http://www.detikfinance.com/index.php?url=http://www.detikfinance.com/index.php/detik.read/tahun/2008/bulan/01/tgl/11/time/110050/idnews/877582/idkanal/4

Jumat, 11/01/2008 11:00 WIB


Tabung Elpiji 3 Kg Meledak? Inilah Cara Klaim ke Pertamina
Alih Istik Wahyuni - detikfinance

 

Jakarta - Merasa dirugikan menggunakan tabung elpiji 3 kg? Tabung bocor 
sehingga terjadi kebakaran? Jangan takut untuk mengklaim kerugian yang diderita 
karena Pertamina akan menggantinya.

VP Komunikasi Pertamina Wisnuntoro menjelaskan, Pertamina memang akan mengganti 
kerugian yang dialami masyarakat akibat penggunaan tabung seperti kebakaran 
karena kebocoran gas.

"Karena (kecelakaan) ini berhubungan tugas kita, kita akan bantu," katanya 
ketika dihubungi detikFinance, Jumat (11/1/2008).

Untuk saat ini memang caranya tergolong ribet. Masyarakat yang mengalami 
kecelakaan harus mengajukan surat permohonan. Jangan lupa dilengkapi keterangan 
dari RT atau Kelurahan setempat.

Surat tersebut diajukan ke Divisi Hubungan Kelembagaan Pertamina. Namun jika 
kesulitan, Wisnuntoro mengatakan masyarakat bisa meminta bantuan agen elpiji 
terdekat.

Untuk mendapat jawaban, masayrakat pun harus menunggu sekitar 2 minggu hingga 
sebulan. Ini akan jadi kendala karena masyarakat yang celaka harusnya 
membutuhkan tindakan sesegera mungkin.

"Tapi kita kan punya prosedur," ujarnya.

Itupun belum tentu permohonan akan dibantu. Karena menurut Wisnuntoro, tidak 
semua permohonan akan dikabulkan. Hanya yang dinilai layak saja.

"Memang tidak semua, ada kriterianya. Tapi kalau yang menonjol kita akan bantu 
tanpa harus mengajukan permohonan," jelasnya.

Seperti kecelakaan yang terjadi di Jalan Bangka beberapa hari lalu. Kejadian 
ini mengakibatkan sebelas orang terluka dan harusnya dirawat. Tiga orang 
diantaranya dinayatakan luka parah.

Pertamina yang datang beberapa hari setelah kejadian memang mengganti biaya 
rumah sakit dan berobat korban di rumah sakit. Sayangnya, yang diganti hanya 
tiga orang korban yang terluka parah. Sisanya, berjuang membayar sendiri dengan 
kartu gakin (keluarga miskin).

Mengajukan permohonan penggantian kerugian atas kecelakaan akibat tabung elpiji 
yang tidak tentu ini diharapkan segera berakhir. Pasalnya, dalam waktu dekat 
Pertamina akan mengasuransikan penggunaan tabung elpiji 3 kg. Pertamina akan 
membayar premi secara rutin, dan jika ada kecelakaan akan diganti seluruhnya 
oleh perusahaan asuransi. 

(lih/qom) 

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke