Hore, WM sementara waktu jadi milist IT, hahahaha. Lumayan melonggarkan 
ketegangan diskusi RUU APP, yaks. Saya juga bukan orang IT nih, Pak Sabri. 
Hanya senang berselancar saja. Awalnya belajar linux dari komputer orang 
aja. Hahaha kebiasaan nyusup, ini yang berguna ya, hihihi.

Jaringan dengan menggunakan wireless memang asik dan tidak ribet ngurus 
kabel-kabel. Saya sendiri tidak pernah mencoba secara langsung dan tidak 
tahu banyak, hanya beberapa kawan yang saya lihat mencoba ngakalin ISP 
menggunakan sistem ini. Memang agaknya dengan peralatan sederhana kalau 
pc-nya banyak menjadi ribet dan tidak jarang gangguan muncul. Makanya, Mas 
ArCon merekomendasikan menggunakan fixed aja.

Clientnya cukup banyak juga, 80 PC. Servernya bisa Freebsd atau distro 
linux. Kalau berencana menggunakan diskless, pusatnya mau tidak mau 
disiapkan yang kuat untuk menampung client sebanyak itu. Kalau jaringan 
biasa dengan fixed cable, pemasangannya cukup mudah. Paling-paling 
dibutuhkan beberapa setting untuk tuning saja. Hal yang cukup penting 
menurut saya, servernya harus menggunakan squid proxy server. Memang ini 
membutuhkan banyak memory; semakin tinggi semakin bagus dan cepat. Karena 
itu, server saya harus saya tambah ram dari awalnya hanya 64 MB jadi 128 
terus ke 256.

Beberapa keuntungan menggunakan squid; (1) Kita bisa membagi jatah koneksi 
(download) setiap client secara fair dengan menggunakan Delay Pool. (2) 
Browsing lebih hemat dan cepat. (3) Kita bisa block semua situs-situs yang 
tidak perlu dibuka (porno, hack/crack, serial number, ads) dengan 
menambahkan tool SquidGuard. (4) Bisa juga ditambahkan dengan clamav anti 
virus (saya tidak menggunakan ini di squid, tetapi di samba).

Untuk security, jika menggunakan KDE, bisa menggunakan KIOSK. Di Bill Gates 
OS, biasanya yang paling gampang menggunakan deepfreezy. Sehabis restart, 
komputer bersih seperti sedia kala. Memang Kiosk tidak secanggih itu, tetapi 
untuk keperluan ini sangat membantu. Ada juga kawan yang tidak menggunakan 
tools apa-apa, hanya membuat script dari bash atau perl. Setelah user 
logout, desktop environmentnya kembali seperti setting awal default.

Untuk keamanan public net aka firewalling, advanced user akan mudah setting 
iptables saja. Saya sendiri tidak menjadi familiar lagi dengan command 
iptables setelah keenakan menggunakan shorewall. Settingnya praktis dan 
mudah, meski file yang perlu diedit cukup banyak; tidak sampai 10 deh -:).

Samba untuk file dan print sharing, kalau dibutuhkan khususnya ada client 
yang menggunakan OS om Bill Gates, gate-gatenya ada bill melulu sih ini. 
Tool-tool yang lainnya menurut saya sesuai dengan kebutuhan saja.

Pak Sabri,
websitenya sudah bagus bangat tuh, padahal belum didandanin ya. Saya justru 
senang situs seperti itu, jernih dan sederhana. Tampaknya static ya, apa 
tidak repot nantinya kalau banyak yang kirim tulisan atau berencana membuat 
jurnal. Website wm menggunakan postnuke tuh. Jelas kontennya dinamis. 
Tinggal cari add-on yang dibutuhkan dan template juga banyak tersedia selagi 
tidak bikin sendiri. Apalagi http://www.abulam-u.org/ ada cpanelnya saya 
lihat. Kalau saya merekomendasikan untuk menggunakan Joomla! aja. CMS ini 
cukup bagus dan mudah. Kekurangannya hanya pada administrasi user dan 
penggunaan term yang kadang membingungkan bagi yang sudah terbiasa dengan 
term umum atau term cms lain. Untuk administrasi user, saya menggunakan 
JACplus. Lumayan bagus dan mudah settingnya. Sekarang versi 1.0.8, dan 
managemen user akan ditangani secara lebih baik pada versi 1.1 hingga 1.2 
(akhir tahun kali jadinya hehehe, saya tunggu-tunggu tidak kunjung tiba).

Joomla merupakan varian dari Mamboo, kata kawan ya keponakannya lah. Di CMS 
ini tersedia satu komponen yang sangat menarik untuk lembaga sekolah. 
Namanya "Schools" bisa dilihat dan ambil di www.mamboss.net. Ada 
administrasi student, class room, mark, lessons, dan announcement. Untuk 
keperluan artikel dan jornal jelas sudah tersedia, karena memang cms 
rata-rata untuk keperluan itu. Ada lagi komponen Ecommerce gratisan, yaitu 
Virtuemart. Kali aja nanti pesantrennya sekalian buka usaha online.

Dandanannya saya pikir tidak terlalu sulit. Asal sudah ada satu layout jadi 
tinggal porting saja jadi templatenya. Ingin coba-coba dulu di komp lokal, 
ada semacam "livecd"nya yang bisa diinstall di windows. Dibuat lengkap untuk 
WAMP (windows/apache/mysql/php), namanya JSAS (Joomla! Stand Alone Server). 
Informasinya bisa dilihat di http://jsas.joomlasolutions.com/ dan filenya 
sekitar 20 MB. Dan kunjungi juga 
http://www.mambosolutions.com/dw_tutorial/#msas_install untuk melihat 
tutorial templatenya sekaligus informasi download extensionnya untuk 
dreamwaver. Terbarunya bisa dilihat di 
http://developer.joomla.org/sf/frs/do/viewSummary/projects.joomlasolutions/frs. 
Btw saya tidak menggunakan JSAS karena sudah install web manual di komp 
local dengan php dan mysql.

Wassalam
Aman


----- Original Message ----- 
From: "st sabri" <[EMAIL PROTECTED]>
To: <wanita-muslimah@yahoogroups.com>
Sent: Wednesday, March 15, 2006 4:55 AM
Subject: [wanita-muslimah] Re: k-ubuntu, mozilla dan firefox


> Kang Aman,
>
> Thanks atas sharingnya; lha saya ini khan cuma end user, menggunakan
> kompie sebagai pendukung kerja. Thats all.
>
> distro yang pernah saya coba sbg desktop (saya tak bergaul dengan
> server), rh7 dan kalang kabut kehabisan waktu, maklum setiap langkah
> harus liat halaman buku atau hasil print out dari net. Akhirnya lama
> menggunakan mandrake 8.2, upgrade ke 9.1 terakhir 10.0 itupun hanya
> saya install di toshiba tecra 8000 (PII) memory 228 MB. Saya tak
> pernah pakai P-III dan sekarang P-IIII. Di Laptop selalu dobel OS
> dengan win 95 (saya tak suka win 98, 2000, Me dan tak ingin
> mencoba). Th 2004 saya pakai vaio P-IIII (sampai sekarang) dan
> dipasang dual os XP-home asli dari sony dan mandrake 10.0. Pas beli
> info linux no. 2 ada kubuntu breezy, kata majalahnya LIVE CD pas
> saya coba malah INSTALLasi, gila tuh majalah, ya udah sekalian.
> Akhirnya saya putuskan mendepak xp dan mandrake dari hard-disk dan
> membiarkan breezy nongkrong sendirian. apt-get nya memang enak
> tenan, bahkan ada full GUI-nya cuma lelet banget kalo pakai GUI.
> Tapi bagi yg suka TU-KLIK (Tunjuk dan Klik) ini baik sekali untuk
> mengenal linux.
>
> 2 hari mencoba k-ubuntu eh..enak. Mandriva 2006 yg saja coba di
> desktop kalah jauh, mungkin karena cucu debian ya.
>
> Saya terlanjur familiar dengan kde, jadi udahlah gak ada waktu buat
> coba yg lain, tapi kalo nanti senggang pasti saya donlot Gnome,
> apalagi di rumah sekarang pakai broad-band jadi urusan
> donlot-donlotan agak enak. Tapi ya broad band standar
> aceh..begitulah.
>
> Mozilla memang berat, FF kelihatannya lebih trendy dan belum coba
> flock.Pengen juga nih, soalnya mail client udah gak bisa pisah ama
> thunderbird. Jadi saya menimbang untuk menggunakan satu browser lagi
> selain konqueror kewajiban kde user.
>
> Oh ya di pesantren dimana saya ikut bantu-bantu, akan dibuat dua
> ruang lab komputer masing2 berisi 40 PC Desktop. Total 80 pc saya
> sedang belajar merancang jaringan yang akan dibuat, tolong bantu
> donk. Otak saya berpikir, semua dibuat wireless saja biar ruangan
> rapi dan mencadang k-ubuntu ini sebagai os workstation, hingga bisa
> mengurangi harga karena pc-nya akan kosong (tanpa os). untuk server
> saya menimbang freeBSD atau k-ubuntu versi server saja.
>
> saya jauh dari tau soal linux tapi pesantren kayaknya tak akan mampu
> membayar IT person yg sungguhan, jadi saya nekad saja. Nanti saya
> kirim email ke sampeyan kalo menemui kesulitan, atau sampeyan mau
> 'menginfak-kan' tenaga nyetel jaringan di pesantren. silahkan tengok
> websitenya yg belum sempat saya dandanin :=))
> http://www.abulam-u.org/ dan http://www.al-falah.abulam-u.org/ atau
> ada webmaster yg mau menyumbangkan tenaga untuk bikin tuh website
> lebih baik. Soalnya sebentar lagi akan bikin bulletin atau tabloid
> versi cetak dan online.
>
> teman-teman silahkan kirim tulisan.
>
> salam



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Join modern day disciples reach the disfigured and poor with hope and healing
http://us.click.yahoo.com/lMct6A/Vp3LAA/i1hLAA/aYWolB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

Milis Wanita Muslimah
Membangun citra wanita muslimah dalam diri, keluarga, maupun masyarakat.
Situs Web: http://www.wanita-muslimah.com
ARSIP DISKUSI : http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/messages
Kirim Posting mailto:wanita-muslimah@yahoogroups.com
Berhenti mailto:[EMAIL PROTECTED]
Milis Keluarga Sejahtera mailto:keluarga-sejahtera@yahoogroups.com
Milis Anak Muda Islam mailto:majelismuda@yahoogroups.com

This mailing list has a special spell casted to reject any attachment .... 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/wanita-muslimah/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke