---------- Forwarded message ----------
Date: Mon, 12 Jul 2004 08:31:11 +0700
From: Ena Sukmana <[EMAIL PROTECTED]>
To: [EMAIL PROTECTED]
Cc: [EMAIL PROTECTED]
Subject: fUndangan menjadi peserta seminar bersama pemerhati dan pakar
    teknologi informasi, Onno Purbo

SEMINAR
Membuat TELKOM sendiri dengan 2.4 GHz dan Internet Telepon: cerdas dan
ekonomis a la Onno Purbo

Kamis, 22 Juli 2004
UPT Perpustakaan ITB

Dewasa ini kebutuhan manusia untuk mendapatkan akses informasi dan layanan
telekomunikasi sudah merupakan hal yang fundamental, karena akses informasi
maupun layanan telekomunikasi akan sangat mendukung kemampuan manusia untuk
dapat memperoleh nafkah hidupnya.
Namun kondisi yang terjadi saat ini adalah tidak setiap orang memperoleh
kemudahan untuk  dapat mengakses informasi dan layanan telekomunikasi
tersebut.
Hambatan biasanya terjadi karena terbatasnya fasilitas yang dapat diberikan
Pemerintah maupun berbagai instansi yang terkait dengan layanan
telekomunikasi kepada masyarakat. Semakin mahalnya biaya akses informasi
serta layanan telekomunikasi dll yang membuat kelompok masyarakat dengan
kemampuan ekonomi tinggi akan semakin kuat, sementara mereka yang tergolong
ekonomi menengah ke  bawah semakin terpuruk karena sulitnya akses informasi.

Kemajuan teknologi ternyata tidak usah membuat manusia terkungkung oleh
kesulitan dana, keterbatasan pemerintah dalam memberikan layanan publik dan
berbagai persoalan lainnya .
Dengan kreativitas, kecerdasan, kemauan untuk berusaha, dana/modal yang
terbatas masyarakat dimungkinkan untuk secara mandiri memperoleh dan
menikmati akses informasi serta layanan telekomunikasi.

Sesuai dengan visi dan misi UPT Perpustakaan ITB untuk selalu berupaya turut
serta mencerdaskan masyarakat serta mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi
dan seni, kami mengundang Anda yang berminat untuk memecahkan hambatan-
hambatan akses informasi serta layanan telekomunikasi tersebut menghadiri
seminar yang kami selenggarakan:

Membuat TELKOM sendiri dengan 2.4 GHz dan internet telepon: cerdas dan
ekonomis a la Onno Purbo

Pada hari : Kamis, 22 Juli 2004
Tempat: UPT Perpustakaan ITB, lt.2 (utara)
Jalan Ganesa 10 Bandung

Seminar akan dilaksanakan dalam 2 gelombang
(silahkan Anda memilih, waktu mana yang Anda kehendaki)
Gelombang I: 08.00 &#8211; 11.00
Gelombang II: 12.30 &#8211; 15.30

Peserta dimohon hadir 1 jam sebelum acara dimulai

Seminar akan mengetengahkan presentasi, demo dan diskusi bersama pemerhati
dan pakar teknologi informasi Onno Purbo.

Secara garis besar dengan mengikuti seminar ini, Anda dapat mengetahui
bagaimana membuat TELKOM sendiri dengan 2.4 GHz dan internet telepon,
bagaimana dengan teknik pembuatan TELKOM sendiri Anda dapat memperoleh
layanan telekomunikasi berpulsa rendah bahkan mungkin tanpa pulsa, di samping
Anda tak perlu repot meminta atau menunggu layanan telekomunikasi melalui
instansi-instansi yang selama ini melayani kebutuhan telekomunikasi
masyarakat .

Seminar terbuka bagi Anda peminat masalah-masalah teknologi informasi dan
telekomunikasi.

Registrasi (biaya per orang Rp 35.000, termasuk snacks, materi seminar
silahkan Anda akses melalui www.apjii.or.id/onno/the-guide/),
hubungi:

UPT Perpustakaan ITB
(Djoni, Dewi, Yati, Ayi)
Jalan Ganesa 10 Bandung 40132
Telefax: 022 &#8211; 2500089
e-mail: [EMAIL PROTECTED]

Setiap hari kerja:
Senin s/d Jumat jam 08.00 &#8211; 14.00

Registrasi selambat-lambatnya 20 Juli 2004


-- 
Unsubscribe: kirim email kosong ke [EMAIL PROTECTED]
Arsip dan info di http://linux.or.id/milis.php
FAQ milis http://linux.or.id/faq.php

Kirim email ke