maka sekarang campurilah 
mereka dan carilah apa yang telah ditetapkan Allah untukmu, dan makan minumlah 
hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian 
sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam, (tetapi) janganlah kamu campuri 
mereka itu, sedang kamu beri`tikaf dalam mesjid. Itulah larangan Allah, maka 
janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada 
manusia, supaya mereka bertakwa (Al Baqoroh: 187).

 



 

Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu shalat, sedang kamu dalam keadaan 
mabuk, sehingga kamu mengerti apa yang kamu ucapkan, (jangan pula hampiri 
mesjid) sedang kamu dalam keadaan junub, terkecuali sekedar berlalu saja, 
hingga kamu mandi. Dan jika kamu sakit atau sedang dalam musafir atau kembali 
dari tempat buang air atau kamu telah menyentuh perempuan, kemudian kamu tidak 
mendapat air, maka bertayamumlah kamu dengan tanah yang baik (suci); sapulah 
mukamu dan tanganmu. Sesungguhnya Allah Maha Pema`af lagi Maha Pengampun. (AN 
Nisa 43)

 



 

Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) mesjid, makan 
dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai 
orang-orang yang berlebih-lebihan. (Al A'raf 31)

 



Maa kaana lilmusryikiina ayya'muruu masaajidallaahi syaahidiina 'alaa anfusihim 
bil kufr, ulaaika habithat amaaluhum; wa finnaari hum khaaliduun"

 

Tidaklah pantas orang-orang musyrik itu memakmurkan mesjid-mesjid Allah, sedang 
mereka mengakui bahwa mereka sendiri kafir. Itulah orang-orang yang sia-sia 
pekerjaannya, dan mereka kekal di dalam neraka. (QS At Taubah 17)

 



Innamaa ya'muru masaajidallaahi man aamana billaahi wal yaumil aakhiri wa 
aqaamash sholaata wa aatazzakaata wa lam yakhsya illallaaha fa asaa ulaa ika 
ayyakuunuu minal muhtadin"

 

Hanyalah yang memakmurkan mesjid-mesjid Allah ialah orang-orang yang beriman 
kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat 
dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah 
orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat 
petunjuk.(QS Taubat 18)

 



 

Dan (di antara orang-orang munafik itu) ada orang-orang yang mendirikan mesjid 
untuk menimbulkan kemudharatan (pada orang-orang mu'min), untuk kekafiran dan 
untuk memecah belah antara orang-orang mu'min serta menunggu kedatangan 
orang-orang yang telah memerangi Allah dan Rasul-Nya sejak dahulu. Mereka 
sesungguhnya bersumpah: "Kami tidak menghendaki selain kebaikan." Dan Allah 
menjadi saksi bahwa sesungguhnya mereka itu adalah pendusta (dalam sumpahnya). 
(At Taubah 107)

 



 

Janganlah kamu bersembahyang dalam mesjid itu selama-lamanya. Sesungguhnya 
mesjid yang didirikan atas dasar takwa (mesjid Quba), sejak hari pertama adalah 
lebih patut kamu bersembahyang di dalamnya. Di dalamnya ada orang-orang yang 
ingin membersihkan diri. Dan Allah menyukai orang-orang yang bersih. (At 
Taubath 108)

 



 

 

Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri dan jika 
kamu berbuat jahat maka kejahatan itu bagi dirimu sendiri, dan apabila datang 
saat hukuman bagi (kejahatan) yang kedua, (Kami datangkan orang-orang lain) 
untuk menyuramkan muka-muka kamu dan mereka masuk ke dalam mesjid, sebagaimana 
musuh-musuhmu memasukinya pada kali pertama dan untuk membinasakan 
sehabis-habisnya apa saja yang mereka kuasai. (Al Isra' 7)

 

Qola Rosulullah saw :

"Al Ardlu Kulluhaa Masjidun"

('An Abi Sa'id) Rowahul Bukhori.

 

Bersabda Rosulullah saw :

"Bumi keseluruhannya itu adalah Masjid"

 

"Laa Tufsidu fil Ardli"

Al Baqoroh : 11

Al A'rof : 56

Al A'rof : 85

 

Walaa Tabghil fasaada fil ardli innalloha laa yuhibbul mufsidien

"Dan tidaklah patut membuat kerusakan di bumi. Sesungguhnya Allah itu tidak 
suka akan orang yang membuat kerusakan"

(QS Qoshos : 77)

 

Walaa ta'tsau fil ardli mufisdien

Baqarah : 60

"Dan janganlah kamu merajalelal membuat kerusakan di bumi

 

Wala tamsyii fil ardli marohaa 

"Dan janganlah berjalan di bumi dengan sombong"

(QS Isro' 17)


[Non-text portions of this message have been removed]



=======================
Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke