http://us.bandung.detik.com/?991102485

Kamis, 09/09/2010 20:14 WIB

936 Masjid dan 536 Lapangan di Bandung Gelar Salat Id
Baban Gandapurnama - detikBandung




ilustrasi 
 
Bandung - Sebanyak 936 masjid jami dan 536 lapangan disiapkan untuk 
pelaksanakan Salat Idul Fitri pada Jumat (10/9/2010). Jumlah tersebut tersebar 
di seluruh Kota Bandung.

Hal ini diungkapkan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Bandung, Bukhari 
Muslim, saat dihubungi wartawan via ponsel, Kamis (9/9/2010).

"Masjid jami itu yang biasa dipakai salat Jumat. Lokasinya itu tersebar di 
seluruh Kota Bandung mulai tingkat RW hingga kelurahan," jelasnya.

Menurut Bukhari, area lapangan yang digunakan untuk Salat Id di antaranya 
lapangan Gasibu dan Persib. Ia menambahkan, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan 
dan Wali Kota Bandung Dada Rosada serta unsur Muspida dijadwalkan melaksanakan 
Salat Id di Lapangan Gasibu, Kota Bandung.

"Pada salat Id di lapangan Gasibu yang menjadi khotib ialah Gubernur Jawa 
Barat. Bertindak sebagain imam yakni Aceng Alawi yang merupakan Pimpinan 
Pesantren Alquran di Limbangan, Garut," terang Bukha

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke